MOJOK.CO – WARNING!!! Artikel ini bisa bikin kalian baper dan ingin menikah, jika tidak kuat, segera lambaikan tangan dan tinggalkan laman ini.
Hidup ini penuh tanda. Bunyi “kriuut” di perut tandanya lapar. Berulang kali menguap tanda ngantuk. Gelisah di kasur sambil elus-elus puting susu atau kemaluan sendiri itu tanda nafsu. Tanda-tanda yang familier. Orang lain pun tak susah mengenali tanda itu.
Sebenarnya banyak sekali tanda dalam tiap aktivitasmu layaknya deja vu; akrab tapi susah dikenali. Contohnya tanda-tanda waktunya kamu membangun rumah tangga. Hal seperti ini sebenarnya terakrabi sekali dalam segala kebiasaan yang dilakukan. Sayangnya, ada suatu penolakan yang bersifat sosiologis atau biologis yang membuatmu mengabaikan tanda-tanda itu.
Tim Mojok Institut melakukan observasi kecil-kecilan terhadap mereka yang mempunyai tanda-tanda di bawah ini. Setidaknya ada lima kebiasaan yang jadi penanda bahwa sudah waktunya kalian menyudahi kesendirian dalam kegelapan malam yang kian hari kian mencekam. Secara naluriah, kalian ingin menikah. Rawr….
Tanda ingin menikah #1 Mencari Teman di Malam Hari
Jika kalian mulai ngerepotin teman-teman untuk menemanimu tiap malam, itu tandanya kalian harus segera melepas masa lajang dan membangun biduk rumah tangga. Ya, biar nggak kesepian dan ada aktivitas di tengah malam. Barangkali itu salah satu alasan pentingnya sebuah pernikahan. Inget salah satu lho, bukan alasan utamanya.
Apalagi di usia 25-30an tahun sudah banyak teman yang sudah membangun rumah tangga bersama orang terkasihnya lebih dulu. Di Brebes, kampung saya, semua teman yang dalam range usia tersebut sudah mementaskan masa lajangnya. Paling hanya beberapa yang masih lajang, itu saja mereka sibuk dengan usahanya. Selain makin susah mencari teman di malam hari, kalian bakal sering frustasi akibat tidak ada teman nongkrong.
Nggak mau juga kan frustasi tiap malem gara-gara kesepian? Makanya ndang rabi, malam kalian akan lebih berwarna. Katanya….
Tanda ingin menikah #2 Terpikir Mencari Hewan Peliharaan
Jika kalian sudah terpikir untuk memelihara kucing adalah sebuah jawaban untuk melepas kesendirian, naluri kalian berkata bahwa kalian ingin menikah. Maka lekas-lekaslah bangun dari tidurmu, imajinasi kalian terlalu berlebihan. Kasihan masa muda kalian jika dihabiskan bersama hewan peliharaan.
Carilah pasangan yang benar-benar bisa menemani keseharianmu. Paling enggak jika kalian punya pacar, bakal ada yang merhatiin. Lah kalau hewan piaraan, kemungkinan besar kalian yang bakal terus-terusan memperhatikan beliau.
Tanda ingin menikah #3 Mulai dipanggil Om/Tante
“Om, om, beliin es krim dong.”
“Tante, tante, bantuin Yaya benerin sepeda dong.’
Dipanggil om atau tante sebenarnya adalah sebuah prestasi bahwa kalian sudah menginjak kedewasaan. Tapi selain itu, dipanggil demikian oleh banyak orang itu tandanya mulai kalian sudah mulai boros dan sudah waktunya untuk menikah.
Tunggu apalagi, wajahmu itu sudah tidak terlihat muda lagi, usia kalian sudah bukan belasan bahkan likuran lagi. Menikahlah. Demi kehidupan yang katanya lebih baik.
Tanda ingin menikah #4 Dapat Kabar, “Mas, Aku Hamil”
Nah, ketika sudah dihadapkan dengan kejadian seperti ini kalian harus cepat-cepat melepas masa lajang. Ini merupakan keadaan yang ultra mega ultimate darurat. Tapi tenang, jangan panik. Hadapi dengan pikiran jernih dan selalu tabayyun.
Jadilah seseorang yang bertanggung jawab. Jangan lari dari kenyataan, hadapi semua ini. Termasuk potensi digebukin. Siapkan fisik untuk itu dan setelahnya kalian hanya butuh menghilangkan keraguan. Saran saya, modal dikitlah buat beli pengaman don’t rich people difficult.
Tanda ingin menikah #5 Banyak Ngasih Wejangan Pernikahan
Kalian bakal dianggap omdo (omong doang) jika kalian memberi nasihat, tapi belum atau tidak pernah sama sekali melakukan hal yang kalian omongkan. Ya kalian nggak mau juga kan dianggap omong kosong sama teman sendiri akibat wejangan abal-abal kalian.
Bagi kalian yang tidak mau dianggap omdo, pilihan kalian ada dua. Segeralah menikahi pacarmu atau hentikan semua omong kosong ini.
BACA JUGA Gimana kalau Cinta Sejati Baru Ditemukan Justru setelah Menikah? dan artikel Azka Maula lainnya.