MOJOK.CO – Golden State Warriors berhasil memenangkan trofi NBA setelah mengalahkan Boston Celtics 103-90 dalam gim keenam final NBA di Boston, Kamis (16/6) malam waktu setempat. Guard Warriors, Stephen Curry berhasil menjadi pemain terbaik (MVP) pada laga final ini.
Kemenangan ini membuat Warriors mengakhiri final berformat best of seven itu pada kedudukan 4-2. Warriors mengawali final pada gim pertama dengan takluk dari Celtics 108-120.
Selanjutnya pada gim kedua Warriors bangkit dengan skor 107-88. Gim ketiga Warriors kembali takluk dari Celtics 116-100. Namun tim asuhan Steve Kerr ini bangkit kembali dan menang beruntun pada gim keempat, kelima, dan keenam.
Dengan hasil ini, Warriors berhasil merengkuh gelar juara yang keempat dalam delapan musim terakhir. Musim sebelumnya, NBA dijuarai oleh Milwaukee Bucks.
Stephen Curry yang tampil gemilang dengan mencatat 34 poin, tujuh assist, dan tujuh rebound berhasil keluar sebagai MVP di laga pamungkas ini.
Curry mengaku tak menyangka bahwa musim ini bisa meraih gelar juara. Kemenangan ini merupakan pembalikan luar biasa yang dilakukan Warriors setelah absen dalam babak playoff dua musim terakhir akibat banyak pemain mereka cedera.
“Saya bangga sekali kepada tim kami. Pada awal musim tidak ada yang mengira kami akan berada di sini kecuali semua orang di lapangan ini,” kata Curry yang emosional setelah menjuarai lagi NBA seperti dikutip Reuters, Jumat (17/6).
Warriors menaklukkan Boston Celtics setelah lebih dulu mengakhiri perjalanan Denver Nuggets, Memphis Grizzlies, dan Dallas Mavericks, dalam upaya mereka merebut kembali trofi Larry O’Brien.
“Kami sempat mencapai titik terendah akibat cedera dan jalan panjang pekerjaan di depan mata dan berusaha mengisi bagian yang tepat serta orang yang tepat. Anda tidak pernah bisa meraih ini begitu saja karena Anda tak pernah tahu kapan Anda akan kembali ke sini,” paparnya.
Ini adalah total gelar juara NBA ketujuh Warriors yang didirikan di Philadelphia pada 1946 sebagai salah satu anggota awal Asosiasi Bola Basket Amerika Serikat. Warriors juga merebut gelar juara NBA pertama pada musim 1946-1947.
Penulis: Hammam Izzudin
Editor: Purnawan Setyo Adi