MOJOK.CO – UNU Jogja akan mengelola School of Futures Studies yang diinisiasi oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Nantinya, UNU Jogja akan menggandeng University for Humanities (MBZUH) dalam pengelolaannya.
School of Futures Studies merupakan wujud kerja sama antara pemerintah Republik Indonesia dengan UEA yang penandatangannya di Abu Dhabi pada 1 Juli 2022. School of Futures Studies akan menjadi sebuah fakultas di bawah naungan UNU Yogyakarta yang menawarkan program master (S2) dan doktoral (S3). Selain menawarkan program pascasarjana, School of Studies juga akan terdiri atas institut dan laboratorium masa depan.
Fakultas baru ini harapannya bisa menjadi pusat pengembangan riset dan kolaborasi dengan industri inovatif ke depan. Rektor UNU Yogyakarta Widya Priyahita Pudjibudojo menambahkan, kehadiran fakultas ini juga bisa mendorong kerja sama yang lebih erat antara Indonesia dan UEA, serta membangun peradaban Islam masa depan.
School of Futures Studies akan memiliki tiga pilar studi, yaitu teknologi masa depan (future technology), Islam masa depan (future Islam), dan masyarakat masa depan (future society). Sementara program yang akan hadir di sekolah pascasarjana itu ada empat yakni Future Scenario, Lab for Future Technology, Academics for Future Sciences and Skills, dan Creative Powerhouse for Future Ethics and Values Literacy.
Adapun spesialisasi dan fokus pembelajaran di School of Futures Studies mencakup lima bidang, yaitu Islam and The Future, Multicultural Society and Tolerance, Biology and Healthcare, Digital World, dan Future Planet and Sustainability.
Tindak lanjut
Menindaklanjuti pembangunan School of Future Studies, Delegasi University for Humanities (MBZUH) dari Uni Emirat Arab (UEA) sudah mengunjungi Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Yogyakarta, Minggu (7/5/2023).
Dalam kunjungan tersebut, delegasi MBZUH melakukan serangkaian kegiatan didampingi jajaran pimpinan UNU Yogyakarta dan PBNU.
“Kami menggelar workshop pengembangan School of Futures Studies. Delegasi juga meninjau kampus baru UNU Yogyakarta di Banyuraden dan lokasi calon gedung untuk School of Future Studies,” jelas Widya dalam keterangan resminya Minggu (7/5/2023).
“Melalui kunjungan ini, tim MBZUH ingin memastikan kerja sama ini berkelanjutan, sehingga MBZUH berkomitmen untuk terus mendukung UNU Yogyakarta,” imbuh dia.
Melansir Antara, MBZUH merupakan universitas unggulan di Persaturan Emirat Arab dengan fokus pendidikan dan riset di bidang filosofi, islam, etika komprasi, dan toleransi. MBZUH merupakan universitas pertama di Semenanjung Arab yang punya program khusus di bidang filosofi dan etika.
Penulis: Kenia Intan
Editor: Purnawan Setyo Adi