ADVERTISEMENT
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

5 Tipikal Manusia Ketika Nobar Sepak Bola

Gusti Aditya oleh Gusti Aditya
14 Desember 2020
A A
5 Tipikal Manusia Ketika Nobar Sepak Bola terminal mojok.co

5 Tipikal Manusia Ketika Nobar Sepak Bola terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Memang, sudah benar bahwa pandemi merusak segala tatanan kehidupan. Kecuali pilkada dan kemenangan keluarga Jokowi, pandemi membumihanguskan jagat hidup kesenangan manusia. Salah satunya barang tentu sepak bola. Kelanjutan liga yang nggak jelas, nasib pemain yang menggantung begitu saja, pun para suporter yang makin hari makin nelangsa.

Itu problematik terstruktur sepak bola dalam negeri. Kalau luar negeri nggak kalah pahit. Penonton yang masuk ke lapangan dibatasi, selebrasi berhati-hati, imbasnya kepada kami yang merupakan fans layar kaca, yakni tradisi nonton bareng yang sudah lama nggak terdengar gaungnya.

Sudah bukan hal unik tiap akhir pekan kawanmu—baik fans pada klub yang sama atau bahkan klub rival—mengajak nobar. Bingung milih kafe yang mana, bingung milih komunitas yang sama, dan juga bingung memilih tempat netral atau nggak, sudah menjadi kesibukan rutin di akhir pekan. Pandemi tiba, sirna semua.

Namun, ada hal unik tiap nobar, yakni tipikal-tipikal manusia yang mampir atau sekadar singgah karena gabut. Mereka mengisi ruang-ruang nobar dengan keunikan masing-masing. Sepengalaman saya, ini adalah beberapa tipikal manusia yang datang ketika nobar, tanpa melihat orientasi klub yang didukungnya.

Pertama, garis keras. Model beginian biasanya ada di paling depan. Mereka paling atraktif seakan nggak paham kondisi dan tempat. Bagai capo ultras, mereka memainkan peranannya. Saya bingung kalau ruang nobarnya sempit atau beririsan langsung dengan toko lain. Seakan luweh dengan suasana, tipikal yang satu ini tetap memainkan pestanya.

Bagi tipikal ini, sembilan puluh menit adalah pesta pora. Setelahnya adalah gegap gempita. Nge-chants, mbengok-mbengok nggak jelas, sudah biasa mereka tuntaskan. “Wasit asu!” padahal sang wasit nggak bakal dengar. Namun, jangan salah, semangat mereka saya yakin akan bisa ditransfer ke pemain-pemain yang sedang berlaga.

Kedua, yang-yangan. Tipikal ini sudah jelas, membawa pasangan. Kalau di stadion, tipikal ini barang tentu beli di bagian tribun VIP. Tapi apa daya, di tempat nobar, biasanya lho ya, nggak ada pembeda khusus. Mereka beradu mesra, saling gombal, haha hihi, dan terkadang lupa waktu. Sembilan puluh menit adalah keniscayaan, percintaan yang abadi.

Tipikal ini biasanya suka dibengoki, “Mas, ra yang-yangan wae,” begitu, artinya jangan pacaran melulu. Kalau saya jadi mas e, saya bakal nimpali, “Bayar bebas, Buos!” Namun apa daya, pacar saya ketika nobar itu ya klub yang saya bela, sayangi, dukung, dan cintai. Ah, Persiba Bantul.

Ketiga, klemar-klemer. Tipikal ini seperti manusia yang habis disedot Vampir, alias kekurangan darah. Tanpa gairah. Imbas-imbis di pojokan, biasa tipikal ini salah base. Mau dukung Alaves, malah datang ke base Copenhagen. Biasanya begitu. Namun ada perkara lain, yakni memang tipikal yang sukanya diam, menganalisa, tau-tau tertidur di pojokan.

Pokoknya tipe ini malas atraktif dan itu patut dihargai. Kenapa kudu dihargai? Lantaran tiap manusia itu ada caranya sendiri dalam menikmati sepak bola, atau sesuai mood saat itu. Saya contohnya, kadang sudi mbengok-mbengok, kadang penginnya diam dan melihat aliran bola. Entah kalah, entah menang. Ending adalah sesuatu yang harus dihadapi bersama.

Keempat, stand-by dengan ponsel. Bisa ditebak, orang ini adalah admin fanbase bal-balan. Informasi apa pun, followers-nya kudu mendapatkan informasi. Maklum saja, beberapa liga aksesnya untuk ditonton itu susah. Hadirnya admin fanbase yang cekatan, sat-set, dan memuaskan followers-nya adalah berkah yang nggak terkira.

Biasanya, mereka merayakan gol dengan secukupnya. Ketika bola masuk gawang, mereka bakal mbengok, “Gol!” terus langsung beradu dengan qwerty di ponselnya. Terlebih bagi mereka yang merekam tiap kejadian menggunakan kata-kata. Segala aktivitas, ditulisnya dengan matang, sesekali dikaji. Di tempat nobar, biasanya muka mereka murup sendiri karena terkena cahaya ponsel. Maha sibuk jadi mereka.

Kelima, mereka yang nasibnya malang. Tipikal ini biasanya mbesengut di bagian paling belakang. Nggak kebagian tempat, jiwa korsa ngawis-ngawis, dan ledakan semangat mendukung bergelora. Mereka salah tempat, pengin ikut seru-seruan, tapi gabung dengan tipikal yang ketiga. Mereka serba kagok.

Mau mbengok, kok malu lantaran sekitar diam. Mau diam terus, lha ini nobar je bukan nonton lomba MTQ. Lha wong nonton lomba Merpati Kolong aja rame bukan main, masak nonton bola diem-dieman. Ini nonton bola apa nonton catur di The Queen’s Gambit?

BACA JUGA Sepak Bola Itu Nggak Menarik, Percayalah dan tulisan Gusti Aditya lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 13 Desember 2020 oleh

Tags: nobarSepak Bola
Gusti Aditya

Gusti Aditya

Pernah makan belut.

ArtikelTerkait

italia vs turki euro 2020 mojok

Italia Bermain Begitu Matang ketika Turki Kehilangan ‘Will to Fight’, Euro 2020 Dibuka dengan ‘la Festa’

12 Juni 2021
4 Hal yang Sebaiknya Dilakukan Manchester United dan Ini Serius terminal mojok.co

4 Hal yang Sebaiknya Dilakukan Manchester United dan Ini Serius

5 Oktober 2020
Kasta Tempat Duduk di Stadion Sultan Agung Bantul terminal mojok.co

Kasta Tempat Duduk di Stadion Sultan Agung Bantul

6 Januari 2022
propaganda malaysia nasi kandar FAM Malaysia PSSI sepak bola Mojok

FAM Kok Udah Memulai Kompetisi Musim Baru sih? Contoh PSSI dong!

24 Desember 2020
liga 2 judi bola shin tae-yong konstitusi indonesia Sepakbola: The Indonesian Way of Life amerika serikat Budaya Sepak Bola di Kampung Bajo: Bajo Club dan Sejarahnya yang Manis terminal mojok.co

Benahi Dulu Liga, Baru Kita Berharap pada Timnas

21 Desember 2020
Sulitnya Jadi Fans Liverpool, Menang atau Kalah Tetap Jadi Bahan Olokan

Sulitnya Jadi Fans Liverpool, Menang atau Kalah Tetap Jadi Bahan Olokan

13 Maret 2020
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya
Masa Depan Suram Character Development Tokoh Perempuan dalam Naruto dan Boruto terminal mojok.co

Masa Depan Suram Character Development Tokoh Perempuan dalam Naruto dan Boruto

Gelagat Mahasiswa yang Biasanya Bakal Nyalon Jadi Ketua terminal mojok.co

Gelagat Mahasiswa yang Biasanya Bakal Nyalon Jadi Ketua

Motor Bebek Tetaplah Primadona bagi Saya dan Lebih Aman timbang Motor Matic terminal mojok.co

Pakai Motor Matic untuk Pelesiran ke Daerah Pengunungan Adalah Kesalahan yang Hakiki

Terpopuler Sepekan

Derita Lulusan Sistem Informasi di Jembrana Bali: Lowongan Kerja Sulit, Sekalinya Dapat Kerja Malah Disuruh Benerin CCTV

Derita Lulusan Sistem Informasi di Jembrana Bali: Lowongan Kerja Sulit, Sekalinya Dapat Kerja Malah Disuruh Benerin CCTV

10 Juni 2025
Untidar, Kampus Negeri Nggak Terkenal di Magelang yang Layak Diperhitungkan

Untidar, Kampus Negeri Nggak Terkenal di Magelang yang Layak Diperhitungkan

11 Juni 2025
4 Pertanyaan yang Paling Sering Ditanyakan ke Mahasiswa Universitas Terbuka mahasiswa UT kuliah di UT

Kuliah di UT Itu (Kadang) Menyebalkan: Penuh Singkatan, Modulnya Bikin Mual, Plus Daftar Wisuda Serasa War Tiket Konser!

14 Juni 2025
4 Tipe Mahasiswa yang Nggak Cocok Kuliah di Unpad ciseke

4 Tempat di Sekitar Unpad yang Dianggap Angker

15 Juni 2025
Pemerintah Bangkalan Madura Nggak Paham Prioritas, Memilih Sibuk Bikin Ikon Pendidikan daripada Perbaiki Kualitas Pendidikan secara Menyeluruh Mojok.co

Pemerintah Bangkalan Madura Nggak Paham Prioritas, Memilih Sibuk Bikin Ikon Pendidikan daripada Perbaiki Kualitas Pendidikan

13 Juni 2025
Mahasiswa Fakultas Peternakan Unsoed Terdiskriminasi karena Dianggap Nggak Punya Masa Depan dan Bau  Mojok.co

Mahasiswa Fakultas Peternakan Unsoed Terdiskriminasi karena Dianggap Nggak Punya Masa Depan dan Bau 

14 Juni 2025

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=jxGwBYZnCJg

DARI MOJOK

  • Innova Zenix Bisa Menjadi Penyesalan Toyota karena Melahirkan Mobil Tidak Otentik dan Ternyata Innova Reborn Belum Habis
  • Pertama Kali Anak Desa Nongki di Tempo Gelato Malah bikin Canggung karena Pilih Varian Aneh dan Bertindak Konyol
  • Jukir di Surabaya Bisa Ngajak Ribut dan Bikin Repot karena Uang Rp2 Ribu, Tukang Parkir Jogja Lain Cerita
  • Orang Kebumen Pertama Kali Nginep di Jepang: Bingung Cara Pakai Toilet sampai Cebok Pakai Botol Air
  • Bukan Janji, Tapi Jalan : 100 Hari Pertama Masa Kepemimpinaan Wali Kota Solo
  • 14 Tahun Pakai Yamaha Xeon, Motor Butut yang Kuat Menerjang Jalanan Terjal Tasikmalaya ke Pantai Pangandaran

AmsiNews

  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
  • Laporan Transparansi
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.