Liverpool Nelangsa, Manchester United Maju 1 Langkah, Real Madrid dan Barcelona Menata Revolusi: Sebuah Malam yang Panjang
  • Cara Kirim Artikel
Mojok
  • Home
  • Esai
  • Liputan
    • Bertamu Seru
    • Geliat Warga
    • Goyang Lidah
    • Jogja Bawah Tanah
    • Ziarah
    • Seni
  • Kilas
    • Ekonomi
    • Hiburan
    • Hukum
    • Politik
    • Kesehatan
    • Luar Negeri
    • Olah Raga
    • Pendidikan
  • Pojokan
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Movi
  • Uneg-uneg
  • Terminal
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Esai
  • Liputan
    • Bertamu Seru
    • Geliat Warga
    • Goyang Lidah
    • Jogja Bawah Tanah
    • Ziarah
    • Seni
  • Kilas
    • Ekonomi
    • Hiburan
    • Hukum
    • Politik
    • Kesehatan
    • Luar Negeri
    • Olah Raga
    • Pendidikan
  • Pojokan
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Movi
  • Uneg-uneg
  • Terminal
Logo Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Esai
  • Liputan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Movi
  • Uneg-uneg
  • Terminal
Beranda Balbalan

Liverpool Nelangsa, Manchester United Maju 1 Langkah, Real Madrid dan Barcelona Menata Revolusi: Sebuah Malam yang Panjang

Yamadipati Seno oleh Yamadipati Seno
8 Maret 2021
0
A A
Liverpool Nelangsa, Manchester United Maju 1 Langkah, Real Madrid dan Barcelona Menata Revolusi: Sebuah Malam yang Panjang

Liverpool Nelangsa, Manchester United Maju 1 Langkah, Real Madrid dan Barcelona Menata Revolusi: Sebuah Malam yang Panjang

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke WhatsApp

MOJOK.CO – Liverpool medioker, Manchester United maju satu langkah, Real Madrid bergejolak, dan titik awal revolusi Barcelona. Semuanya terjadi di malam yang sama.

Entah sudah berapa kali saya menulis bahwa sepak bola adalah soal sejarah yang berulang. Entah sudah berapa kali ujaran tersebut menjadi kenyataan. Dan tadi malam (07/03), sejarah klub medioker, rekor yang terhenti, dan angan revolusi terjadi bersamaan. Sebuah malam yang panjang.

Pelaku pertama adalah Liverpool yang untuk keenam kalinya kalah di Anfield. Rekor kekalahan terburuk sepanjang sejarah. Mengingatkan kita akan Liverpool circa satu dekade yang lalu. Ketika habitat mereka adalah papan tengah dan lamunan memutus puasa gelar Liga Inggris selama 30 tahun.

Pelaku kedua adalah Manchester United yang menghentikan rekor tak terkalahkan selama 19 pertandingan yang dicatatkan Manchester City. Selepas pertandingan, Peter Drury, komentator termasyhur itu menggambarkan patahnya rekor ini secara puitis: “All good things must come to an end.” Tidak ada yang abadi selain kekecewaan.

Dua pelaku lainnya adalah Real Madrid dan Barcelona. Real Madrid berhasil menahan imbang Atletico Madrid demi menjaga asa juara tetap membara. Sementara itu, Barcelona menyelesaikan salah satu momen terpenting dalam sejarah mereka selama satu dekade terakhir, yaitu kembalinya Joan Laporta ke kursi panas Presiden Barcelona.

Liverpool, Manchester United, Real Madrid, dan Barcelona seperti bersepakat memilih tanggal 7 Maret 2021 waktu Eropa sebagai titik perulangan sejarah. Liverpool kehilangan kemampuan untuk membuat peluang dan solidnya lini pertahanan. Sebuah kondisi yang membuat mereka cukup rajin berganti pelatih sebelum era Jurgen Klopp.

Baca Juga:

ronaldo mojok.co

Ronaldo dan Sederet Kontroversinya Musim Ini

14 November 2022
Menelusuri Sumber Uang yang Dimiliki Oleh Manchester United!

Menelusuri Sumber Uang yang Dimiliki Oleh Manchester United!

1 September 2022

Manchester United, menjadi “antagonis” dari patahnya rekor City. Kamu tahu, di sepanjang sejarah sepak bola, catatan manis sering patah oleh mereka yang paling tidak diharapkan.

Musim lalu di Liga Champions, Barcelona tampil “hampir” sempurna. Mereka melewati putaran grup dan 16 besar tanpa terkalahkan. Lalu datang Bayern Munchen dan Philippe Coutinho di perempat final. Hasil akhirnya adalah 2-8 untuk kemenangan Bayern. Coutinho, yang bermain baik di laga tersebut, adalah pemain pinjaman dari Barcelona.

Di Inggris? Ada rekor tak terkalahkan Arsenal, yang patah berkat kepemimpinan jahat wasit Mike Riley dan peragaan akan kekerasan dari Manchester United. Sebuah malam perlawanan Arsene Wenger kepada wasit-wasit Inggris yang membenci Arsenal entah karena alasan apa.

Manchester United sendiri mematahkan rekor City sekaligus memperpanjang rekor lainnya. Tahukah kamu, tiga striker yang dipakai City (Sterling, Gabriel Jesus, dan Mahrez) tidak pernah bisa mencetak gol ke gawang United? Lucunya, ketiga striker itu, masing-masing mendapat kesempatan emas untuk membuat gol, tapi hanya mentok di kata “hampir”.

Sepak bola memang terkadang terasa seperti “panggung klenik”. Kalau memang belum saatnya, sebuah peristiwa tidak akan terjadi. Tahukah kamu, angka 19 tidak hanya menjadi jumlah laga tak terkalahkan City di Liga Inggris? Angka 19 juga berkaitan dengan Liverpool.

Ketika menjadi juara Liga Inggris pada musim 2019/2020, Liverpool jumlah gelar mereka menjadi 19. Sementara itu, jumlah gelar Liga Inggris Manchester United adalah 20. Puitis sekali, bukan?

Manchester United mencegah City melewati jumlah 19 laga tanpa terkalahkan, sementara Liverpool belum akan menyamai jumlah gelar Manchester United musim ini. Angka 19 muncul secara beruntun.

Ada yang berniat pasang togel dengan kombinasi angka 0, 1, dan 9 untuk Senin, 8 Maret 2021? Tadi malam (07/03), “syair” yang keluar adalah 2145, sementara kali terakhir angka 0 keluar terjadi pada Minggu, 28 Februari 2021. Oleh sebab itu, potensi keluar angka kunci (0,8,9) semakin besar. Terutama untuk angka 9 yang disarankan pasang colok bebas.

Nah, kalau ada yang berniat “membaca syair” lalu bersenang-senang bersama “hongkong”, saya siap ditraktir seporsi mie ayam. Kalau sejarah sepak bola berkelindan bersama sejarah judi, maka pasti sudah dua dunia ini tak akan pernah bisa dilepaskan. Judi dan sepak bola? Perpaduan yang sangat seksi. Hehehe….

Nah, di Spanyol, Real Madrid memang berhasil menahan imbang Atletico Madrid dengan skor 1-1. Namun, hasil laga tersebut tidak berhasil membuat fans Real Madrid bahagia. Kabar Zinedine Zidane akan dipertahankan manajemen membuat fans meradang. Menurut mereka, revolusi sudah harus dilakukan dan Zidane harus diganti.

Apalagi, sebetulnya Real Madrid punya potensi kalah yang begitu besar di derby Madrid. Jika Atletico lebih efektif memanfaatkan peluang, gaung #ZidaneOut pasti berkumandang pagi ini. Saya rasa, gejolak ini akan segera terjadi. Bisa jadi Atalanta yang akan menjadi trigger gejolak itu.

Satu-satunya pihak yang berbahagia atas hasil imbang tersebut adalah Barcelona. Atletico memang masih punya tabungan laga. Namun, selisih poin kedua tim ini semakin rapat. Dan “kebetulan”, di malam duo Madrid gagak merengkuh kemenangan, Barcelona sampai di titik mula revolusi.

Dini hari waktu Indonesia (8/3), Joan Laporta memenangi pemilu presiden mengalahkan Victor Font. Pagi harinya, sekitar pukul 06.00, akun Twitter resmi Barcelona menyatakan bahwa Laporta resmi menjadi presiden. Pukul 06.30, akun resmi Pep Guardiola mengucapkan selamat. Apakah ini pertanda “kebetulan” yang lain?

Kita tahu, sejarah juga bisa diawali dari aksi flirting antara beberapa pihak. Kejayaan Barcelona bersama Laporta terjadi setelah flirting Jose Mourinho gagal. Berkat “arogansi” Mourinho, Laporta menjatuhkan pilihan kepada Pep Guardiola, yang “menggoda” manajemen lewat kesuksesannya bersama Barca B dan filosofi yang akan ditanamkan.

Di masa kampanye yang lalu, Laporta sendiri tidak pernah tegas menjawab pertanyaan jurnalis perihal masa depan Ronald Koeman, pelatih Barcelona saat ini. Indikasi revolusi, dimulai dari kursi pelatih, mungkin akan terjadi dalam waktu dekat.

Well, bicara “kebetulan” di sepak bola memang selalu menyenangkan. Namun, sialnya, yang namanya kebetulan itu kita kenal sebagai “sejarah yang selalu berulang”. Liverpool menjadi medioker, Manchester United maju satu langkah, Real Madrid bergejolak, dan titik awal revolusi Barcelona. Kok ya “kebetulan” semuanya terjadi di malam yang sama.

Kebetulan saja?

BACA JUGA Liverpool Menyelam di Habitat Medioker? Sebuah Periode yang Tidak Bisa Dihindari dan tulisan Yamadipati Seno lainnya.

Terakhir diperbarui pada 24 Maret 2021 oleh

Tags: Barcelonajoan laportaLa Ligaliga inggrisLiga SpanyolLiverpoolManchester UnitedReal Madrid
Yamadipati Seno

Yamadipati Seno

Redaktur Mojok. Koki di @arsenalskitchen.

Artikel Terkait

ronaldo mojok.co
Kilas

Ronaldo dan Sederet Kontroversinya Musim Ini

14 November 2022
Menelusuri Sumber Uang yang Dimiliki Oleh Manchester United!
Movi

Menelusuri Sumber Uang yang Dimiliki Oleh Manchester United!

1 September 2022
Klopp Out? Liverpool Nawaitu Ibadah Puasa Gelar Epl 30 Tahun Lagi!
Movi

Klopp Out? Liverpool Nawaitu Ibadah Puasa Gelar Epl 30 Tahun Lagi!

25 Agustus 2022
MU di Pink Venom, Owen di Ultah Rafatar, dan Pengendara Moge dihajar
Movi

MU di Pink Venom, Owen di Ultah Rafatar, dan Pengendara Moge Dihajar Warga

24 Agustus 2022
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya
Dari Bolt Sampai Royal Canin, Urusan Memilih Makanan Kucing Memang Tak Pernah Bisa Sederhana mojok.co

Bercita-cita Jadi Kucing Kayaknya Enak, tapi Coba Pikir-pikir Lagi

Tinggalkan Komentar


Terpopuler Sepekan

Suara Hati Pak Bukhori, Penjual Nasi Minyak yang Dihujat Warganet - MOJOK.CO

Suara Hati Pak Bukhori, Penjual Nasi Minyak Surabaya yang Dihujat Warganet

24 Januari 2023
PO Haryanto Bikin Perjalanan Cikarang Jogja Jadi Menyenangkan MOJOK.CO

PO Haryanto Sultan Bantul Bikin Perjalanan Cikarang-Jogja Jadi Sangat Menyenangkan

27 Januari 2023
Liverpool Nelangsa, Manchester United Maju 1 Langkah, Real Madrid dan Barcelona Menata Revolusi: Sebuah Malam yang Panjang

Liverpool Nelangsa, Manchester United Maju 1 Langkah, Real Madrid dan Barcelona Menata Revolusi: Sebuah Malam yang Panjang

8 Maret 2021
Suara Kader Muda NU untuk 100 Tahun NU / satu abad yang Gini-gini Aja MOJOK.CO

Suara Kader Muda NU untuk 100 Tahun NU yang Gini-gini Aja

28 Januari 2023
Suara Hati Petani di Gunungkidul Karena Monyet yang Marah Kena JJLS

Suara Hati Petani di Gunungkidul karena Monyet yang Marah Kena JJLS

26 Januari 2023
warung madura mojok.co

Tiga Barang Paling Laris di Warung Madura Menurut Penjualnya

27 Januari 2023
kecamatan di sleman mojok.co

5 Kecamatan Paling Sepi di Sleman yang Cocok untuk Pensiun

27 Januari 2023

Terbaru

jumat curhat mojok.co

Polda dan Polres Gelar ‘Jumat Curhat’ untuk Wadah Uneg-uneg Warga

1 Februari 2023
remaja ktd sumedang

Siswi di Sumedang yang Mengalami Kehamilan Tidak Diinginkan Boleh Kembali Sekolah

1 Februari 2023
500 Triliun Anggaran Kemiskinan Cuma Dipakai Rapat dan Studi Banding Doang?

500 Triliun Anggaran Kemiskinan Cuma Dipakai Rapat dan Studi Banding Doang?

1 Februari 2023
kemiskinan di diy mojok.co

Pakar UGM Mempertanyakan Garis Kemiskinan di DIY

1 Februari 2023
wali kota semarang

Wali Kota Perempuan Pertama Kota Semarang Langsung Dapat PR dari Megawati

1 Februari 2023
awal bulan puasa mojok.co

Muhammadiyah Tetapkan Awal Bulan Puasa 23 Maret, Bagaimana Cara Penentuannya?

1 Februari 2023
bacaleg pks

PKS Terima Bacaleg Non-Kader, Banyak Juga yang Non-Muslim

1 Februari 2023

Newsletter Mojok

* indicates required

  • Tentang
  • Kru Mojok
  • Disclaimer
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
DMCA.com Protection Status

© 2023 MOJOK.CO - All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Kanal Pemilu 2024
  • Esai
  • Susul
    • Bertamu Seru
    • Geliat Warga
    • Goyang Lidah
    • Jogja Bawah Tanah
    • Pameran
    • Panggung
    • Ziarah
  • Kilas
    • Ekonomi
    • Hiburan
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Luar Negeri
    • Olah Raga
    • Pendidikan
  • Pojokan
  • Konter
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Uneg-Uneg
  • Movi
  • Kunjungi Terminal
  • Mau Kirim Artikel?

© 2023 MOJOK.CO - All Rights Reserved.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In