MOJOK.CO –Â Radang tenggorokan menimbulkan rasa sakit atau tidak nyaman saat menelan. Ketidaknyamanan itu muncul karena adanya peradangan pada bagian tenggorokan (faring) yang disebabkan infeksi virus dan bakteri. Ada 7 obat alami radang tenggorokan yang bisa kalian coba di rumah.Â
Walau bukan penyakit yang serius, apabila tidak segera diatasi gejala radang tenggorokan bisa merepotkan bagi penderitanya. Asal tahu saja, selain sakit saat menelan, gejala lain yang dialami adalah demam, pembesaran getah bening di sekitar leher, tenggorokan kering, bercak kemerahan di langit-langit mulut, pembesaran amandel, dan suara serak.Â
Dilansir dari Healthline, berikut ini beberapa obat alami radang tenggorokan yang bisa dicoba sendiri di rumah:
Peppermint terkenal dengan kemampuannya untuk menyegarkan nafas. Peppermint juga memiliki sifat antinflamasi, antibakteri, dan antivirus. Selain itu, peppermint mengandung senyawa mentoil yang membantu mengencerkan lendir dan meredakan sakit tenggorokan dan batuk.Â
Selain dikonsumsi dengan cara diminum, semprotan minyak peppermint juga dapat meredakan sakit tenggorokan. Cara membuatnya, campurkan beberapa tetes minyak peppermint food grade dengan 1 ons minyak nabati seperti minyak zaitun, minyak almond, ataupun minyak kelapa.