MOJOK.CO – Jurusan Hukum di perguruan tinggi swasta (PTS) tidak kalah berberkualitas dengan perguruan tinggi negeri (PTN). Lantas, PTS apa saja yang mampu bersaing di jurusan ini sehingga banyak diminati lulusan SMA atau sederajat?
Jurusan Hukum masih jadi primadona
Jurusan Hukum masih menjadi primadona bagi mereka yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi. Tidak mengherankan persaingan masuk ke jurusan ini cukup ketat, apalagi jurusan di PTN unggulan.
Tidak dimungkiri, Jurusan Hukum di PTN memang masih lebih banyak dilirik daripada PTS. Padahal di beberapa PTS tidak kalah bersaing dengan PTN. Ini tercermin dari beberapa PTS Indonesia mampu menembus 22 besar Jurusan Hukum terbaik di Indonesia versi EduRank.org.
EduRank.org telah melakukan pemeringkatan secara independen terhadap berbagai perguruan tinggi yang memiliki Jurusan Hukum di Indonesia. Peringkat itu berdasar kinerja penelitian di bidang hukum. Berdasar cara tersebut, EduRank.org menerima sebanyak 1,64 ribu kutipan dari 4,39 ribu tulisan akademik yang dibuat oleh 22 universitas.
5 PTS miliki Jurusan Hukum terbaik di Indonesia
Di antara 22 universitas yang masuk dalam radar EduRank.org, 5 di antaranya adalah perguruan tinggi swasta. Bahkan salah satu PTS mampu menembus jajaran tiga peguruan tinggi dengan jurusan terbaik di Indonesia.
PTS itu adalah Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta yang menduduki posisi tiga nasional. UII mencatatkan 5.086 publikasi ilmiah dengan 6.609 kutipan. Mahfud MD yang saat ini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) RI adalah salah satu alumni dari Fakultas Hukum UII.
Mojok sudah mendaftarnya perguruan tinggi swasta lain yang memiliki Jurusan Hukum terbaik versi EduRank:
Universitas Islam Indonesia Yogyakarta
Peringkat 3 di Indonesia
Peringkat 603 di dunia
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Peringkat 12 di Indonesia
Peringkat 946 di dunia
Universitas Pelita Harapan
Peringkat 15 di Indonesia
Peringkat 1.075 di dunia
Universitas Tarumanagara
Peringkat 18 di Indonesia
Peringkat 1.159 di dunia
Universitas Surabaya
Peringkat 21 di Indonesia
Peringkat 1.220 di dunia
Popularitas alumni Jurusan Hukum jadi salah satu indikator
Kendati sebagian besar PTS di atas belum mampu menembus 10 besar perguruan tinggi dengan Jurusan Hukum terbaik, tapi asal tahu saja, EduRank.org melakukan pemeringkatan secara independen berbasis metrik terhadap perguruan tinggi-perguruan tinggi yang ada di dunia.
EduRank.org menggunakan sebanyak 44,90 juta publikasi ilmiah dan 1,23 miliar kutipan untuk melakukan pemeringkatan. Selain itu, keunggulan non-akademik dan popularitas alumni turut menjadi indikator lainnya. Sejauh ini, EduRank.org sudah sudah memberikan peringkat terhadap 14.131 perguruan tinggi dari 183 negara.
Penulis: Kenia Intan
Editor: Agung Purwandono
BACA JUGA 13 Perguruan Tinggi Swasta di Malang Lengkap dengan Peluang Diterima dan tulisan menarik lainnya di kanal Kilas.