Ada cukup banyak mal di Surabaya. Namun, Tunjungan Plaza menjadi yang paling ikonis. Sebab, Tunjungan Plaza menyandang status sebagai mal terbesar di Surabaya.
Ya bayangkan saja, mal ini terdiri dari enam gedung besar. Bahkan satu di antara gedungnya, yakni TP V tercatat sebagai gedung tertinggi di Surabaya, seperti yang Mojok kutip dari Tempo. Sebab, Tunjungan Plaza V memiliki The Peak Residence yang terdiri dari 52 lantai.
Namun, bagi narasumber yang bercerita kepada saya, Tunjungan Plaza merupakan mal paling diskriminatif di Surabaya. Pasalnya, hanya karena tampang dan style fashion biasa saja, tapi seolah langsung mendapat cap miskin saat masuk ke Tunjungan Plaza.
Sebagai mal terbesar dan termewah di Surabaya, tentu saja Tunjungan Plaza menjadi jujukan orang-orang kaya; crazy rich-crazy rich Surabaya, yang kalau mau beli barang tinggal ambil tanpa harus mengecek label harganya.
Mal yang bikin aura miskin memancar
Alwi (27) berkali-kali berdecak sembari mendengus tipis sebelum menceritakan pengalamannya masuk Tunjungan Plaza Surabaya. Baginya, lucu saja tiap mengingat momen saat pertama kali masuk Tunjungan Plaza Surabaya.
“Aku kayaknya cuma dua kali ke Tunjungan Plaza Surabaya,” beber Alwi memulai ceritanya, Jumat, (15/3/2024) pagi WIB.
Pria asal Tulungagung, Jawa Timur itu sebenarnya sudah cukup tahu diri. Bagi orang dengan gaji di bawah UMR Surabaya sepertinya, kalau mau ngemal tentu tak perlu effort ke Tunjungan Plaza Surabaya. Ngemal di Royal Plaza atau mal-mal kecil lain di Surabaya rasa-rasanya sudah cukup.
Namun, ada satu momen yang membuatnya mau tidak mau harus masuk ke Tunjungan Plaza Surabaya. Ia diminta menemani temannya untuk membeli sejumlah barang.
“Kalau temenku memang anak orang kaya. Cuma memang sudah akrab sejak kuliah,” jelas Alwi.
Alwi mengikuti langkah temannya tersebut dengan perasaan ciut. Bagaiamna tidak, ia berada di lautan manusia yang dari tampilan luarnya saja sudah terlihat kaya. Terutama yang paling banyak adalah dari kalangan etnis Tionghoa.
Mereka tampak semringah dengan langkah kaki yang mantap sembari menenteng barang belanjaan. Seperti tidak ada beban karena sudah merogoh banyak uang.
“Dan kayak nggak ada beban pikiran, besok harus ngoyo cari duit lagi,” tutur Alwi. Sontak saja Alwi menjadi orang yang plengeh. Ia merasa aura miskinnya makin memancar. Lebih-lebih saat ia berkeliling ke gerai-gerai mal.
Penghinaan dari SPG Tunjungan Plaza Surabaya
Saat temannya tengah sibuk memilih-milih jam, Alwi pamit pada temannya untuk berkeliling. Karena pada dasarnya Alwi tak betah jika harus menunggu sambil berdiam diri.
“Jangan jauh-jauh, nanti nyasar,” begitu pesan teman Alwi yang saat itu membuat wajah Alwi memerah karena malu. Maksud Alwi, memang Alwi tak pernah ke Tunjungan Plaza Surabaya, tapi mbok jangan ada penegasan semacam itu.
Kalau kedengaran oleh orang-orang yang lewat kan terdengar lucu dan katrok sekali: nyasar di Tunjungan Plaza. Byuh, menggelikan sekali.
Alwi mencoba bersikap layaknya orang berduit: berjalan mantap sembari menyisir dari outlet ke outlet. Namun, Alwi justru merasa makin terhina karena kemiskinannya.
“Sumpah, aku nggak mengada-ada. Nggak ada satupun SPG outlet yang nawarin poduknya,” gerutu Alwi.
Sebagaimana umumnya di mal-mal, setiap ada pengunjung yang melintas di depan sebuah outlet, pasti para SPG-nya langsung menyapa dengan ramah sembari menawarkan si pengunjung untuk mampir. Tapi hal itu tidak terjadi pada Alwi saat ke Tunjungan Plaza Surabaya.
Seturut pengakuannya, SPG-SPG itu hanya melihatnya sesaat untuk kemudian berpaling dan menyapa pengunjung lain yang dari tampang jauh lebih meyakinkan dan terlihat berkantong tebal.
Dianggap tak mampu beli barang mahal
Tak berhenti sampai situ, Alwi pun akhirnya iseng-iseng mampir ke salah satu outlet sepatu. Ia lantas bergaya memegang dan melihat-lihat sepatu.
Dari gestur dan gerak tubuh, Alwi sudah mencoba berlagak seolah-olah ia memang mau beli sepatu dari outlet tersebut. Meskipun tampangnya tetap saja tampang-tampang ndeso.
“Saat ngecek harga, wah, edan Cuk, nggak mungkin kebeli sih kalau aku,” ungkap Alwi.
“Itu sebenarnya serie lama, Kak. Cuma memang harganya segitu,” ucap karyawan outlet saat mengetahui Alwi membolak-balik label harga. Dalam hati, Alwi pun tersentak.
“Cuk! Seterlihat miskin itukah aku, sampai-sampai pas lihat label harga aja sampai dapat sindiran dan peringatan halus kalau aku nggak mungkin sanggup beli,” batin Alwi saat itu.
Baca halaman selanjutnya…
Dapat tatapan aneh gara-gara pakaian
Dapat tatapan aneh di Tunjungan Plaza Surabaya
Saya dan teman-teman komunitas di Surabaya sempat membuat eksperimen sosial di Tunjungan Plaza Surabaya.
Pada 2018, dengan menyingkrikan rasa malu, saya bersama Rizquna (26) nekat masuk Tunjungan Plaza Surabaya dengan style santri. Rizquna mengenakan kemeja, sarung, dan peci. Sementara saya bersarung, kaos pendek, tanpa peci. Masing-masing kami hanya mengenakan sandal jepit murahan dan tas selempang kecil yang tak kalah murahan pula.
Tak butuh waktu lama bagi kami untuk kemudian menjadi pusat perhatian di Tunjungan Plaza Surabaya.
Dalam setiap langkah kami, pasti ada saja yang menatap kami dengan tatapan sinis dan seolah hendak mengatakan “Dasar orang aneh!”
Lebih-lebih saat kami naik eskalator. Saya dan Rizquna yang memang tak terbiasa dengan mal dan eskalator tentu agak gagap ketika hendak naik tangga berjalan tersebut.
Saat dalam perjalanan naik, orang-orang yang dalam perjalanan turun menatap kami dengan cara beragam. Ada yang tersenyum, ada yang langsung berbisik pada orang di sebelahnya, macam-macam lah pokoknya.
“Ingat disamperin satpam gak?” ucap Rizquna saat kami sama-sama mengenang momen konyol tersebut.
Ah iya, satpam. Entah di Tunjungan Plaza Surabaya yang berapa dan di lantai berapa saat itu, sampai ada satpam yang menghampiri saya dan Rizquna. Ia menanyakan, apa yang sebenarnya kami lakukan dan apakah kami tersesat?
“Mohon maaf, mau ke mana, Mas? Apakah mencari pintu keluar? Kalau pintu keluar ada di sebelah sana,” ucap di satpam waktu itu yang setiap kali saya mengenangnya dengan Rizquna, pasti kami akan misuh-misuh bersama.
Reporter: Muchamad Aly Reza
Editor: Agung Purwandono
BACA JUGA: Royal Plaza Surabaya, Mal Tempat Orang Kaya Tertawa di Atas Penderitaan Orang Miskin
Cek berita dan artikel lainnya di Google News