Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Ngomongin tentang Coach Justin bareng Akun @txtdaricoachy

Muhammad Ridwansyah oleh Muhammad Ridwansyah
9 November 2020
A A
Koch justin netizen indonesia @txtdaricoachy ted lasso coach justin pendapat opini assist mojok

@txtdaricoachy ted lasso coach justin pendapat opini assist mojok

Share on FacebookShare on Twitter

Jiwa wartawan di dalam diri saya sering menggebu-gebu kalau di Twitter ada sesuatu yang ramai diperbincangkan. Misalnya, saya penasaran soal kenapa pelayanan satpam BCA dianggap terbaik oleh netizen. Maka, saya bergegas mewawancarai satpam BCA.

Di Twitter juga, saya perhatikan, netizen lagi suka banget sama konten-konten di akun @tiktokjelek. Lalu, saya langsung menghubungi akun tersebut. Namun, karena admin akun @tiktokjelek belum membalas DM saya, sebagai gantinya saya ngobrol-ngobrol dulu bareng akun @txtdaricoachy.

Akun @txtdaricoachy tak kalah ramai diperbincangkan, khususnya bagi fans sepak bola. Sebab, twit-twit dari Coach Justin sering kali menuai kontroversi. Salah satu twit kontroversi beliau adalah soal crossing ke kerumunan yang menghasilkan gol tapi tidak dianggap assist. Terkait hal ini, pernah dibahas oleh Mas Gusti Aditya di sini. Lalu, soal formasi 4-4-2 yang sudah pasti diamond tapi malah gitu, deh.

Memang, jika saya perhatikan, twit-twit dari Coach Justin suka bikin keki. Apalagi pas Arsenal kalah dari Leicester City. Beliau dengan lancang ngetwit #ArtetaOut. Alasannya sederhana: gaya main Arsenal membosankan, katanya. Padahal mah, naon sih, Coach!

Jika Coach Justin membaca tulisan ini, lalu beliau ngeblock akun Twitter saya dan penggemar-penggemar kesayangannya menyerang saya, sikap saya akan tenang saja sebab masih punya banyak teman yang tidak suka terhadap beliau. Buktinya, follower akun @txtdaricoachy sudah tiga ribu lebih. Dan saya yakin follower akun ini kedepannya akan semakin bertambah seiring fans-fans bola sadar bahwa twit-twit beliau tidak masuk akal.

Sosok di balik akun @txtdaricoachy adalah Bung Kardus (nama samaran). Akun ini dikelola oleh lebih dari satu orang. Tujuan dibuatnya akun tersebut untuk sekadar lucu-lucuan saja. Kebetulan, kata Bung Kardus, banyak fans sepak bola yang sering kali resah dengan sudut pandang seorang “coach” yang begitu absurd. Daripada memaki-maki beliau sebab nanti kesannya tidak sopan, terlebih sudah berumur juga, mending dijadiin akun lucu-lucuan.

Bagi yang belum tahu arti “coach”, coach artinya pelatih. Nah, si Coach Justin ini selain berkarir sebagai pandit, ia tercatat pernah menjabat sebagai Pelatih Tim Futsal dan Direktur Timnas Futsal dalam periode lama. Pencapaiannya, silakan googling sendiri kalau kalian suka terhadap beliau, saya mah ogah!

Yang menyebalkan unik dari Coach Justin ini dan bikin dirinya dikenal fans sepak bola, ia kerap ngeblok pengguna Twitter lain. Kayaknya, satu-satunya akun centang biru yang banyak ngeblock orang, cuma Coach Justin doang. Kata Bung Kardus, banyak faktor yang bikin Coach Justin ngeblok seseorang, salah satunya karena beda pendapat. Halah, tidak demokratis sekali pandit yang satu ini.

Baca Juga:

4 Jasa yang Tidak Saya Sangka Dijual di Medsos X, dari Titip Menfess sampai Jasa Spam Tagih Utang

Akun Affiliate yang Jualan Numpang Tragedi Itu Biadab, dan Semoga Nggak Laku!

Saya merasa risih terhadap Coach Justin kalau beliau sudah mlesetin klub-klub bola. Apalagi kalau sudah ngeluarin istilah-istilah yang menjurus ke ranah fisik. Sebab, bagi saya, perbuatan seperti itu kayak kekanak-kanakan gitu lah. Apa tidak ingat umur, Coach?

Tapi, mlesetin klub bola ala Coach Justin menurut Bung Kardus masih agak standar, sih. Contohnya, Liverpool jadi pool. Manchester United jadi emyu. Spurs jadi ayam sayur. Manchester City jadi siti. Kebiasaan Coach Justin mlesetin klub-klub bola barangkali ngerangkap jadi admin plesbol kali, ya.

Akan tetapi, justru istilah-istilah di luar klub bola yang sering beliau keluarkan dan bikin jijik. Sepanjang yang diketahui oleh Bung Kardus, ada beberapa istilah unik dari Coach Justin. Seperti, gol jatuh dari langit, miskin taktik, muka bengkoang, fans kardus dan lain-lain.

Saya bertanya kepada Bung Kardus, apakah istilah-istilah tersebut bisa dijelaskan satu-satu? Tidak usah lah, katanya. Tapi, karena Bung Kardus baik, ia hanya menjelaskan satu istilah saja yakni fans kardus. Dan istilah ini memang cukup populer.

Kata Bung Kardus, label fans kardus yang disematkan untuk seorang fans sepak bola, ini pokoknya semua yang berbeda pendapat dengan Coach Justin pasti dapet label tersebut. Dulu, pembahasan soal fans kardus ini pernah dibahas di kanal YouTube Box2box bareng Mas Pangeran Siahaan. Saya pribadi tidak begitu paham.

Nah, pertanyaan yang bikin saya penasaran adalah apakah akun @txtdaricoachy sudah diblok oleh Coach Justin. Dan saya pikir, ini menarik juga bagi yang belum tahu. Kata Bung Kardus, akun @txtdaricoachy sudah diblok. Tapi, yang ngeblock duluan justru Bung Kardus. Hebat!

Saat ini, Bung Kardus dan kawan-kawan meski akun @txtdaricoachy sudah ngeblok Coach Justin, mereka tetap dapet konten dari kiriman para followersnya. Sebab, meski banyak yang benci Coach Justin, mereka diam-diam ngefollow juga. Tapi, biasanya, orang kan diam-diam ngefollow seseorang atas dasar suka, eh ini mah atas dasar benci dan sekadar kebutuhan komedi. Kasian..

Tapi, dari tiga ribu follower akun @txtdaricoachy, ternyata banyak juga penggemar Coach Justin yang suka mampir untuk menyerang Bung Kardus dan kawan-kawan. Saat saya tanya alasannya karena apa, jawaban mereka hanya, ini saking militan banget penggemar Coach Justin sama tuannya. Woah!

Sebagai penutup, satu-satunya harapan Bung Kardus terkait dibuatnya akun @txtdaricoachy yaitu semoga Coach sadar bahwa sepak bola bukan hanya milik pendapat dirinya seorang. Terlebih, jangan begitu ekstrem lah terhadap sepak bola indah.

Jadi, bagaimana pendapat Coach Justin terkait penampilan Barcelona musim ini? Busquet bagus, lho. Kata Coach kan jelek. AAAH BLOCKK!

HRD : “Coba sebutkan apa kelebihan kamu.”
Gue : “Twitter gue gak diblok Coach Justin.”
HRD : “Silahkan ditulis mau gaji berpa.”

Peace coachy ? @CoachJustinL

— Hasbi ash (@HasbiLeiva) November 8, 2020

BACA JUGA Membahas Everton dan Rivalitas Derby Merseyside: Wawancara dengan @IndoEvertonian dan tulisan Muhammad Ridwansyah lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 9 November 2020 oleh

Tags: arsenalassistcoach justinTwitter
Muhammad Ridwansyah

Muhammad Ridwansyah

Founder penulis Garut. Penulis bisa disapa lewat akun Twitter dan Instagram @aaridwan16.

ArtikelTerkait

Menebak Karakter Siskaeee dari Caranya Membalas Mention Followers

Menebak Karakter Siskaeee dari Caranya Membalas Mention Followers

3 April 2020
Jerome Polin Tanya di Twitter, Netizen Ngamuk. Kalian Ini Kenapa, Sih Terminal Mojok

Jerome Polin Tanya di Twitter, Netizen Ngamuk. Kalian Ini Kenapa, Sih?

27 Januari 2022
membandingkan statistik kematian itu goblok mojok

Membandingkan Statistik Kematian Akibat Pandemi Adalah Perbuatan Biadab

23 Juli 2021
julid

Julid Online: Maraknya Auto Base Twitter yang Mewadahi Julid Together

7 Oktober 2019
arsenal vs liverpool liga inggris MOJOK

Arsenal Cuma Punya “Taktik Insyaallah”, Liverpool Itu Juara Paling Payah

16 Juli 2020
Nasi Minyak, Makanan Enak tapi Jahat Terminal Mojok

Nasi Minyak, Makanan Enak tapi Jahat

20 Januari 2023
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

15 Januari 2026
Jangan Kuliah S2 Tanpa Rencana Matang, Bisa-bisa Ijazah Kalian Overqualified dan Akhirnya Menyesal mojok.co

Jangan Kuliah S2 Tanpa Rencana Matang, Bisa-bisa Ijazah Kalian Overqualified dan Akhirnya Menyesal

14 Januari 2026
4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

16 Januari 2026
Jujur, Saya sebagai Mahasiswa Kaget Lihat Biaya Publikasi Jurnal Bisa Tembus 500 Ribu, Ditanggung Sendiri Lagi

Dosen Seenaknya Nyuruh Mahasiswa untuk Publikasi Jurnal, padahal Uang Mahasiswa Cuma Dikit dan Nggak Dikasih Subsidi Sama Sekali

17 Januari 2026
3 Pertanyaan yang Dibenci Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam Mojok.co jurusan PAI

Saya Tidak Ingin Menjadi Guru walaupun Memilih Jurusan PAI, Bebannya Tidak Sepadan dengan yang Didapat!

11 Januari 2026
Terlahir sebagai Orang Tangerang Adalah Anugerah, sebab Saya Bisa Wisata Murah Tanpa Banyak Drama

Terlahir sebagai Orang Tangerang Adalah Anugerah, sebab Saya Bisa Wisata Murah Tanpa Banyak Drama

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.