Pengumuman tentang siapa saja anggota DPR yang lolos dalam Pileg 2019 memang nasih akan diumumkan secara resmi oleh KPU pada 22 Mei mendatang, kendati demikian, sudah ada banyak nama yang hampir dipastikan lolos ke Senayan.
Politisi sekaligus “putri mahkota” PDIP Puan Maharani menjadi satu dari sekian banyak politisi yang dipastikan lolos ke Senayan tersebut.
Tak hanya lolos ke Senayan sebagai anggota DPR, sosok yang sekarang masih menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan tersebut juga berpeluang besar menjadi Ketua DPR.
Berdasarkan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2018 tentang Perubahan Kedua Atas UU Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3), jabatan Ketua DPR memang diamanatkan untuk dijabat oleh anggota DPR yang berasal dari partai pemenang pemilu.
Puan tentu saja sangat berpeluang, sebab per hari ini, berdasarkan hasil real count KPU, PDIP masih memimpin menjadi parati dengan perolehan suara terbanyak, yakni 20 persen. Unggul jauh dari partai dengan perolehan suara terbanyak kedua, Golkar, yang mengumpulkan 13 persen suara.
Tak hanya “didukung” oleh Undang-undang, Puan juga didukung oleh banyak petinggi partai untuk menjadi ketua DPR.
Sekjen NasDem Johnny G Plate, misalnya, mengatakan bahwa Puan sangat layak dan punya kapasitas untuk menjadi seorang Ketua DPR. Ia mendukung jika memang kelak PDIP mengajukan Puan sebagai Ketua DPR.
“Siapapun yang dicalonkan PDIP pasti kami dukung. Salah satu tokoh yang memang mumpuni PDIP adalah Ibu Puan, yang juga memperoleh suara terbesar di Indonesia dalam pileg kali ini,” ujar Johnny.
Senada dengan Johnny, Ketua Umum PKB Muhaimin “Cak Imin” Iskandar juga punya pendapat yang sama.
Dirinya mendukung jika Puan diajukan sebagai Ketua DPR.
“Mbak Puan sangat layak jadi Ketua DPR dan Mbak Puan mungkin akan membuka sejarah perempuan pertama yang menjadi ketua DPR RI dalam sejarah,” ujar Muhaimin.
Wah, naga-naganya, Mbak “Putri mahkota” ini benar-benar bakal menjadi Ketua DPR nih.
Buat para pendukung kubu 02, hal tersebut tentu menjadi hal yang sangat menyebalkan, sudahlah Jokowi hampir dipastikan terpilih jadi Presiden, Eh, masih ditambah dengan Puan yang juga bakal berpeluang besar jadi Ketua DPR.
Berat nian rasanya jadi hatersnya Jokowi merangkap “Anti Puan-Puan Club”.