MOJOK.CO – Mojok Institute telah menghimpun bentuk keajaiban dunia ini melalui perwujudan dari 5 tipe mahasiswa yang paling umum kamu temui.
Dunia perkuliahan nga hanya terbatas pada tugas dari dosen dan proposal skripsi. Setiap masuk ke dalam kelas, di sanalah kamu akan menemukan keajaiban dunia yang sesungguhnya; tipe mahasiswa yang berbeda kepribadian tapi dijadikan satu dalam ruangan untuk diceramahi soal materi-materi kuliah.
Mojok Institute telah menghimpun bentuk keajaiban dunia ini melalui perwujudan dari 5 tipe mahasiswa yang paling umum kamu temui di kelas serta alasan-alasan yang mendasari keunikan mereka.
Penasaran? Eh, nga penasaran? Ya udah nga papa, tetep aing tulis di bawah ini jha~
Mahasiswa frontliner
Seperti namanya, tipe mahasiswa ini adalah penghuni tetap baris kursi terdepan. Ya, setelah masuk ke ruang kelas, umumnya mereka langsung bersuka hati duduk di kursi yang berhadapan dengan dosen.
Mengapa tipe mahasiswa ini ada dan nyata?
Hmm, entah apa motif mereka sebenarnya: nilai tinggi, demi dapat materi pelajaran, biar kelihatan pintar di depan gebetan, atau sekadar naksir karena dosennya ganteng/cantik. Tapi, alasan utama yang paling sering mendorong munculnya jenis mahasiswa ini adalah…
…terlambat masuk kelas!!!!!
Yep, trust me.
Mahasiswa Know-It-All
Kalau diibaratkan dalam serial Harry Potter, Hermione Granger masuk dalam kategori ini. Mahasiswa jenis ini adalah mereka yang catetannya kayak kulit wajah yang dikasih obat jerawat nomor satu di dunia: mulus, dengan tulisan tangan yang rapi. Setiap ada pertanyaan dari dosen, tangannya langsung teracung ke atas dengan jawaban-jawaban spektakuler yang bahkan baru kita tahu detik itu juga.
Mengapa tipe mahasiswa ini ada dan nyata?
Dalam beberapa kasus, mereka ada dan bisa menjawab materi soal Perang Dunia I dan para sekutu tentu karena satu alasan:
…mereka tyda membaca Mojok setiap menit, kayak yang ente lakuin sekarang.
Mahasiswa ngantukan
Mau pagi itu langit cerah ataupun kelabu, pasti adaaaa aja satu orang di ruang kelas yang kelihatan ngantuk dan matanya kiyip-kiyip. Dalam kasus yang lebih ekstrem, mereka bahkan ditemui sedang tidur dengan santai karena tertutupi oleh mahasiswa yang duduk di depannya. Sungguh, tipe mahasiswa ini adalah yang paling sering ditemui sejak zaman masih jadi siswa SD sekalipun!
Mengapa tipe mahasiswa ini lebih memilih tidur?
Tidak lain dan tidak bukan, tentu saja karena mereka ngantuk. Tapi, kalau menurut Mojok Institute, kenapa mereka tidur sih alasannya cuma satu: karena merem.
Dah, gitu aja~
Mahasiswa tipu muslihat
Agak mirip-mirip sama jenis cewek tipu muslihat dalam hal pembawaan tasnya, mahasiswa ini pun umumnya berhasil berpura-pura menjadi mahasiswa sejati. Posisi duduk tegak dan meyakinkan dengan pandangan mata ke arah dosen menjadi pose andalan mereka.
Padahal nih, my lov, di bawah meja, tangan mereka sedang bergerilya update status atau bales chat dari gebetan. Beberapa di antaranya malah dengan berani menonton film dari laptop dengan suara yang dimatikan. Jadi kayak nonton pantomim gitu.
Mengapa tipe mahasiswa ini ada dan nyata?
Sesungguhnya, kelihaian mahasiswa mengelabui dosennya ini muncul karena tuntutan zaman milenial dan keinginan mendapat jodoh. Ya kita pahamin ajalah dikit-dikit, siapa tau gebetannya itu ngambekan kalau chat nga dibales. Kasian, kan?
Biarin jha. Sekali mendayung, dua-tiga pulau terlampaui.
Mahasiswa semester tua
Wajahnya asing, jarang ngobrol, tidak dikenali, tapi wajahnya nampak lebih dewasa dibanding kita-kita sekelas. Siapakah dia???
Usut punya usut, jenis mahasiswa yang umumnya memilih kursi di barisan belakang ini adalah mereka yang harus mengulang mata kuliah semester awal. Karena nga seangkatan, beberapa teman sekelas pun merasa asing dan sungkan untuk menyapa, paling cuma he-he-he doang.
Mengapa tipe mahasiswa ini ada dan nyata?
Biasanya, jenis mahasiswa ini datang karena nilai yang belum mencukupi atau nilai yang belum keluar-keluar (INI NGESELIN BANGET, SIH).
Jadi, saudara-saudara sekalian, itu tadi adalah 5 tipe mahasiswa dari sekian ribu tipe mahasiswa yang tersebar di seluruh dunia. Lalu, menurutmu, jodohmu yang mana nih, my lov?
BACA JUGA Dosen Abuse of Power Bukan Cuma Masalah buat Mahasiswa dan tulisan lainnya dari Aprilia Kumala.