Setiap selepas Asar di bulan Ramadan ini, jalanan depan Warung Makan Bu Siti Sayur Klaten—salah satu warung yang digandeng oleh Alfamart, WINGS Group, dan Bank Aladin Syariah—dipadati anteran warga sekitar. Mereka antre untuk menerima boks buka puasa gratis.
***
Siti Jasmiyati (46), atau yang akrab disapa Bu Siti Sayur, akan mulai belanja sehabis Subuh. Lalu dia akan mulai memasak di pukul 08.00 WIB, dibantu oleh tiga karyawan dan suaminya.
“Oh ya, saya dipanggil Bu Siti Sayur karena saya dulunya jualan sayur keliling, sejak 1994,” ungkap Siti kepada Mojok, Selasa (11/3/2025) sore WIB.
Siti membuka warung makan di Klepu, Ceper, Klaten, pada 2006. Sepanjang warungnya buka hingga sekarang, Ramadan kali ini terasa lebih mengesankan ketika warungnya menjadi satu dari 36 warung yang menerima program Warteg Gratis Alfamart Alfagift yang didukung oleh WINGS Group dan Bank Aladin Syariah.
Masak 50 boks buka puasa gratis untuk warga Klaten
“Jadi saya diminta bikin nasi boks sebanyak 50 boks per hari. Itu buat dibagi-bagikan ke warga. Terus ada paket dari WINGS, seperti Kecap Sedaap, Mama Lemon, TOP Coffee, hingga Ciptadent,” ucap Siti.
Tentu saja, dari sisi ekonomi, Warung Makan Bu Siti Sayur di Klaten tersebut mendapat tambahan pemasukan yang signifikan. Kalau kata Bu siti, lumayan lah buat bekal lebaran: buat kasih THR atau baju lebaran buat anak cucu.
Namun, lanjut Siti, manfaat tidak hanya diterima oleh dirinya saja sebagai pemilik warung. Warga Klaten—khususnya yang kurang mampu—pun turut terbantu dengan boks buka puasa gratis itu.
“Matur suwun, Bu, diparingi gratisan nasi kotak. Dados saget hemat arta belanja (Terimakasih, Bu, dikasih buka puasa gratis. Jadi bisa hemat uang belanja),” begitu satu di antara ucapan warga Klaten kepada Siti usai menerima satu boks buka puasa gratis.

Yang datang ke warung makan Bu Siti Sayur memang kebanyakan dari kalangan tidak mampu. Ada bapak tua yang datang dengan sepeda, ada yang jalan kaki, demi mendapat buka puasa gratis.
Ada juga yang usul agar Siti memberi buka puasa gratis kepada janda dan anak-anak yatim di Klaten. Tentu saja Siti dengan senang hati akan menyambut usulan-usulan itu.
“Kalau masih lebih, kadang kalau ada yang lewat saya awe-awe, saya kasih. Terus bilang, ‘Matur suwun banget mugi-mugi tambah berkah, rezekine melimpah (Terimaksih banyak semoga tambah berkah, rezekinya melimpah)’. Alhamdulillah, yang doakan banyak,” tutur Siti dengan nada ceria.
Kenikmatan dan kemewahan dalam satu boks bagi warga Klaten
Siti mengaku tidak main-main dalam menyajikan menu buka puasa gratis dalam satu boks. Karena secara anggaran, Alfamart, WINGS Group, dan Bank Aladin Syariah memang memberikan dana yang sekiranya bisa dibuat untuk memasak menu yang enak-enak.
“Jadi setiap boks isinya takjil (camilan), ayam, sambel, sayur, kerupuk, ada es buah juga,” beber Siti.
Tak pelak jika warga Klaten sangat berterimakasih atas boks buka puasa gratis yang Siti bagikan. Karena menu seperti itu jika merogoh saku sendiri pasti harus keluar Rp20 ribuan ke atas.
Apalagi bagi kalangan tidak mampu. Menyantap buka puasa semacam itu jelas saja menjadi kemewahan. Syukur bisa disantap secara gratis karena uluran tangan orang-orang baik.

Alfamart tak mau manfaatnya hanya sesaat
Corporate Communication General Manager Alfamart, Rani Wijaya menjelaskan, program Warteg Gratis Alfamart pertama kali diluncurkan pada 2021.
Program tersebut memang memiliki manfaat ganda. Selain pada penerima (kalangan membutuhkan), juga bagi si UMKM sendiri.
Kata Rani, sejak 2021, program ini telah membagikan lebih dari 100.000 paket berbuka puasa kepada kaum duafa dari Sabang sampai Merauke.

Di tahun 2025 ini, Alfamart dan Alfagift didukung WINGS Group melalui produk-produk unggulannya seperti Top Coffee, Kecap Sedaap, Mama Lemon, dan Ciptadent serta Bank Aladin Syariah, akan menyalurkan 54.000 paket buka puasa gratis di 36 titik kabupaten dan kota yang tersebar di Indonesia.
Paket buka puasa gratis itu akan dibagikan sebulan penuh selama Ramadan, (1-30 Maret 2025).
“Warteg Gratis merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan penuh berkah ini,” jelas Rani.
“Kami ingin program CSR yang kami jalankan tidak hanya memberi manfaat sesaat, tetapi juga memiliki dampak jangka panjang. Warteg Gratis adalah salah satu contoh bagaimana kami bisa membantu kaum dhuafa sekaligus memberdayakan UMKM agar tetap berkembang,” imbuhnya.
Dampak sosial yang berkelanjutan
Sementara Sheila Kansil selaku Head of Corporate Communication & CSR WINGS Group menegaskan, keterlibatan mereka dalam program ini sejalan dengan komitmen perusahaan untuk menyediakan kebaikan yang dapat dijangkau oleh seluruh masyarakat agar tercipta kehidupan yang lebih baik (Life Keeps Getting Better). .
“Kami bangga bisa berkontribusi melalui produk-produk berkualitas seperti TOP Coffee, Kecap Sedaap, Mama Lemon, dan Ciptadent untuk mendukung operasional warteg dalam program ini,” tutur Sheila.
“Kami percaya bahwa Ramadan adalah momen terbaik untuk berbagi. Oleh karena itu, WINGS Group turut berpartisipasi dalam program ini guna memastikan bahwa setiap paket makanan yang dibagikan di Warteg Gratis memiliki kualitas terbaik, lengkap dengan bahan-bahan dan perlengkapan yang kami produksi,” sambungnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Dukungan senada disampaikan oleh Koko Tjatur Rachmadi, Presiden Direktur Bank Aladin Syariah. Dia menjelaskan, dukungan Bank Aladin Syarian terhadap program Warteg Gratis Alfamart merupakan salah satu bentuk aksi dalam menciptakan dampak sosial yang positif yang menumbuhkan kepedulian sosial di masyarakat.
“Kolaborasi antara Bank Aladin Syariah, Alfamart, dan Wings Group dalam program Warteg Gratis ini merupakan bukti nyata kolaborasi positif antara berbagai sektor untuk menciptakan dampak sosial yang berkelanjutan. Semoga inisiatif ini dapat memberikan keberkahan bagi seluruh masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadan,” ujarnya.***(Adv)
BACA JUGA: Warung Mak Uti Perlakukan Perantau di Jogja Layaknya Keluarga Sendiri, Bahkan Jadi Tempat Curhat Mahasiswa atau Liputan Mojok lainnya di rubrik Liputan