Menerima predikat bucin sebagai sebuah anugerah adalah sebuah bentuk kelegowoan yang hakiki. Bucin yang dulu dianggap sebagai bentuk penghargaan seorang cowok terhadap cewek perlahan mulai berubah maksud. Bayangkan, seorang Bandung Bondowoso begitu bersemangat untuk membangun candi dalam semalam untuk seorang wanita yang diidam-idamkannya. Bahkan banyak orang menganggapnya sebagai sebuah bentuk pengorbanan atas nama cintanya kepada Roro Jonggrang. Jika saja hal yang sama terjadi sekarang? Wah, sebuah kemunduran dalam dunia percintaan tentu saja yhaaa~
Ini hanya terjadi di jaman yang menurut saya dalam tingkat materialistis yang sudah mendarah daging bahkan tulang belulang. Kita tidak bisa lagi memberi apresiasi kepada orang-orang yang menganggap sesuatu sebagai sebuah bentuk penghargaan atau bahkan pengharapan.
Awalnya kita disuguhi perumpamaan yang anggapannya mungkin biasa saja. Atau bahasa slang yang memang tujuannya hanya untuk candaan. Macam kata “kepo” misalnya. Awalnya saya dan mungkin juga teman-teman bakal setuju menggunakan kata ini untuk memberitahukan kepada orang-orang di sana bahwa ada jenis manusia yang memiliki hobi “ingin tahu” segala sesuatu. Mengenai apapun yang ingin diketahuinya.
Di satu sisi, mungkin saja pendapat seseorang untuk tahu segala sesuatu itu baik adanya. Bahwa seseorang tersebut tidak ingin informasi apa yang masuk kedalam kepalanya hanya sepotong-potong yang menyebabkan akhirnya dia menyimpulkan hal yang salah. Atau pada sisi sebelahnya, orang yang merasa telah memberi cap “kepo” ini merasa tidak nyaman dengan informasi yang disampaikannya untuk diketahui lebih dari apa yang ingin dia sampaikan.
Lahirnya kata-kata baru macam kepo atau bucin ini memang menambah khazanah perbendaharaan kata. Menjadikan (mungkin) kamus kita bakal sedikit lebih tebal dari sebelumnya. Sayangnya, karena seringnya kata-kata (entah serapan atau bahasa slang) ini beredar, kita bahkan tidak tahu arti konkretnya. Termasuk kedua kata yang sedang kita bahas ini.
Misal saja arti kata kepo. Dari akronimnya (knowing every partikular object), saja kita bisa menyimpulkan bahwa setelah ini, orang-orang yang ingin tahu akan segera berkurang populasinya. Atau sebaliknya bakal semakin bertambah akibat pengelompokan berdasarkan pengertian kepo itu sendiri.
Atau kita juga bisa mengandaikan kata bucin. Jika melihat kepada akronimnya (budak cinta), ini kata sangat keras sekali. Sekeras aku berjuang untuk mendapatkamu. Eaaaaa. Bahwa budak itu berarti seseorang yang berada dibawah kendali seorang tuan. Termasuk di dalamnya, segala sesuatu yang diinginkan tuannya harus bisa dipenuhi sang budak. Apalagi jika ditambahi kata “cinta” di belakangnya. Bukankah semakin melas sekali anda, Bambang?
“Oh, begitulah cinta, deritanya sungguh tiada akhir”, kata Pat Kai dalam serial Kera Sakti.
Bertambahnya khazanah kata kita tidak serta merta membuat kita yang menggunakan kata-kata tersebut juga ikut bertambah pengetahuannya. Kita yang menganggap kata-kata ini masih termasuk tren (entah sampai kapan) menjadikannya bahasa baku untuk mengisyaratkan hampir semua hal. Bayangkan, kita seringkali mendengar orang dianggap “kepo” hanya untuk menanyakan nama seorang teman dari temannya itu. Ealah, kok mbulet sih, Paijo~
Bahwa orang yang bertanya bahkan dalam tingkatan batas wajar untuk seseorang yang bertanya, masuk dalam list kita sebagai seorang yang kepo. Padahal orang ini mungkin saja hanya bertanya untuk memastikan sesuatu. Atau memang ketidaktahuannya terhadapa sesuatu.
Atau misalkan orang yang ingin membelikan pasangannya sesuatu sebagai tanda cintanya atau apresiasi atas pencapaian sang pasangan untuk sesuatu. Lantas banyak yang menghujatnya sebagai seorang “bucin”? Oh, wow! Sungguh luar biasa sekali penduduk +62 ini yhaaa~
Semakin kesini kita perhatikan semakin banyak berkembang bahasa-bahasa slang yang bertujuan entah sebagai bentuk serapan untuk menggantikan suatu kata, atau menjelaskan begitu banyak maksud. Sayangnya, banyak juga yang memanfaatkan kata-kata ini untuk menyamarkan maksud atau bahkan membiaskan arti sebenarnya. Dan yah, karena memang bahasa slang ini terciptanya sekarang dan belum sampai masuk ke KBBI lantas bahasa macam bucin dan kepo ini menjadi alat. Semacam pengalihan agar maksud mereka para penggunanya tidak terlihat vulgar-vulgar amat saat digunakan.
Sebut saja misalkan, kepo. Semakin ke sini, bahkan orang yang bertanya dalam konteks sebenar-benarnya bertanya justru dianggap sedang benar-benar kepo. Dan sungguh kasihan mereka yang kepo, eh bertanya ini kan pada akhirnya.
Mari kita sama-sama membayangkan, suatu saat nanti pepatah “malu bertanya sesat di jalan” akan berubah menjadi “malu kepo, sesat di jalan”. Kan ya lucu, gaes~ (*)
BACA JUGA Kenapa Sih Laptop Hilang Sering Dialami Mahasiswa yang Lagi Skripsi? atau tulisan Taufik lainnya.
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.