MOJOK.CO – Menjadi orang dewasa itu nggak sepahit yang kamu duga. Kecuali kalau kamu manja dan memandang segalanya secara negatif.
Menjadi orang dewasa itu bukan berarti kamu nggak bisa nonton SpongeBob dan Doraemon. Menjadi orang dewasa juga masih memungkinkan kamu rebahan sepanjang hari. Semuanya soal pilihan aja, kok.
Ngebanding-bandingin itu enak betul. Saya juga sering melakukannya. Apalagi ketika ngebanding-bandingin betapa bahagianya masa kecil dan pahitnya kehidupan orang dewasa. Kamu lantas bernostalgia kalau dulu bisa main sepuasnya, sementara kalau udah dewasa jam main habis buat kerja dan memikirkan tagihan.
Belum kalau ada masalah keluarga atau love life kamu berantakan. Lagi enak nangis sambil ngebucin, kamu tambah lesu karena dimarahin atasan di kantor. Menjadi orang dewasa dianggap sangat pahit dan rasanya pingin balik jadi anak kecil lagi.
Padahal, nggak semua orang mengalami hal yang sama. Banyak kok menjadi orang dewasa itu enak-enak saja. nggak sepahit kehidupanmu. Memandang semuanya secara rata itu yang bikin menjadi orang dewasa nggak enak betul. Nonton kartun sepanjang hari seperti masa kecil yang paling menyenangkan.
Ada beberapa pandangan yang saya rasa keliru betul. Pertama, kamu merasa tidak ada yang benar-benar memahami jalan pikiran dan mimpimu, bahkan keluarga. Banyak kok orang dewasa yang nggak gampang kena mental breakdown di akhir minggu karena dukungan keluarga. Ada juga yang mimpinya tergapai, juga karena keluarga.
Kalau keluarga atau orang lain nggak bisa memahami jalan pikiranmu, mungkin pikiranmu saja yang terlalu ruwet. Lalu ngeluh di medsos. Merasa kena mental breakdown tiap akhir minggu. Badan pegel-pegel. Kepala pusing. Padahal cuma masuk angin.
Kedua, kamu merasa semua teman hanya berdasarkan kepentingan ketika menjadi orang dewasa. Kamu merasa mereka cuma ada ketika butuh. Giliran kamu yang membutuhkan, nggak ada yang mau membantu. Sekali lagi, nggak semuanya kayak begitu. Jangan-jangan kamu yang nggak bisa berteman atau apes saja nggak nemu yang tulus.
Suatu kali temen minta nebeng ke kantor dan kamu membantu dengan senang hati. Giliran kamu nitip makanan, teman kamu nggak mau. Positif saja, mungkin teman kamu lagi nggak bawa uang tunai. Atau bisa aja temenmu cuma miskin. Titik.
Memang, menjadi orang dewasa, biasanya, lingkaran pertemanan menjadi kecil. Tapi, lingkaran kecil itu seharusnya menjadi seleksi. Kalau lingkaran pertemananmu sudah kecil, taken for granted semua, jangan-jangan lingkunganmu aja yang nggak bener. Bukan soal menjadi orang dewasa itu pahit atau enakan masa kecil.
Ketiga, ada yang bisa bikin kamu bahagia, tetapi tidak selamanya. Lha ya betul banget, apalagi kalau sudah saatnya kamu ketemu Gusti Allah. Mana mungkin kamu bakal bahagia terus di dunia fana ini. Manusia itu tempatnya salah. Mungkin dirimu saja yang terlalu menuntut. Selalu ingin dibuat bahagia. Jika dibalik, sudahkah kamu bikin bahagia orang lain?
Ketika temanmu bikin kamu sedih suatu saat nanti, jangan lalu pukul rata kalau orang lain juga bakal mengalami hal yang sama. Sangat mungkin orang lain itu biasa saja, nggak baperan kayak kamu karena sadar kebahagiaan memang nggak mungkin awet. Bakso formalin tuh awet.
Keempat, menjadi orang dewasa artinya bertanggung jawab atas dirimu sendiri. Ya iyalah! Memangnya kamu mau bergantung sama siapa? Sama negara? Sama tetanggamu?
Anak kecil belum punya daya untuk menopang diri sendiri. Sudah tanggung jawab orang tua untuk merawat, menjaga, dan mencintai mereka. Pada gilirannya, kamu yang harus memahami tanggung jawab itu. Apa ya mau kecil terus. Memangnya bonsai. Bonsai cuma badannya aja yang kecil, padahal tua! Jangan-jangan kamu saja yang manja dan maunya “disusuin” terus.
Kelima, dunia tidak seindah masa kecil. Ini absurd banget karena semuanya soal pilihan saja. Menjadi orang dewasa bikin kamu bisa main sampai malam, misalnya. Kamu bisa ngopi sampai larut malam. Main sampai malam itu asyik, asal bertanggung jawab. Jangan lantas ngebegal orang di jalan.
Menjadi orang dewasa juga bikin kamu bisa menentukan pilihan sendiri. Kamu nggak terikat oleh aturan tidur siang sehabis pulang sekolah. Kamu bisa tetap main game atau baca komik sampai sore dan nggak ditegur orang tua. Kamu nggak perlu menggerutu karena harus tidur siang padahal temen-temen lain lagi asyik main layangan. Di rooftop kantor, ketika jam istirahat.
Kamu juga bisa rebahan sepanjang hari di akhir pekan. Itu sebuah kemewahan apalagi ketika deadline sudah menjelang dan tagihan mengejar. Semuanya soal pilihan. Terima konsekuensi like an adult gitu, lho.
Pada intinya adalah nggak ada gunanya membandingkan mana yang lebih enak, masa kanak-kanak atau orang dewasa. Semuanya cuma soal proses dan gimana dirimu nggak manja aja.
BACA JUGA Buat Apa Ingin Menjadi Dewasa, Padahal Itu Menyebalkan? Atau tulisan Yamadipati Seno lainnya.