Hanya menambal jalan tak menyelesaikan masalah
Budi Pius (60) Ketua Jaga Warga Dusun Jetis, Sedangmulyo, Minggir Sleman senada dengan Senaja yang merasa menjadi anak tiri dari Jogja. Ia melihat jalan-jalan provinsi di Gunungkidul, Bantul, dan Kulonprogo mulus dan layak untuk dilalui, tapi tidak dengan Jalan Godean.
“Ini bekas galian pipa PDAM saja tiga tahun yang lalu nggak rata ngurugnya, naik turun. Sekitar tiga hari lalu karena dengar akan ada aksi warga, ada yang nambal-nambal jalan. Dikira kita anak kecil terus nggak ada aksi karena sudah ditambal,” kata Budi Pius.
Menurutnya menambal jalan itu nggak menyelesaikan masalah. Ia melihat penambalan jalan hanya yang lubangnya besar. Sementara lubang-lubang kecil yang nggak kalah berbahayanya masih banyak di sepanjang Jalan Godean.
“Ini puncak kemarahan warga, harapannya ya mbok pihak berwenang krasa, terus ada tindaklanjutnya,” kata Budi Pius.
Warga capek menolong korban kecelakaan
Paryono anggota Jaga Warga Dusun Klepu juga merasa geram dengan tidak adanya langkah dari Pemda DIY untuk segera memperbaiki Jalan Godean yang merupakan jalan provinsi. Minimal ada kejelasan kapan ada perbaikan. “Ini bukan untuk kepentingan kami yang tinggal di dekat Jalan Godean, ini kepentingan semua orang yang melintas di Jalan Godean,” katanya.
Senaja mengungkapkan bahwa aksi pemasangan spanduk akan ditindaklanjuti dengan aksi-aksi lainnya jika tidak ada perhatian dari Pemda DIY.
“Kami sudah capek menolong orang kecelakaan karena jalan yang rusak,” kata salah satu Jaga Warga yang namanya nggak mau disebut.
Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo pada 13 Maret 2024 lalu menyampaikan pihak Pemda Sleman sudah tiga kali memlinta Pemda DIY untuk memperbaiki Jalan Godean yang rusak. Namun, belum ada respon. Karena menjadi kewenangan Pemda DIY, maka Pemda Sleman hanya bisa melakukan sebatas penambalan jalan saja.
Penulis: Agung Purwandono
Editor: Hammam Izzuddin
BACA JUGA Ruas Jalan Gedongan-Klangon, Jalan Pencabut Nyawa di Sleman yang Memakan Korban Jiwa Ibu Muda
Cek berita dan artikel lainnya di Google News