Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kuliner

Kopi Klotok Jogja Tidak Buka Cabang karena Fenomena Ndeso Itu Mewah Tidak Bisa Ditiru

Bimo Dwi Putra oleh Bimo Dwi Putra
26 Januari 2026
A A
Kopi Klotok Jogja Tidak Buka Cabang (Foto milik Hammam Izzudin)

Kopi Klotok Jogja Tidak Buka Cabang (Foto milik Hammam Izzudin)

Share on FacebookShare on Twitter

Bagi beberapa orang, khususnya wisatawan, melipir ke daerah Pakem, tepatnya ke Kopi Klotok Jogja adalah sebuah ritus. Warung di Jalan Kaliurang KM 16 ini bukan sekadar tempat makan, tapi sudah jadi “tempat ibadah” bagi penganut aliran lodeh tempe semangit dan telur krispi. 

Menurut saya, Kopi Klotok Jogja memang paket lengkap. Lokasinya di pinggir sawah memang sangat syahdu. Bangunan Joglo di tengah menghadirkan vibes lawas yang asik. Meski memang, antrean di sana sangat panjang.

Nah, belakangan ini muncul sebuah anomali yang mengusik ketenangan para pemuja orisinalitas kuliner. Muncul fenomena “pembelahan diri” massal. Kopi Klotok Jogja katanya buka cabang. Setahu saya, ada yang muncul di Tangerang sampai Puncak.

Entah sejak kapan, lini masa saya mendadak sesak oleh foto-foto estetis sayur lodeh dan telur dadar krispi ala Kopi Klotok Jogja. Grup WhatsApp keluarga juga isinya pamer. Kata mereka, “Vibes-nya Jogja banget”, meski lokasinya cuma sepelemparan batu dari kemacetan Jakarta. Takutnya, ada mengklaim bahwa yang di Tangerang dan Puncak itu “cabang resmi”.

Baca juga Kopi Klotok Jogja Bikin Malas Warga Lokal, tapi Dicintai Wisatawan meski Harus Antre Panjang sambil Berdiri Sampai 1 Jam

Kopi Klotok Jogja tidak membuka cabang

Mari kita meluruskan dan menegaskan dulu satu hal penting agar tidak terjadi baku hantam di kolom komentar. Pihak Kopi Klotok Jogja (mungkin) sudah sangat lelah menegaskan lewat papan pengumuman besar maupun pernyataan resmi: “Kami Tidak membuka cabang.”

Titik. Nggak pakai koma, nggak pakai “kecuali”.

Saya yakin, bagi pemiliknya, Kopi Klotok bukan sekadar bisnis franchise. Tidak sembarangan orang bisa copy-paste lewat sistem SOP yang kaku. Ada “nuansa mahal” yang nggak semua orang bisa menirunya. Mulai dari semilir angin yang turun dari Gunung Merapi, bau kayu bakar yang meresap ke pori-pori baju, sampai panci-panci gosong yang jadi rahasia kelezatan kopinya. 

Baca Juga:

5 Rekomendasi Bakmi Jawa Enak di Jogja yang Cocok di Lidah Wisatawan

Mengapresiasi Ayam Geprek Sebagai Kuliner Khas Sejajar dengan Gudeg Jogja

Jadi, secara administratif, hukum, dan silsilah keluarga, gerai-gerai di luar Pakem itu bukan bagian dari manajemen pusat. Mereka berdiri sendiri, dengan jalan pedangnya masing-masing.

Kenapa namanya bisa sama?

Di sinilah letak kecerdikan (atau kelicikan, tergantung dari mana kamu melihatnya) dalam dunia kuliner Indonesia. Ada beberapa alasan kenapa “kembaran” ini bisa muncul bak jamur di musim hujan. Inilah analisis sederhana dari saya.

Pertama, soal “Metode vs Merek”. Secara semantik, “klotok” itu sebenarnya adalah metode memasak kopi. Ketika merebus kopi di panci sampai mendidih, akan keluar bunyi “klotok-klotok”. 

Jadi, secara bahasa, siapa saja berhak memakai nama itu. Masalahnya, ketika ada yang menggandeng nama “klotok” dengan menu lodeh dan pisang goreng, ya orang awam pasti mikirnya itu adalah cabang dari Kopi Klotok Jogja. Ini adalah strategi branding yang memanfaatkan celah keakraban publik.

Kedua, mungkin ada faktor mantan Karyawan atau relasi. Rumor yang beredar sampai ke telinga saya menyebutkan bahwa orang yang punya pengalaman di dapur Pakem, membuka beberapa gerai di luar kota. Mereka membawa “kitab suci” resep rahasia telur dadar krispi dan lodeh ke perantauan. Soal benar atau tidaknya, tentu perlu penyelidikan lebih lanjut.

Ketiga, tentu saja soal jualan suasana. Pengusaha tahu betul bahwa warga Jabodetabek itu sedang haus-hausnya akan suasana desa. Karena bosan melihat gedung kaca, mereka membangun joglo buatan, memakai piring seng, dan mengambil nasi dari bakul kayu macam Kopi Klotok Jogja.

Hasilnya? Laris manis meski statusnya “KW Super”.

Perbedaan yang terasa bagi kaum purist Kopi Klotok Jogja

Rasa lodeh Kopi Klotok Jogja KW ini mungkin 90% mirip dengan yang asli. Maklum, siapa saja bisa mempelajari resepnya. Namun, bagi pemuja kopi klotok garis keras, ada hal yang nggak bisa ditiru, yaitu vibes-nya. 

Makan lodeh sambil memandang sawah asli di Jogja itu beda rasanya dengan makan lodeh sambil mendengar klakson kendaraan di Tangerang. Apalagi sambil kepikiran terjebak buka-tutup jalur di Puncak. 

Baca juga Kasta Tempat Duduk di Kopi Klotok Jogja

Kesimpulan: Asli atau bukan, yang penting kenyang. Begitu?

Pada akhirnya, fenomena ini adalah bukti sahih bahwa “ndeso itu mewah”. Di tengah modernitas yang mencekik, orang rela antre berjam-jam di Kopi Klotok Jogja karena mereka sedang membeli kenangan.

Jadi, kalau kamu lagi di Tangerang atau Puncak dan mendadak pengin lodeh, silakan mampir. Nggak ada yang melarang. 

Tapi ingat, anggap saja itu sebagai tribute atau versi alternatif (seperti nonton band tribute Queen daripada nggak nonton sama sekali). Namun, kalau mau yang benar-benar “berdarah-darah” antre dan merasakan magisnya pisang goreng yang baru diangkat dari penggorengan di bawah bayang-bayang Merapi, ya tetap harus sowan ke Pakem.

Sebab, yang asli memang nggak pernah mendatangi kamu; kamulah yang harus mendatanginya.

Penulis: Bimo Dwi Putra

Editor: Yamadipati Seno

BACA JUGA Sejarah Kopi Klotok, Kuliner Ikonik di Jogja yang Lagi Viral karena ‘Nombok’

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 26 Januari 2026 oleh

Tags: Kopi Klotok Jogjakopi klotok pakemkopi klotok tidak buka cabangkuliner jogjaPuncak Bogorrekomendasi kuliner jogjaSlemantangerang
Bimo Dwi Putra

Bimo Dwi Putra

Pernah kuliah Jurusan Manajemen tapi kandas di akhir jalan. Sekarang sedang menikmati dunia usaha yang kadang di atas kadang nggak kelihatan.

ArtikelTerkait

Ayam Geprek, Makanan Khas Jogja Sukses Menginvasi Semarang (Unsplash)

Makanan Khas Semarang Kini Menjiplak Warisan Kuliner Khas Jogja: Ayam Geprek

7 Agustus 2023
3 Kuliner Jogja yang Laris Manis di Daerah Asalnya, tapi Kurang Laku di Malang Mojok.co

3 Kuliner Jogja yang Gagal Menggoyang Lidah Orang Malang

1 Agustus 2024
Embung Tambakboyo Oase Terbaik di Candi Gebang Sleman (unsplash)Embung Tambakboyo Oase Terbaik di Candi Gebang Sleman (unsplash)

Embung Tambakboyo, Layaknya Oase di Tengah Semrawutnya Jalanan Candi Gebang Sleman

16 April 2025
Sate Klatak Pak Jede Jogja, Sate Klatak Paling Enak di Lidah Orang Semarang

Sate Klatak Pak Jede Jogja, Sate Klatak Paling Enak di Lidah Orang Semarang

5 Oktober 2025
5 Dosa Penjual Mangut Lele Jogja yang Bikin Nyesel dan Kecewa Orang Luar Kota

5 Dosa Penjual Mangut Lele Jogja yang Bikin Nyesel dan Kecewa Orang Luar Kota

21 Oktober 2025
Jika Dilan Lahir di Sleman, Mending Suporteran ketimbang Yang-yangan! Begini Jadinya Cerita Dilan dan Milea Jika Pidi Baiq Orang Bantul

Jika Dilan Lahir di Sleman, Mending Suporteran ketimbang Yang-yangan!

14 Juni 2020
Muat Lebih Banyak


Terpopuler Sepekan

Toyota Raize: Kerap Diejek LCGC Dikasih Turbo, padahal Mobil Ini Kuat, Bertenaga, dan yang Paling Penting, Irit!

Toyota Raize: Kerap Diejek LCGC Dikasih Turbo, padahal Mobil Ini Kuat, Bertenaga, dan yang Paling Penting, Irit!

26 Januari 2026
Tinggal di Apartemen Nggak Seindah Imajinasi Saya, 4 Tahun Sewa Apartemen Jaktim Bikin Saya Stres dan Akhirnya Pindah!

Tinggal di Apartemen Nggak Seindah Imajinasi Saya, 4 Tahun Sewa Apartemen Jaktim Bikin Saya Stres dan Akhirnya Pindah!

23 Januari 2026
Palembang Bikin Pangling, Banyak Berubah padahal Baru Ditinggal Merantau Setahun Mojok.co

Palembang Bikin Pangling, Banyak Berubah padahal Baru Ditinggal Merantau Setahun

23 Januari 2026
Sidoarjo dan Surabaya Isinya Salah Paham, Bikin Kecewa Saja (Unsplash)

Kebohongan Surabaya yang Bikin Sidoarjo Kelihatan Terbelakang Padahal Lebih Lengkap Sebagai Sebuah Daerah

21 Januari 2026
3 Sisi Gelap Jembatan Suramadu yang Bikin Wisatawan Enggan Balik Lagi ke Madura

3 Sisi Gelap Jembatan Suramadu yang Bikin Wisatawan Enggan Balik Lagi ke Madura

21 Januari 2026
In This Economy, Bekerja di Warung Madura jadi Pilihan Paling Bijak bagi Masyarakat Sumenep

In This Economy, Bekerja di Warung Madura jadi Pilihan Paling Bijak bagi Masyarakat Sumenep

22 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=e8VJPpjKf2Q

Liputan dan Esai

  • The Authentic Alwi Farhan: Gen Z Muda dan Berbahaya, Mental Baja tapi Suka Belajar dari Kritik
  • Mimpi Masa Kecil “The Next Minions” yang Masih Tertunda
  • Series “Trio Bintang Lima”: Saat Arwah Eyang Turun Tangan Ingatkan Gen Z yang Lupa Soal Tata Krama Orang Jogja
  • CCTV Jogja yang Lengkap dan Bisa Diandalkan Bikin Iri Orang Sleman
  • 5 Motor Honda yang Sebaiknya Tidak Diproduksi dan Tidak Pernah Ada, Kepikiran pun Harusnya Tidak
  • LPP Agro Nusantara Akan Buka Pelatihan di Bawah Naungan KP2MI untuk Tingkatkan Keterampilan Pekerja Migran Indonesia

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.