MOJOK.CO – Purworejo akhirnya punya bioskop sendiri. Warga Purworejo kini tidak perlu jauh-jauh ke kota lain untuk menonton film di bioskop.
Pada 28 Agustus 2023, Bioskop New Star Cineplex (NSC) Ultima Purworejo mulai beroperasi. Bioskop itu terletak di jantung Kota Purworejo, sangat strategis. Tepatnya di Lantai 4 Swalayan Laris, Jalan KH Ahmad Dahlan Nomor 150, Kampung Tegalmalang, Purworejo.
Selama ini warga menanti kehadiran bioskop di Purworejo. Sebelumnya, warga Purworejo harus ke kota-kota terdekat, seperti Magelang atau Jogja, untuk menonton film di bioskop. Setidaknya mereka harus menempuh waktu kurang lebih satu jam menggunakan kendaraan pribadi. Tidak heran, saat soft opening berlangsung di awal Agustus lalu, masyarakat menunjukkan minat yang luar biasa.
Di bawah ini beberapa fakta bioskop baru di Purworejo yang sudah dihimpun Mojok:
Jadwal operasionalÂ
Jadwal operasional bioskop adalah Senin hingga Minggu, mulai 10.00 WIB hingga 21.00 WIB. Pemutaran film pertama pada 10.10 WIB dan pemutaran film terakhir pada terakhir adalah 18.40 WIB. Sementara pembelian tiket terakhir pukul 19.10 WIB.
Jadwal operasionalnya sedikit berbeda dengan bioskop-bioskop di kota besar. Bioskop biasanya beroperasi hingga hingga hampir tengah malam. Jam pemutaran film paling malam bisa lebih dari pukul 21.00 WIB.
Harga tiket sudah termasuk minum
Bioskop New Star Cineplex (NSC) Ultima Purworejo mematok harga tiket antara Rp33.000 hingga Rp43.000. Rinciannya, harga tiket hari Senin hingga Rabu adalah Rp33.000. Harga tiket Kamis hingga Jumat adalah Rp38.000. Sementara harga tiket di akhir pekan, Sabtu-Minggu adalah Rp 43.000.
Uniknya, harga tiket itu sudah termasuk dengan minuman. Minuman gratis berasal dari produk Sosro seperti Teh Sosro Kotak, Fruiteam, atau air mineral Club.
Dua studio berkapasitas 200 kursi
Bioskop Purworejo terdiri atas dua studio yakni Studio 1 dan Studio 2. Dua studio itu punya kelas yang sama dengan jumlah kursi mencapai 200 untuk masing-masing studio. Sejauh ini kapasitas itu memang belum terpenuhi sepenuhnya. Namun, masyarakat menunjukkan minat yang baik. Setidaknya ada 50 hingga 100 penonton berkunjung setiap harinya.
Setiap studip memiliki tiga kamera CCTV. Kamera diperlukan untuk mencegah terjadinya hal-hal tidak diinginkan di dalam bioskop.
Bioskop di Purworejo akan memutar film-film luar negeriÂ
Saat ini Bioskop New Star Cineplex (NSC) Ultima Purworejo memutar empat film secara bergantian. Studio 1 memutar “Catatan Si Boy” dan “Galaksi”. Sementara Studio 2 memutar “Suzana” dan “Lantai 4”.
Di masa awal seperti sekarang ini, bioskop baru itu memang terbatas memutar film-film Indonesia. Namun ke depan, bioskop juga akan memutar film-film luar negeri. Ini seperti jaringan New Star Cineplex di kota-kota lain.
Penantian panjang warga Purworejo
Sebelum kehadiran New Star Cineplex, Purworejo sebelumnya pernah punya bioskop bernama Bagelen dan Pusaka di era 1990-an. Bioskop Bagelen yang kerap menampilkan film-film porno mendapat stigma dari salah satu kelompok masyarakat. Aksi pembakaran tidak dapat terhindarkan. Bioskop Pusaka pun turut menjadi sasaran pembakaran.
Setelah penantian panjang, jaringan bioskop New Star Cineplex atau PT Karya Media Jaya Bersama akhirnya mencoba peruntungan di kota ini. Jaringan bioskop yang berpusat di Jawa Timur itu sudah membuka 25 cabang di berbagai tempat seperti Jawa, Madura, hingga Kalimantan. Kebanyakan jaringan bioskop perusahaan ini memang tidak terletak di kota-kota besar.
Penulis: Kenia Intan
Editor: Purnawan Setyo Adi
BACA JUGA Riwayat 5 Bioskop Mati di Jogja, Ada yang Berubah Jadi Teras Malioboro
Cek berita dan artikel lainnya di Google News