Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kampus

5 Hal yang Bikin Saya Menyesal Kuliah di Universitas Ahmad Dahlan (UAD)

Arnufan Deni Marwanto oleh Arnufan Deni Marwanto
21 Agustus 2025
A A
5 Hal yang Bikin Saya Menyesal Kuliah di Universitas Ahmad Dahlan (UAD)

5 Hal yang Bikin Saya Menyesal Kuliah di Universitas Ahmad Dahlan (UAD)

Share on FacebookShare on Twitter

Kalau ditanya soal penyesalan selama kuliah di Universitas Ahmad Dahlan (UAD), jawabannya sederhana. Saya memang menyesal, tapi bukan karena salah pilih kampus. Saya justru menyesal kenapa nggak dari awal daftar langsung ke UAD.

Sejujurnya awalnya saya sempat ragu mau kuliah di kampus ini. Saya masih membandingkan sana-sini, berpikir panjang soal jurusan, dan bahkan sempat hampir mendaftar di kampus lain. Akan tetapi begitu akhirnya resmi jadi mahasiswa UAD, saya baru sadar… kenapa nggak dari awal saja langsung daftar di kampus ini.

#1 Suasana kampus UAD ternyata hidup banget

Sejak pertama kali masuk, saya langsung merasa kalau kampus ini nggak cuma tempat belajar teori. Ada banyak sekali kegiatan mahasiswa, komunitas, dan acara kreatif yang bikin hari-hari saya di kampus terasa hidup. Dan saya menyukainya.

Seandainya saya nggak daftar kuliah di kampus ini, mungkin saya nggak akan bisa menikmati hal-hal semacam ini. Bisa jadi saya nggak aktif di berbagai kegiatan mahasiswa dan berakhir jadi mahasiswa kupu-kupu alias kuliah pulang-kuliah pulang. Kehidupan kampus bakal terasa monoton dan nggak hidup.

#2 Dosen terasa dekat dengan mahasiswa

Dulu sebelum kuliah, saya mengira dosen bakal jauh dari mahasiswa di kampus-kampus besar. Seperti ada jarak antara dosen dan mahasiswa yang sulit diungkapkan, tapi bisa dirasakan. Tetapi nyatanya hal tersebut tak terjadi di Universitas Ahmad Dahlan (UAD).

Di UAD, saya justru menemui banyak dosen yang bisa diajak santai. Bahkan mereka sangat peduli dengan pengembangan mahasiswa di luar kelas. Tentu saja hal ini bikin proses belajar bagi mahasiswa seperti saya jadi lebih nyaman dan menyenangkan. Belajar tak terasa kaku dan lebih manusiawi.

#3 Fasilitas kampus UAD ternyata bikin betah

Penyesalan selanjutnya kenapa saya nggak dari awal langsung daftar kuliah di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berkaitan dengan fasilitasnya. Siapa sangka ternyata kampus satu ini memiliki fasilitas yang bikin mahasiswa betah. Ada gedung utama UAD yang megah, perpustakaan modern, sampai ruang diskusi yang bikin mahasiswa nyaman.

Setiap kali duduk di sudut kampus sambil melihat pemandangan ringroad selatan, saya sering berpikir, “Kenapa nggak dari dulu aja kuliah di kampus ini biar bisa menikmati semua ini?”

Baca Juga:

Jurusan Ekonomi Pembangunan Menyadarkan Saya kalau Kemiskinan Itu Bukan Sekadar Orang yang Tidak Punya Uang

Begini Rasanya Dapat Dosen Pembimbing Skripsi Seorang Dekan Fakultas, Semuanya Jadi Lebih Lancar

#4 Peluang internasional terbuka lebar bagi mahasiswa

Siapa sangka ternyata Universitas Ahmad Dahlan (UAD) membuka banyak kesempatan bagi mahasiswa untuk ikut pertukaran pelajar atau program internasional. Teman-teman saya ada yang sempat kuliah singkat ke luar negeri, ikut konferensi, sampai magang di perusahaan global. Rasanya agak menyesal karena saya telat mengetahui soal ini, jadi nggak bisa mempersiapkan diri lebih awal.

#5 Teman-temannya kayak keluarga

Satu hal lain yang bikin saya nyaman kuliah di sini adalah teman-temannya. Dari teman satu jurusan sampai teman beda fakultas banyak banget yang selalu siap diajak kerja bareng, ngobrol, atau sekadar menemani nongkrong di tangga kampus.

Jadi, kalau ada yang bertanya apa penyesalan terbesar saya kuliah di UAD, jawaban saya satu: nyesel karena nggak daftar kampus ini dari awal. Semakin lama berada di sini, saya semakin sadar kalau kampus ini bukan sekadar tempat mencari gelar, tetapi juga tempat yang bikin saya berkembang. Saya belajar jadi manusia seutuhnya dan punya banyak cerita indah untuk dikenang di sini.

Penulis: Arnufan Deni
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Curhatan Mahasiswa UAD Jogja ketika Pulang Kampung: Gedung Kampusnya Megah, tapi Orang-orang Tetep Aja Nggak Tau UAD Itu Apa dan di Mana.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 21 Agustus 2025 oleh

Tags: Kampuskampus muhammadiyahMahasiswaUADUAD Jogjauniversitas ahmad dahlan
Arnufan Deni Marwanto

Arnufan Deni Marwanto

Mahasiswa yang punya nilai juang tinggi untuk menggapai cita-cita.

ArtikelTerkait

Enaknya Kuliah di Politeknik, Mahasiswa Universitas Nggak Akan Pernah Merasakannya

Enaknya Kuliah di Politeknik, Mahasiswa Universitas Nggak Akan Pernah Merasakannya

16 Oktober 2025
26 Shortcut Microsoft Word dari A sampai Z yang Wajib Dikuasai Mahasiswa dan Pekerja Kantoran

26 Shortcut Microsoft Word dari A sampai Z yang Wajib Dikuasai Mahasiswa dan Pekerja Kantoran

6 Januari 2024
staf tu fakultas yudisium wisuda lulus mojok

Di Kampus Saya, Orang Paling Menyebalkan Bukanlah Dosen Pembimbing, tapi Staf TU Fakultas

16 November 2020
Sisi Gelap Mahasiswa Pertukaran- Seru, tapi Menyebalkan (Unsplash)

Sisi Gelap Mahasiswa Pertukaran: Seru, tapi Menyebalkan

2 Juni 2023
6 Hal yang Biasa Dijumpai di Kampus Turki, tapi Nggak Ada di Kampus Indonesia

6 Hal yang Biasa Dijumpai di Kampus Turki, tapi Nggak Ada di Kampus Indonesia

24 Oktober 2025
Tidak Menyesal Pernah Menelantarkan Kuliah demi Aktif di Ormas Besar Mojok.co

Tidak Menyesal Pernah Menelantarkan Kuliah demi Aktif di Ormas Besar

6 Oktober 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Motor Matic Tanpa Kick Starter Itu Judi: Ini Daftar Motor Baru yang Masih Waras dan Layak Dijadikan Pilihan!

Motor Matic Tanpa Kick Starter Itu Judi: Ini Daftar Motor Baru yang Masih Waras dan Layak Dijadikan Pilihan!

5 Januari 2026
4 Alasan Drama Korea Zaman Sekarang "Kalah" dengan Zaman Dahulu Menurut Saya yang Sudah 15 Tahun Jadi Penggemar Mojok.co

4 Alasan Drama Korea Zaman Sekarang “Kalah” dengan Zaman Dahulu Menurut Saya yang Sudah 15 Tahun Jadi Penggemar

11 Januari 2026
5 Cara Mudah Mengetahui Oli Palsu Menurut Penjual Spare Part Mojok.co

5 Cara Mudah Mengetahui Oli Palsu Menurut Penjual Spare Part

8 Januari 2026
Sisi Gelap Solo, Serba Murah Itu Kini Cuma Sebatas Dongeng (Shutterstock)

Anggapan Solo Serba Murah Mulai Terasa Seperti Dongeng, Gaji Tidak Ikut Jakarta tapi Gaya Hidup Perlahan Mengikuti

11 Januari 2026
7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal Mojok.co

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal

6 Januari 2026
Omong Kosong Rumah di Desa dengan Halaman Luas Pasti Enak (Unsplash)

Punya Rumah di Desa dengan Halaman Luas Itu Malah Menjadi Sumber Keresahan, Hidup Jadi Nggak Tenang

8 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • “Andai Ibu Tidak Menikah dengan Ayah”: KDRT Tidak Selalu Datang dari Kekerasan, tapi Juga Lewat Ketidakpedulian 
  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.