Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kuliner

3 Rekomendasi Lesehan Sedap di Sekitar UGM dan UNY

Muhammad Iqbal Habiburrohim oleh Muhammad Iqbal Habiburrohim
25 Oktober 2022
A A
3 Rekomendasi Lesehan Sedap di Sekitar UGM dan UNY Terminal Mojok

3 Rekomendasi Lesehan Sedap di Sekitar UGM dan UNY (Seth Mazouw via Wikimedia Commons)

Share on FacebookShare on Twitter

Kulineran di malam hari merupakan kegiatan favorit semua orang untuk dapat menghilangkan sedikit rasa penat setelah beraktivitas seharian. Banyak mahasiswa yang menggunakan waktu ini untuk makan sendirian, nongkrong bersama teman, atau bahkan yang-yangan (((kalau punya))). Dan mahasiswa UGM dan UNY nampaknya bisa full senyum lantaran di sekitar area kampus mereka punya segudang tempat makan yang bisa dicoba.

Dari beragam tempat makan yang ada, saya pikir lesehan jadi favorit semua orang. Kalau pengin makan sambil bercengkerama dengan teman atau pacar ya cocok, kalau pengin makan sendirian sampai kenyang pun bisa di sini. Dari berbagai lesehan yang ada di sekitaran area UGM dan UNY, ada tiga lesehan terbaik yang menurut saya rasanya sedap dan wajib dicoba.

#1 Warung Cak Anto

Rekomedasi lesehan sekitaran UGM dan UNY yang pertama adalah Warung Cak Anto. Lokasi Warung Cak Anto ada dua, yaitu di Jalan Agro, Kocoran, Caturtunggal, sebelah utara Fakultas Kehutanan UGM, dan satu lagi di Jalan Acasia sebelah selatan Bank Mandiri. Warung Cak Anto merupakan lesehan pecel lele dengan spesialis bakaran dan boleh dibilang memang juaranya untuk urusan olahan menu bakaran.

Kalau makan di Warung Cak Anto kita bisa memilih dua varian nasi, yakni nasi putih biasa dan nasi uduk. Tekstur nasi di sini memiliki karakteristik beras pera sehingga cocok untuk pencinta nasi yang kering dan nggak terlalu pulen. Untuk urusan harga, menu di sini masih terjangkau walau sedikit pricey untuk ukuran lesehan pecel lele. Menu nasi lele di sini dibanderol sekitar Rp18 ribu, sementara kalau tambah lauk tahu, tempe, atau telur, harganya tentu saja berbeda. Meski begitu, nggak ada salahnya untuk mencoba sesekali makan di sini, dijamin ketagihan!

#2 Lesehan Tasik Malaya

Lesehan sekitaran UGM dan UNY selanjutnya adalah Lesehan Tasik Malaya. Tempat yang satu ini cukup unik lantaran memiliki ciri khas Sunda. Keunggulan Lesehan Tasik Malaya adalah menunya bervariasi dan cukup kekinian untuk standar lesehan pinggir jalan. Salah satu menu favorit saya di sini adalah ayam bakar nanas.

Lesehan Tasik Malaya berada di Jalan Persatuan, Sendowo, Sinduadi, atau di deretan kulineran GSP. Tempat ini biasanya sudah ramai sejak pukul 18.00 WIB. Harga menu di sini cukup terjangkau, kok, mulai dari Rp13 ribu untuk seporsi ayam goreng. Selain ayam, ada juga beragam menu ikan, burung puyuh, bebek, dan berbagai olahan sayur. Kalau kalian kebingungan mau makan apa di malam hari, coba sesekali mampir kemari.

Baca Juga:

Ambil S2 UGM setelah Lulus S1 dari Tempat yang Sama, Alasan Saya Tidak Bosan Kuliah di Gadjah Mada

S2 UGM Diperebutkan Lulusan S1 dari Kampus Mana Aja kecuali dari UGM Sendiri

#3 Lesehan Prasojo

Rekomendasi lesehan di sekitaran UGM dan UNY yang terakhir adalah Lesehan Prasojo. Di kalangan mahasiswa, tempat ini terkenal dengan sambalnya yang enaknya di luar nalar. Ada berbagai pilihan sambal yang bisa kita cicipi di sini dan enaknya kita bisa ambil nasi sendiri dan refill sambal sepuasnya! Selain itu, keunggulan lain dari Lesehan Prasojo ini ada pada kremesannya yang rasanya nikmat.

Soal harga, menu makanan di Lesehan Prasojo justru paling terjangkau jika dibandingkan dua lesehan sebelumnya. Menu nasi telur saja dibanderol Rp10 ribu. Itu sudah boleh ambil nasi sendiri dan sambal sepuasnya, lho. Tapi sayangnya, tempat ini selalu ramai pengunjung, jadi kalau makan di sini nggak bisa lama-lama, ya. Kalau tertarik pengin makan di Lesehan Prasojo, kalian bisa langsung meluncur ke Jalan Lembah UGM, Karangmalang, Caturtunggal, atau tepatnya sebelah utara gedung kuliah IV Fakultas Bahasa dan Seni UNY.

Nah, itulah beberapa rekomendasi lesehan di sekitaran UGM dan UNY yang sayang untuk dilewatkan. Tiap tempat pasti punya kelebihan dan kekurangan masing-masing, tinggal sesuaikan saja dengan bujet, tingkat kelaparan, dan tujuan utama kulineran kalian. Tapi kalau soal rasa, saya jamin kalian nggak bakal kecewa. Nek kecewa udu salahku, ketoke indra perasamu sek bermasalah~

Penulis: Muhammad Iqbal Habiburrohim
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 5 Rekomendasi Tempat Makan Murah Sekitar UGM dan UNY.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 25 Oktober 2022 oleh

Tags: lesehannasi udukpecel leleUGMUNY
Muhammad Iqbal Habiburrohim

Muhammad Iqbal Habiburrohim

Seorang lokal Yogyakarta yang menjalani hidup dengan rute yang dinamis. Berpindah dari satu koordinat ke koordinat lain demi tuntutan profesi, sembari merawat kewarasan dengan menumpahkan segala keluh kesah ke dalam barisan kata.

ArtikelTerkait

Kriteria Menantu Idaman di Lamongan Bukan PNS, tapi Dia yang Punya Terpal terminal mojok.co

Kriteria Menantu Idaman di Lamongan Bukan PNS, tapi Dia yang Punya Terpal

23 Oktober 2020
UNY, Kampus Pendidikan yang (Tidak Selalu) Mendidik Mojok.co

UNY, Kampus Pendidikan yang (Tidak Selalu) Mendidik

4 April 2025
Diterima Akuntansi UGM, tapi Akhirnya Menolak dan Pilih Kuliah di STAN karena UKT 8 Juta Tak Terjangkau Dompet Bapak

Diterima Akuntansi UGM, tapi Menolak dan Pilih Kuliah di STAN karena UKT 8 Juta Tak Terjangkau Dompet Bapak

3 Juli 2025
Ngekos di Pogung Sleman Memang Nyaman, asal Bisa Berdamai dengan Jalannya yang Menyesatkan Mojok.co

Ngekos di Pogung Sleman Memang Nyaman, asal Bisa Berdamai dengan Jalannya yang Menyesatkan

18 Juni 2024
Panti Rapih Mahal, tapi Lebih Disukai ketimbang Sardjito (Unsplash)

Rumah Sakit Panti Rapih Memang Lebih Mahal, tapi Dibandingkan Sardjito, Pelayanannya Lebih Maksimal

29 Agustus 2024
Menolak UNY Berdiri di Blora Adalah Langkah yang Bodoh, Semoga Warga Blora yang Menolak Segera Sadar dan Kontemplasi!

Menolak UNY Berdiri di Blora Adalah Langkah yang Bodoh, Semoga Warga Blora yang Menolak Segera Sadar dan Kontemplasi!

20 Mei 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Alasan Lupis Legendaris Mbah Satinem Jogja Cukup Dikunjungi Sekali Aja Mojok.co

Alasan Lupis Legendaris Mbah Satinem Jogja Cukup Dikunjungi Sekali Aja

16 Januari 2026
4 Aturan Tidak Tertulis ketika Naik Transjakarta (Unsplash)

Hal-hal yang Perlu Pemula Ketahui Sebelum Menaiki Transjakarta Supaya Selamat dan Cepat Sampai Tujuan

16 Januari 2026
7 Lagu Bahasa Inggris Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia (Unsplash)

7 Lagu Bahasa Inggris yang Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia

16 Januari 2026
Motor Supra, Motor Super yang Bikin Honda Jaya di Mata Rakyat (Sutrisno Gallery/Shutterstock.com)

Tanpa Motor Supra, Honda Tidak Akan Menjadi Brand Motor Terbaik yang Pernah Ada di Indonesia

16 Januari 2026
Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

15 Januari 2026
Alasan Orang Lebih Memilih Menu Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe Mojok.co

4 Alasan Orang Lebih Memilih Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe

12 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.