MOJOK.CO – Mempersiapkan diri menjadi abdi negara terbaik dengan cara memahami tips tes CPNS ala Mojok Institute. Cekidot!
Setelah heboh pendaftaran CPNS yang diiringi dengan pengiriman berkas persyaratan dan server yang kadang-kadang down, akhirnya pengumuman tahap administrasi tiba juga. Pertanyaan-pertanyaan serupa “Kamu daftar CPNS?” kini sudah berganti menjadi “Kamu tes di mana?”, lalu diikuti doa soal rezeki dan masa depan yang terbaik.
Mojok Institute memahami betul bahwa menjadi abdi negara mungkin merupakan passion terbesarmu sejak kecil dan masih lucu. Yah, sekarang juga lucu, sih, tapi bukan itu yang mau kami bahas. Kali ini, Mojok ingin mendukung para calon abdi negara untuk…
…ikut tes CPNS!!!
Mengingat persaingan dalam tes ini pastilah ketat, berikut adalah tips tes CPNS yang bisa kamu pelajari baik-baik agar segalanya berjalan lancar dan sukses:
1. Lolos Tahap Administrasi Dulu
Ya, betul: tips tes CPNS pertama yang paling penting adalah kamu harus lolos administrasi dulu agar bisa mengikuti tes! Gimana mau ikut tes kalau namamu saja nggak ada di pengumuman, coba?
Jika poin pertama ini belum bisa kamu penuhi, jangan khawatir—kamu bisa menunggu bukaan CPNS berikutnya. Nggak tahu kapan, sih, tapi nanti pasti kamu bakal ditanyai lagi “Kamu daftar CPNS?”, jadi kamu tahu kapan harus bergerak. Namun, jika poin ini sudah bisa kamu penuhi, lanjutlah ke poin nomor dua, mylov~
2. Cetak Kartu Ujian
Sebagaimana tes-tes pada umumnya di kampus dan sekolah, kartu ujian memegang peran penting sebagai penanda identitas kita, si peserta. Maka, jika sistem web CPNS memintamu untuk mencetak kartu ujian, lakukanlah segera.
Tapi, agar lebih bijaksana, tak perlulah kamu berfoto bersama kartu ini, unggah di Instagram Story, lalu menulis keterangan seperti: “Akhirnya perjuanganku akan dimulai untuk menggaet hati bapak dan ibumu. Tunggu aku, Dik.”
Plis. Nggak usah.
3. Belajar
Langkah ketiga dalam tips tes CPNS ini adalah yang paling klasik tapi paling penting kamu lakukan. Nggak usah sombong dan merasa tes nanti akan berjalan mudah dan baik-baik saja. Apa yang kamu harapkan kalau belajar saja kamu enggan, Wahai Pemuda???
Berlatihlah dengan rajin. Ingat kata-kata mutiara di bagian bawah halaman buku tulis saat kita SD dulu? Practice makes perfect, Beb. Ora usah kemaki.
4. Datang ke Tempat Ujian
Hal penting lainnya yang perlu diperhatikan adalah kewajibanmu untuk datang ke tempat ujian untuk bisa mengikuti tes CPNS. Ya, ya, ya, kalau kamu bahkan nggak datang ke tempat ujiannya untuk mengerjakan tes, gimana bisa kamu berharap lolos tes CPNS???
Maka, gaes-gaesku, cek kembali lokasi tes CPNS yang sudah ditetapkan. Lakukan survei lokasi tentu boleh kamu lakukan, tapi ingat: yang paling penting, kamu harus datang saat hari H. Wajib!
5. Kerjakan Soal-Soalnya
Poin terakhir dalam tips tes CPNS adalah yang paling krusial dan penting: kamu harus mengerjakan soal-soal yang diberikan!!!
Tes CPNS sendiri terdiri dari Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan Tes Kompetensi Dasar (TKD) yang memiliki tiga karakter soal, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Nah, dari jenis-jenis soal tes CPNS ini, bagaimana bisa kamu berani-beraninya berharap lolos kalau kamu nggak mau mengerjakan satu soal pun???
Jadi, mylov, sudah jelas kan apa yang harus kamu lakukan untuk lolos tes? Jawaban pentingnya cuma satu: kerjakan.
Good luck, ya!