MOJOK.CO – Baru rilis pada 1 Juli 2023 lalu, Perusahaan Otobus (PO) Mutiara Express langsung menarik perhatian para busmania karena tampilannya yang eksklusif. Mulai dari interior sampai servis makannya.
Sebagai pendatang baru, PO Mutiara Express sangat berani memilih rute Jakarta-Surabaya. Jalur tersebut merupakan trayek ‘panas’ karena harus bersaing dengan bus-bus elite lainnya.
Pada perilisan perdananya, perusahaan ini merilis enam unit bus mewah dengan kelas sleeper dengan konfigurasi 2+2 model tingkat atas-bawah. Sasisnya menggunakan Mercedes-Benz OH 1626 AT dan karoseri Laksana.
Tarif satu tiket PO Mutiara Express dari Jakarta ke Surabaya maupun sebaliknya Rp492.000. Ini merupakan harga promo. Jika sudah kembali normal harganya Rp615.000. Pemesanan pun hanya bisa secara online melalui web mutiaraexpress.co.id maupun travel agent seperti RedBus dan Traveloka.
Fasilitas yang lengkap
Dengan total 22 seat, PO Mutiara Express mempuyai fasilitas yang memanjakan penumpang sehingga bisa nyaman sepanjang perjalanan.
Beberapa fasilitas yang dimiliki oleh PO Mutiara Express yaitu bantal, selimut, audio-video on demand, air mineral, lampu baca, colokan USB, gordyn untuk privasi, tempat sepatu, dan toilet dengan kloset duduk.
Di dalam bus juga ada smoking area sehingga penumpang yang merokok tetap bisa merokok selama perjalanan.