Namun, tercatat bahwa PO ini sempat melayani kelas patas AC rute Jogja Purwokerto. Hal itu seiring dengan kehadiran beberapa pesaing yang melayani kelas yang sama di rute jalur selatan.
Banyaknya pesaing di jalur selatan
Jalur selatan merupakan area dengan cukup banyak persaingan bus. Salah satu YouTuber pengulas bus, KerjaDolan, pernah mengapresiasi ketahanan Bus Mulyo di dalam persaingan tersebut.
“Ini bus benar-benar legendaris. Kita tahu kompetitor PO Mulyo di jalur selatan kan Bus Utama, Bus Raharja, sampai Bus Antar Jaya,” terangnya dalam sebuah video sambil menaiki sebuah unit Bus Mulyo.
Ia menyebut, salah satu pesaing Bus Mulyo yakni PO Raharja, trayeknya telah diambil alih oleh PO Efisiensi PO bus satu ini juga terkenal sebagai agak baru yang tangguh di jalur selatan.
Bus Mulyo dan PO Raharja pernah saling bersaing ketat di jalanan Purwokerto, Kebumen, Kulon Progo, hingga Jogja. Dulu, PO Raharja lebih unggul dalam kelas patas AC dengan menguasai hampir seluruh jam pemberangkatan Jogja – Purwokerto.
Namu, sayangnya bus ini justru kolaps duluan. Melansir duniabis.com, PO Raharja akhirnya mengalihkan bisnis ke usaha kayu. Perjalanan bus-bus legendaris ini mewarnai kehidupan banyak warga di kota-kota yang dilewatinya. Kini, di tengah perkembangan zaman semakin banyak kompetitor. Selain itu, moda transportasi kereta hingga kendaraan pribadi pun semakin jadi pilihan untuk membantu mobilitas antarkota.
Penulis: Hammam Izzuddin
Editor: Agung Purwandono
Ikuti berita dan artikel Mojok lainnya di Google News.