Terima Kasih Selebgram, Telah Menaikkan Standar Pesta Pernikahan Kami - Mojok.co
  • Cara Kirim Artikel
Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Esai
  • Liputan
    • Bertamu Seru
    • Geliat Warga
    • Goyang Lidah
    • Jogja Bawah Tanah
    • Ziarah
    • Seni
  • Kilas
    • Ekonomi
    • Hiburan
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Luar Negeri
    • Olah Raga
    • Pendidikan
    • Politik
    • Sosial
    • Tekno
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Uneg-uneg
  • Movi
  • Terminal
  • Kanal Pemilu
  • Esai
  • Liputan
    • Bertamu Seru
    • Geliat Warga
    • Goyang Lidah
    • Jogja Bawah Tanah
    • Ziarah
    • Seni
  • Kilas
    • Ekonomi
    • Hiburan
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Luar Negeri
    • Olah Raga
    • Pendidikan
    • Politik
    • Sosial
    • Tekno
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Uneg-uneg
  • Movi
  • Terminal
  • Kanal Pemilu
Logo Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Esai
  • Liputan
  • Kilas
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Uneg-uneg
  • Movi
  • Terminal
  • Kanal Pemilu
Beranda Pojokan

Terima Kasih Selebgram, Telah Menaikkan Standar Pesta Pernikahan Kami

Audian Laili oleh Audian Laili
30 Oktober 2018
0
A A
Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke WhatsApp

MOJOK.CO – Pesta pernikahan mewah ala selebgram memang aduhai bikin pengin. Tapi kalau kita tidak mampu, apakah harus memaksakan diri untuk tetap dibikin?

Hidup yang bertumpu pada Instagram, memang nggak ada enak-enaknya. Yang ada, justru selalu merasa kehidupan kita tidak pernah cukup layak untuk dapat membuat diri kita sendiri bahagia. Pasalnya, kita akan selalu fokus untuk membuat konten dari kehidupan kita yang dapat dibanggakan di depan khalayak netizen. Ya gimana nggak gitu, lha wong yang kita jadiin sebagai standar adalah kehidupan para selebgram kita.

Hal ini juga terjadi tentang bagaimana para selebgram kita menaikkan standar sebuah pesta pernikahan. Dengan germelap pesta pernikahan yang nauzdubillah mahalnya, membuat pernikahan yang biasa-biasa saja, terihat tidak akan dibanjiri komentar dan pujian. Ya, kehidupan kita pun kemudian hanya fokus untuk mendapatkan tanda love dan banjir komentar pujian.

Apa kita ingin, jika perjalanan kehidupan kita seperti salah satu episode Black Mirror yakni Nosedive? Yang saat ini konsepnya ‘ditiru’ oleh China bahwa pada tahun 2020 mendatang akan mengukur kepribadian masyarakatnya—apakah dia sudah taat aturan atau belum—dengan menggunakan kamera tersembunyi.

Jika kita terus menerus menghamba pada tanda love, apa itu artinya, kita mau-mau saja jika penilaian digital akan menjadi senyata itu?

Oke, kembali ke sebuah pesta pernikahan. Siapa, sih, yang tidak ingin jika proses pernikahannya, dilamar dengan cincin Frank & Co, pengajian dengan konsumsi Tumpeng Mini, seserahannya dibikinin Seserahan.id, nikahannya di Balai Sarbini, wedding organizer-nya The Bride Story, kebayanya dibikinin Anne Afantie, di-makeup in sama Buba Halfian, souvenirnya Tupperware Iphone X, sepatunya dibikin dengan desain khusus—padahal kelihatan juga nggak, dihibur oleh Isyana dan Raisya, dan bulan madunya—di mana lagi kalau bukan—Maldives!

Baca Juga:

UGC, Pasar Besar yang Bakal Menjadi Pembeda di 2023 MOJOK.CO

UGC, Pasar Besar yang Bakal Menjadi Pembeda di 2023

29 Desember 2022
instagram notes mojok.co

Instagram Notes, Begini Cara Menggunakannya

15 Desember 2022

Jika kita berkiblat pada sebuah pernikahan selebgram, sepertinya printilan pesta pernikahan mereka tidak jauh-jauh dari situ, dan itu semua tidak dapat dikatakan murah. Dari dekorasi yang megah plus photo booth-nya, katering dengan bermacam jenis makanan—dari pembuka sampai pencuci mulut, baju pernikahan dari acara lamaran, pengajian, sampai hari pernikahan plus kostum para bridemaids-nya—yang sebenarnya juga nggak jelas fungsinya selain hadir untuk foto-foto aja. Eh.

Belum lagi prosesi sebelum pernikahan, dari acara lamaran yang harus mengeluarkan dana untuk dekorasi tidak ekonomis untuk foto-foto, hingga dekorasi acara pengajian yang nggak biasa. Semuanya harus tampak eyecathing atau lebih tepatnya Instagram-able.

Tentu saja, kita yang sering mengkonsumsi Instagram sebagai sumber informasi keseharian yang diandalkan, atau sekadar untuk menjadikannya hiburan, merasa bahwa pernikahan mirip-mirip selebgram ini adalah Wedding Goals banget! Sebab jika diwujudkan, bisa membahagiakan mulut seluruh kerabat dan sanak saudara.

Tapi yang kita lupa, sebagai penikmat Instagram dengan ekonomi yang biasa-biasa aja, kita tak akan mampu menyelenggarakan pernikahan seperti mereka—kecuali tanpa kita ketahui, ternyata si calon adalah anak kandung salah seorang crazy rich.

Hal lain yang jangan kita lupa, kebanyakan para selebgram ini dapat menyelenggarakan pesta pernikahan megah tersebut selain memang penghasilannya gede, mereka juga di-endorse oleh berbagai printilan produk dan jasa pernikahan.Yang ternyata, endorse-nya berhasil, buktinya kita jadi pengin.

Apa? Kemudian kita mengharapkan untuk di-endorse seperti mereka? Haha, sudahlah, Sayang. Jangan membuat dirimu mengemis-ngemis seperti itu, dengan jumlah followers yang cuman segitu. Lebih baik, syukuri saja kemampuan diri sendiri. Tidak perlu memiliki keinginan yang berlebih dan terlalu muluk-muluk.

Kalau memang cukup mengadakan pesta di pelataran rumah, ya tidak perlu di gedung. Kalau memang baju pengantinnya cukup dengan sewa saja, ya nggak perlu bikin padahal setelah itu nggak dipakai lagi. Kalau ternyata punya saudara yang bisa make-up, ya minta bantuan make-up blio aja. Kalau ternyata punya tetangga yang bisa masak, ya minta tolong mereka saja. Hitung-hitung sambil membantu usaha orang dekat kita juga. Toh kalau dengan orang dekat, diskon pun tentu kita dapat tanpa perlu diminta.

Apa? Kamu masih kekeuh pengin seperti mereka dengan berhutang? Begini, Sayang, kalau kamu memang tidak berhasil mendapatkan sponsor dari endorse, sudahlah. Jangan juga terpaksa berhutang dengan jumlah yang gila-gilaan. Apalagi kalau belum yakin-yakin amat apakah bisa bayar, dan penginnya bertumpu pada sumbangan—yang jumlahnya tak tentu—dari para tamu undangan.

Ingat kan, Sayang? Masih ada kehidupan panjang setelah pernikahan? Kamu masih butuh biaya yang tidak sedikit untuk tempat tinggal ataupun biaya melahirkan. Jangan sampai, pesta yang hanya sehari itu, biayanya harus kamu tanggung bertahun-tahun ke depan. Iya saya paham, itu memang momen sekali seumur hidup. Namun, jangan sampai juga kamu sesali seumur hidup.

Janganlah kamu memiliki pesta pernikahan yang megahnya Subhanallah. Saking megahnya, foto-fotonya sampai di-respost berbagai akun-akun pernikahan, diberitakan di beberapa website dan koran, tetapi setelah itu, kamu harus ngontrak dan hidup irit untuk nutupin hutang di bank.

Sayang, mewah atau nggaknya sebuah pesta pernikahan, itu tidak akan menjadi patokan kehidupan rumah tangga kalian akan langgeng selamanya. Sudahlah, tak perlu terjebak dalam kehidupan Instagram yang semu itu.

Salam hangat dari saya yang belum pernah menggelar pesta pernikahan.

Terakhir diperbarui pada 23 Februari 2019 oleh

Tags: Instagrampesta mewahpesta pernikahanselebgram
Audian Laili

Audian Laili

Redaktur Terminal Mojok.

Artikel Terkait

UGC, Pasar Besar yang Bakal Menjadi Pembeda di 2023 MOJOK.CO
Konter

UGC, Pasar Besar yang Bakal Menjadi Pembeda di 2023

29 Desember 2022
instagram notes mojok.co
Kilas

Instagram Notes, Begini Cara Menggunakannya

15 Desember 2022
Ruang Digital dan Partisipasi Politik Perempuan MOJOK.CO
Podium

Ruang Digital dan Partisipasi Politik Perempuan

7 Desember 2022
nft instagram mojok.co
Kilas

Kabar Gembira, NFT Instagram Sudah Diluncurkan di Indonesia

5 Agustus 2022
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya

Menjunjung Tinggi Bahasa Persatuan, Bahasa Indonesia tapi Berlogat Jakarta

Tinggalkan Komentar


Terpopuler Sepekan

sekolah kedinasan mojok.co

10 Sekolah Kedinasan yang Paling Ramai dan Sepi Peminat

22 Maret 2023
Terima Kasih Selebgram, Telah Menaikkan Standar Pesta Pernikahan Kami

Terima Kasih Selebgram, Telah Menaikkan Standar Pesta Pernikahan Kami

30 Oktober 2018
Toyota Fortuner Membuat Saya Kesulitan Menahan Ego di Jalan Raya MOJOK.CO

Toyota Fortuner Membuat Saya Kesulitan Menahan Hawa Nafsu di Jalan Raya

18 Maret 2023
Tinggal di Pinggiran Kota Jogja Itu Nggak Enak, Rasanya Kayak Neraka dan Petaka MOJOK.CO

Tinggal di Pinggiran Kota Jogja Itu Nggak Enak, Rasanya Kayak Neraka dan Petaka

15 Maret 2023
Samsung Galaxy A Series Android Terbaik MOJOK.CO

Samsung Galaxy A Series: Seri Terbaik untuk Kelas Midrange Android

21 Maret 2023
Derita Mahasiswa yang Kampusnya Tutup Tiba-tiba: Mimpi Kami Punya Ijazah Musnah. MOJOK.CO

Derita Mahasiswa yang Kampusnya Tutup Tiba-tiba: Mimpi Kami Punya Ijazah Musnah 

23 Maret 2023
Honda Supra X 125 Tetap Juara di Pelosok Indonesia MOJOK.CO

Honda Supra X 125: Tetap Juara di Pelosok Indonesia

20 Maret 2023

Terbaru

Duduk perkara penutupan patung Bunda Maria di Kulon Progo. MOJOK.CO

Duduk Perkara Penutupan Patung Bunda Maria di Kulon Progo

24 Maret 2023
alan Sunyi Kiai Bonokeling di Banyumas yang Sengaja Dibuat Menjadi Misteri Abadi. MOJOK.CO

Jalan Sunyi Wangsa Bonokeling di Banyumas yang Sengaja Menjadikan Leluhur Sebagai Misteri Abadi

24 Maret 2023
sekolah kedinasan kemenhub mojok.co

5 Sekolah Kedinasan di Bawah Kemenhub yang Paling Favorit

24 Maret 2023
bola timnas israel mojok.co

Bola Pembawa Malapetaka

24 Maret 2023
mimpi basah mojok.co

Apakah Mimpi Basah di Siang Hari Membuat Puasa Batal?

24 Maret 2023
5.000 Mahasiswa UMY Berburu Takjil Gratis, Dianggarkan Rp125 Juta Setiap Hari. MOJOK.CO

5.000 Mahasiswa UMY Berburu Takjil Gratis, Dianggarkan Rp125 Juta Setiap Hari

24 Maret 2023
kritik feminis muslimah tentang perempuan sumber dosa utama

Muhasabah Muslimah Feminis: Kok Bisa, Perempuan Jadi Sumber Dosa Utama Laki-Laki?

24 Maret 2023

Newsletter Mojok

* indicates required

  • Tentang
  • Kru Mojok
  • Disclaimer
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
DMCA.com Protection Status

© 2023 MOJOK.CO - All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Kanal Pemilu 2024
  • Esai
  • Liputan
    • Bertamu Seru
    • Geliat Warga
    • Goyang Lidah
    • Jogja Bawah Tanah
    • Pameran
    • Panggung
    • Ziarah
  • Kilas
    • Ekonomi
    • Hiburan
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Luar Negeri
    • Olah Raga
    • Pendidikan
    • Sosial
    • Tekno
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Uneg-Uneg
  • Movi
  • Terminal Mojok
  • Mau Kirim Artikel?

© 2023 MOJOK.CO - All Rights Reserved.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In