Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kuliner

Tauco, Bumbu Alternatif jika Bosan dengan Bumbu Kacang

Rulfhi Alimudin oleh Rulfhi Alimudin
21 September 2021
A A
Tauco, Bumbu Alternatif Jika Bosan dengan Bumbu Kacang terminal mojok
Share on FacebookShare on Twitter

Ketenaran bumbu kacang atau bumbu pecel tak perlu diragukan lagi. Banyak olahan makanan Nusantara yang dipadukan dengan bumbu kacang. Di Bandung sendiri, bumbu kacang menjadi siraman sejumlah makanan seperti batagor, baso tahu, cilok, cimol, sate, dan lotek. 

Akan tetapi, saya cukup kesal ketika ada yang menyamakan bumbu kacang dengan tauco. Meski sama-sama berwarna cokelat, dua bumbu ini jelas memakai bahan-bahan yang berbeda. Harus diakui ketenaran tauco sebagai bumbu memang belum setenar bumbu kacang. Saya pun sempat berpikir, apakah bayang-bayang bumbu kacang membuat tauco sulit meraih popularitas? Padahal dari segi cita rasa, tauco tak kalah enak, lho. 

Bagi yang belum tahu tauco, mari kenalan dulu dengan bumbu satu ini. Bahan baku utama tauco adalah biji kedelai yang difermentasi. Adapun proses pembuatannya, biji kedelai yang sudah disortir akan dijemur dan digiling, lalu dipisahkan dari kulitnya. Selanjutnya, biji kedelai direbus selama lima jam. Setelah proses perebusan selesai, biji kedelai akan dijemur lagi. Jika sudah kering, maka akan disimpan dalam ruangan khusus agar tumbuh jamur. Kemudian dimasukkan dalam wadah tanah liat. Tunggu tiga hari sampai dengan seminggu agar proses fermentasinya sempurna. 

Kabarnya, semakin lama tauco disimpan, maka akan semakin enak dan wangi. Tauco juga awet disimpan dalam jangka panjang asalkan tidak terkena air mentah dan bahan organik lainnnya. Keawetan tauco ini bisa jadi solusi hemat bagi sobat indihome, eh indekos. Makan nasi hangat bisa lebih sedap selain hanya ditemani kecap dan garam.

Salah satu sentra tauco yang saya ketahui ada di daerah Cugenang, Cianjur, Jawa Barat. Ketika masih sering lewat Cianjur, saya hampir selalu melipir ke toko oleh-oleh untuk meminang tauco. Lazimnya, tauco dijual dengan botol kaca atau stoples kaca. Namun kiwari ada juga dalam bentuk kemasan saset. Bagi yang tertarik mencicipi tauco pun semakin mudah lantaran kini telah tersedia secara online di marketplace. 

Harga tauco sendiri beragam tergantung merek dan beratnya. Kalian bisa mendapatkan dengan harga mulai dari Rp16 ribu hingga Rp27 ribu per botol. Sebagai insan yang cukup sering mencicipi tauco, saya sarankan beli tauco Cap Meong. Menurut saya, merek satu ini punya cita rasa yang terjaga sejak dulu. Dengan membeli tauco secara tidak langsung kalian telah berkontribusi melestarikan bumbu masakan Nusantara. 

Jika kalian suatu hari nanti berkesempatan singgah di Cianjur, cobalah berkunjung ke Cugenang. Di sana kalian bisa melihat langsung proses pembuatan tauco. Kegiatan ini bisa menjadi alternatif wisata edukasi bagi masyarakat pencinta kuliner. 

Bagi yang belum pernah mencobanya, saya kasih tahu rasa tauco tuh ada asin dan asamnya. Munculnya rasa asam wajar lantaran bumbu ini hasil dari fermentasi. Untuk menambah kepopuleran tauco, saya pikir perlu ada variasi rasa dan tingkatan level pedas. Pasalnya, tauco cocok menjadi pengganti sambal maupun bumbu kacang. Bagi kalian yang gemar masak, bisa menjadikan tauco sebagai salah satu pilihan bumbu. Siapa tahu dengan memakai bumbu tauco, kesuksesan kalian di bidang kuliner Nusantara bisa tergapai hingga menjadi the next Lord Adi di MasterChef.  

Baca Juga:

3 Alasan Soto Tegal Susah Disukai Pendatang

Sebagai Anak Kos, Saya Muak Lihat Konten TikTok Rp10 Ribu Sehari untuk 3 Kali Makan. Nggak Masuk Akal!

Sumber Gambar: YouTube Jejak Si Ramoz

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 21 September 2021 oleh

Tags: bumbu kacangMasaktauco
Rulfhi Alimudin

Rulfhi Alimudin

Mukim di Bandung, gemar berolahraga di ruang terbuka bisa ditemui lewat tulisan di rupaca.my.id

ArtikelTerkait

masakan jawa pintar masak perempuan jago masak menikah suami ibu rumah tangga jago masak mojok.co

Perempuan yang Nggak Pintar Masak Jangan Minder, saat Butuh Skill Ini, Kalian Bakal Bisa kok

28 April 2020
3 Warung Sate Ayam yang Membahayakan Konsumen. Hati-hati Terjebak Makan di Sini!

3 Warung Sate Ayam yang Membahayakan Konsumen. Hati-hati Terjebak Makan di Sini!

29 Juli 2024
Menelusuri dari Mana Uncle Muthu "Upin dan Ipin" Belajar Masak Makanan yang Enak

Menelusuri dari Mana Uncle Muthu “Upin dan Ipin” Belajar Masak Makanan yang Enak

5 Juni 2023
lotek jogja kuliner inovasi kebablasan mojok

Lotek Jogja, Kuliner yang Terlampau Inovatif

5 Agustus 2021
10 Resep Makanan Terbaik dari Devina Hermawan, Chef Kesayangan Kita Semua Terminal Mojok

10 Resep Makanan Terbaik dari Devina Hermawan, Chef Kesayangan Kita Semua

10 September 2022
4 Dosa Saat Masak Nasi Goreng yang Nggak Disadari Terminal Mojok

4 Dosa Saat Masak Nasi Goreng yang Nggak Disadari Banyak Orang

22 Juli 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

5 Istilah di Solo yang Biking Orang Jogja seperti Saya Plonga-plongo Mojok.co

5 Istilah di Solo yang Biking Orang Jogja seperti Saya Plonga-plongo

15 Januari 2026
5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribuan yang Layak Dibeli Mojok.co

5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribu yang Layak Dibeli 

13 Januari 2026
Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda Mojok.co

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda

15 Januari 2026
Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

16 Januari 2026
Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

15 Januari 2026
3 Alasan Ayam Geprek Bu Rum Harus Buka Cabang di Jakarta ayam geprek jogja oleh-oleh jogja

Sudah Saatnya Ayam Geprek Jadi Oleh-oleh Jogja seperti Gudeg, Wisatawan Pasti Cocok!

10 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.