Mojok
KIRIM ARTIKEL
  • Esai
  • Liputan
    • Jogja Bawah Tanah
    • Aktual
    • Kampus
    • Sosok
    • Kuliner
    • Mendalam
    • Ragam
    • Catatan
    • Bidikan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Logo Mojok
  • Esai
  • Liputan
    • Jogja Bawah Tanah
    • Aktual
    • Kampus
    • Sosok
    • Kuliner
    • Mendalam
    • Ragam
    • Catatan
    • Bidikan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Logo Mojok
Kirim Artikel
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Esai
  • Liputan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal
Beranda Liputan Ragam

Tinggalkan Skripsi demi Jadi Penjaga Warung Madura, Cuannya bikin Gelar Sarjana Terasa Tak Guna

Muchamad Aly Reza oleh Muchamad Aly Reza
5 Juni 2025
A A
Tinggalkan kuliah meski tinggal skripsi demi jadi penjaga Warung Madura di Surabaya MOJOK.CO

Ilustrasi - Tinggalkan kuliah meski tinggal skripsi demi jadi penjaga Warung Madura di Surabaya. (Ega Fansuri/Mojok.co)

Bagikan ke WhatsAppBagikan ke TwitterBagikan ke Facebook

Lupakan skripsi untuk jadi penjaga Warung Madura

Sejak menjadi penjaga Warung Madura milik saudaranya itu, Faruq makin melupakan skripsinya. Benar-benar tak tersentuh, meski dosen pembimbing berkali-kali menagih progresnya.

Lebih-lebih dia disodori banyak pemberitaan dan teman-temannya sendiri yang lulus cepat: bahwa bergelar sarjana nyatanya tetap susah cari kerja.

“Aku awal-awal jadi penjaga Warung Madura, 2,5 bulan sudah mengantongi Rp7 juta. Hariannya gede ternyata,” tutur Faruq. Terlampau gede untuk jenis pekerjaan yang menurut Faruq ringan.

“Ringan kan cuma melayani pembeli. Memastikan stok barang aman. Kalau bergadang semalaman, nggak ngantuk karena aku sudah biasa. Kalau jaga malam malah full mabar Mobile Legends,” beber Faruq.

Sebenarnya ada celah waktu untuk mengerjakan skripsi sambil tetap menjaga warung. Namun, Faruq sudah kelewat malas. Dia malah berpikir untuk DO saja. Tidak usah repot-repot mengerjakan skripsi. Toh kalau lulus ijazah S1-nya tidak menjamin apapun.

Tuntas kuliah tetap jadi penjaga Warung Madura

Di semester 13, Faruq mendapat wanti-wanti betul dari dua pihak: dosen pembimbing dan orangtua Faruq. Gara-gara itu, dia denga susah payah melawan kemalasan.

“Jadi kalau sambil jaga aku kurangin mabarnya. Pinjam laptop teman buat menyelesaikan skripsi. Ijazah S1 mau bisa buat cari kerja atau tidak, itu nanti. Yang penting lulus dulu biar ibu tidak nanya melulu,” kata Faruq.

Faruq akhirnya lulus dan wisuda pada 2024 lalu. Tidak seperti kebanyakan mahasiswa fresh graduate yang berlomba-lomba mencari loker mentereng, Faruq tetap memutuskan menjadi penjaga Warung Madura.

Toh soal kerja, orangtua Faruq sudah membebaskan. Pokoknya yang penting lulus dulu.

“Tidak mungkin orangtua nuntut aku kerja macam-macam. Karena dari gaji menjaga warung saja aku bisa memberi uang mereka kok,” lanjut Faruq.

Saling support untuk sejahtera bersama

Kini Faruq tidak hanya sekadar menjaga. Dia bertekad menyerap ilmu sebanyak-banyaknya dari saudaranya perihal waralaba kelontong lokal ini. Sambil tipis-tipis mengumpulkan modal.

Sebab, Warung Madura memberi gambaran cerah perihal masa depan. Lupakan ijazah S1. Apa itu gelar sarjana? Tidak penting lagi bagi Faruq. Pokoknya dia bertekad bakal membuka Warung Maduranya sendiri.

Apalagi untuk urusan semacam ini, orang Madura biasanya tidak akan saling menyelengkat satu sama lain. Yang ada malah solidaritas untuk sejahtera bersama.

“Orang Madura punya keyakinan rezeki sudah diatur Allah. Jadi misalnya aku berhenti dari Warung Madura milik saudara buat membuat sendiri. Saudara nggak akan tersinggung atau merasa tersaingi. Tapi malah mendukung penuh,” tandas Faruq.

Iklan

Penulis: Muchamad Aly Reza
Editor: Ahmad Effendi

BACA JUGA: Halaman dan Parkiran Indomaret Menguji Kesabaran, Isinya 4 Hal Menyebalkan sekaligus Merepotkan atau liputan Mojok lainnya di rubrik Liputan

Halaman 2 dari 2
Prev12

Terakhir diperbarui pada 5 Juni 2025 oleh

Tags: gaji karyawan warung maduragaji penjaga warung maduraMadurapendapatan warung madurapilihan redaksiSurabayawarung madurawarung madura surabaya
Muchamad Aly Reza

Muchamad Aly Reza

Reporter Mojok.co

Artikel Terkait

franz kafka, pekerja urban, serangga.MOJOK.CO
Ragam

Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

15 Januari 2026
alfamart 24 jam.MOJOK.CO
Ragam

Alfamart 24 Jam di Jakarta, Saksi Para Pekerja yang Menolak Tidur demi Bertahan Hidup di Ibu Kota

14 Januari 2026
nongkrong di kafe, jakarta selatan.MOJOK.CO
Ragam

Nongkrong Sendirian di Kafe Menjadi “Budaya” Baru Anak Muda Jaksel Untuk Menjaga Kewarasan

14 Januari 2026
Mie ayam di Jakarta jadi saksi para pekerja berusaha tetap waras meski penuh beban hidup MOJOK.CO
Kuliner

Mie Ayam di Jakarta, Saksi Pekerja Berusaha Waras setelah Berkali-kali Nyaris Gila karena Kerja dan Beban dari Orang Tua

14 Januari 2026
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital: Harga RAM Makin Nggak Ngotak MOJOK.CO

Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal

16 Januari 2026
Dosen Profesi Nelangsa, Gaji Kalah sama Ngajar Anak SD (Unsplash)

Gelap Masa Depan Dosen, Lulusan S2 Jogja Mending Ngajar Anak SD di Surabaya yang Lebih Menjanjikan dari sisi Gaji

12 Januari 2026
Film Semi Jepang Bantu Mahasiswa Culun Lulus dan Kerja di LN (Unsplash)

Berkat Film Semi Jepang, Mahasiswa Culun nan Pemalas Bisa Lulus Kuliah dan Nggak Jadi Beban Keluarga

14 Januari 2026
Bob Sadoni dan Hidup yang Terlalu Serius untuk Tidak Ditertawakan

Bob Sadoni dan Hidup yang Terlalu Serius untuk Tidak Ditertawakan

13 Januari 2026
Penjual kue putu di Jogja. MOJOK.CO

Kegigihan Gunawan Jualan Kue Putu di Kota-kota Besar selama 51 Tahun agar Keluarga Hidup Sejahtera di Desa

14 Januari 2026
Mobilitas bus pariwisata menjadi tantangan tersendiri bagi Kawasan Sumbu Filosofi (KSF) dan tata kelola di Jogja MOJOK.CO

Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata

10 Januari 2026

Video Terbaru

Bob Sadoni dan Hidup yang Terlalu Serius untuk Tidak Ditertawakan

Bob Sadoni dan Hidup yang Terlalu Serius untuk Tidak Ditertawakan

13 Januari 2026
Elang Jawa dan Cerita Panjang Kelestarian yang Dipertaruhkan

Elang Jawa dan Cerita Panjang Kelestarian yang Dipertaruhkan

11 Januari 2026
Serat Centhini: Catatan Panjang tentang Laku dan Pengetahuan

Serat Centhini: Catatan Panjang tentang Laku dan Pengetahuan

8 Januari 2026
Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Artikel
Kontak

Kerjasama
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Esai
  • Liputan
    • Jogja Bawah Tanah
    • Aktual
    • Kampus
    • Sosok
    • Kuliner
    • Mendalam
    • Ragam
    • Catatan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal Mojok
  • Mau Kirim Artikel?

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.