Masyarakat Sumatera Barat Kirim 1,6 Ton Rendang Untuk Para Korban Gempa Palu dan Donggala

Masyarakat Sumatera Barat Kirim 1,6 Ton Rendang Untuk Para Korban Gempa Palu dan Donggala

Masyarakat Sumatera Barat Kirim 1,6 Ton Rendang Untuk Para Korban Gempa Palu dan Donggala

Dalam setiap peristiwa bencana alam yang melanda wilayah Indonesia, selalu ada banyak kisah kepedulian yang sanggup membangun narasi menguatkan. Tak terkecuali bencana gempa dan tsunami yang melanda Palu dan Donggala beberapa waktu yang lewat.

Tanpa bermaksud untuk mensyukuri bencana yang ada, namun rasanya, selalu menyenangkan dan menggembirakan melihat gerakan-gerakan kepedulian dan kerelawanan yang ditunjukkan oleh masyarakat Indonesia untuk membantu saudara-saudara mereka yang sedang terkena bencana.

Kepedulian dan kerelawanan yang begitu indah ini salah satunya ditunjukkan oleh warga Sumatera Barat kepada saudara-saudara mereka di Palu dan Donggala.

Tak berselang lama setelah gempa dan tsunami melanda wilayah Palu dan Donggala, banyak warga Sumatera Barat berbondong-bondong menggalang bantuan logistik. Salah satu logistik yang ikut dikumpulkan oleh warga Sumatera Barat adalah rendang. Ya, rendang.

Tak tanggung-tanggung, jumlah rendang yang berhasil dihimpun oleh masyarakat Sumatera Barat untuk diberikan kepada masyarakat Palu dan Donggala mencapai 1,6 ton.

Di tengah kondisi pasca gempa seperti ini, makanan memang menjadi salah satu logistik yang cukup penting bagi para korban. Rendang menjadi salah satu alternatif makanan yang pas sebab selain punya gizi yang baik, ia juga tipikal makanan yang awet. Karena itulah, rendang-rendang ini diharapkan bisa membantu mencukupi kebutuhan pangan para korban.

Rendang-rendang sumbangan masyarakat Sumatera Barat ini dikumpulkan di kantor BPBD Sumatera Barat dan kemudian langsung dibawa ke Palu dan Donggala menggunakan pesawat hercules milik TNI.

“Kami sudah dapat konfirmasi. Pagi ini bantuan rendang dari Sumbar diberangkatkan ke Palu, Sulteng,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar, Rumainur.

1,6 ton rendang ini merupakan jumlah total yang dihimpun oleh warga Sumatera Barat hanya dalam waktu empat hari. Hal yang sedikit banyak menunjukkan betapa besar rasa kepedulian masyarakat Sumatera Barat terhadap korban gempa di Palu dan Donggala.

Masyarakat Sumatera Barat memang punya gesekan perasaan yang erat dengan bencana gempa, maklum saja, Sumatera Barat sendiri pada 2009 lalu juga pernah dihantam gempa dahsyat yang meluluhlantakkan Sumatera Barat dengan korban tewas mencapai ribuan orang.

Ah, terima kasih warga Sumatera Barat. Sungguh, 1,6 ton rendang yang kalian sumbangkan mampu membuktikan bahwa Indonesia masih akan tetap baik-baik saja. Indonesia masih akan tetap satu bangsa sama rasa. (A/M)

Exit mobile version