ADVERTISEMENT
  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
  • Newsletters
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
    • Mojok.co
  • Nusantara
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Sapa Mantan
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
  • Home
    • Mojok.co
  • Nusantara
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Sapa Mantan
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
  • Pojok Tubir
  • Kampus
  • Hiburan
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Surat Terbuka untuk Orang-orang yang Ngejekin Wibu tapi Belakangan Suka Anime

Nasrulloh Alif Suherman oleh Nasrulloh Alif Suherman
17 September 2020
A A
Kartun Barat Itu Bagus, tapi Kalah Kreatif Dibanding Anime terminal mojok.co

Kartun Barat Itu Bagus, tapi Kalah Kreatif Dibanding Anime terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Bismillah, saya menulis surat ini dalam keadaan penuh kasih sayang dan kesadaran yang sungguh luar biasa. Semoga surat ini dapat menjadi salah satu penyambung pesan kepada siapa pun yang membacanya. Huffft, ya ampun saya serius sekali. Saya akan menyampaikan pesan kepada oknum-oknum yang ngejekin wibu dan menjilat ludah mereka sendiri.

Teman-teman, saya adalah seorang penyuka manga, anime, atau hal-hal yang berbau “jejepangan” lainnya. Ya nggak semuanya sih, saya lebih condong pada animasi dan komik dari Negeri Sakura itu. Boleh jadi, saya disebut wibu oleh orang-orang di luar sana, tapi apa pun namanya, saya sebenarnya hanya menjalankan hobi dan kesenangan saya.

Saya menyukai anime dan manga sebab di masa kecil, saya bergelut dengan itu semua. Mulai dari tontonan sampai bacaan semua dari Jepang. Saat stasiun televisi swasta menayangkan tontonan untuk anak-anak di hari Minggu, semenjak itu pula saya menyukai anime dan manga. Contohnya, Dragon Ball di Indosiar, Yu Gi-Oh! di RCTI, dan anime lainnya di Spacetoon, stasiun TV yang pernah jadi kesayangan. Anime dan manga adalah masa kecil saya, dan betapa senangnya saya masih bisa menikmatinya sampai sekarang.

Label wibu memang sudah melekat pada saya. Padahal saya nggak pernah menunjukkan diri sebagai seseorang yang menyukai anime atau manga secara terang-terangan. Saya juga nggak pernah membawa topik soal anime atau manga kecuali pada orang yang menyukai hal yang sama. Bisa dibilang, saya adalah orang yang menyukai anime atau manga sebagai hiburan saja. 

Namun, menyukai anime dan manga pernah menjadi sebuah “aib” yang mengerikan. Seolah menyukai anime layaknya orang yang sudah melakukan dosa besar. Kebanyakan orang mencoba menutup-nutupi kenyataan bahwa dirinya adalah seorang wibu. Mungkin terdengar hiperbolis dan menyebalkan, namun sebagai orang yang menyukai manga dan anime saya tahu bagaimana rasanya. Walau saya nggak kecanduan parah sama anime, tetap saja ejekan dan ledekan soal wibu, asli, lama-lama bikin gedeg.

Ibarat strata sosial, wibu selalu dianggap yang paling bawah. Berprestasi dan pintar kayak apa pun kalau wibu, kamu tetap dianggap aneh. Menyebalkan sekali, memang. Ejekan-ejekan yang sering kali dialamatkan kepada wibu-wibu bisa digambarkan dengan kalimat berikut.

“Dasar, kayak anak kecil aja kartun masih ditonton.” 

“Nggak dewasa banget, kartun kok ditonton.” 

“Pasti nolep ya, nonton kartun terus.” 

“Nggak laki banget, masa nonton kartun.”

Sayangnya, mohon maaf, tulisan ini bukanlah kamus untuk ngejekin wibu, jadi saya menulis beberapa contoh di atas saja.

Masa-masa suram dicap negatif cukup lama dirasakan wibu. Pokoknya, kalau kamu ketahuan sekali saja jadi wibu, kamu nggak lagi dianggap normal sama teman-teman.

Hingga belakangan ini ada perubahan yang ternyata lebih menyebalkan.

Saya nggak tahu awal mulanya. Tapi, belakangan ini orang-orang mendadak bangga jadi wibu. Sedikit-sedikit, ada yang menanyakan anime apa yang bagus. Sedikit-sedikit, orang mulai mengatakan anime tidak kalah bagus. Sedikit-sedikit, orang mulai mengakui bahwa dirinya wibu.

Well, saya nggak tahu harus senang atau sedih. Sebab, semua orang berhak dan bebas menentukan apa pun untuk dijadikan alternatif hiburan, bukan? Saya sebagai orang yang sudah menyukai anime dan manga duluan, saya hanya bisa memberi saran dan rekomendasi kepada anak-anak “wibu baru” dengan hati yang lapang.

Tapi, boong…. 

Saya muak sama orang-orang yang “sok” jadi wibu. Lebih tepatnya, terkutuklah orang-orang yang mulai “sok” menyukai anime dan manga, tapi mulanya ngejekin wibu. Ke mana saja kalian semua wahai orang-orang yang baru merasa jadi wibu itu keren?

“Aku wibu juga loh, suka nonton anime ini.” 

“Ih anime Jepang keren, ya. Aku juga suka Hinata di Naruto.”

Halah berak! Berak sana sekebon. 

Kebanyakan orang mulai suka anime karena banyak influencer yang ternyata seorang wibu. Jadilah, saat si influencer ngetwit atau update feed soal anime, mereka berlagak paham dan ikutan nonton. Biar apa? Biar di-notice dan dianggap mengikuti jejak keren si influencer yang mereka sukai. Sialnya, si influencer memang keren dan good looking. Hahaha, keadilan sosial bagi yang good looking saja sampai ke ranah perwibuan duniawi.

Apa? Kalian mau ngatain saya seperti anak indie yang pengin terus eksklusif? Jiahhh, salah besar, Brooouw. Seharusnya kalian malu, kalian yang awalnya suka mengejek anime dan manga tapi tiba-tiba suka. Apa nggak malu menjilat ludah sendiri?

Lagian, saya nggak masalah kok sama orang-orang yang selama ini diam dan nggak pernah ngejekin. Saya bermasalah dengan orang yang “sok” wibu, padahal awalnya mengejek kaum wibu itu aneh

Makanya jangan terlalu benci, kalau tiba-tiba suka, malu sama tuh mulut. Mamam buat yang bilang anime buat anak kecil doang~

BACA JUGA 4 Rekomendasi Pondok Pesantren Mahasiswa di Sekitar UIN Jakarta dan artikel Nasrulloh Alif Suherman lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 17 September 2020 oleh

Tags: animewibu
Nasrulloh Alif Suherman

Nasrulloh Alif Suherman

Penulis partikelir. Menulis di selang waktu saja.

ArtikelTerkait

25 Istilah Anime yang Kalian Perlu Tahu

25 Istilah Anime yang Kalian Perlu Tahu

8 Februari 2022
Andai Para Pejabat di Indonesia Nonton Anime One Piece Terminal mojok

Andai Para Pejabat di Indonesia Nonton Anime One Piece

4 Februari 2021
Tak Hanya Tsubasa Ozora, Kawan-kawannya juga Berhak Bermain di Eropa terminal mojok.co

Tak Hanya Tsubasa Ozora, Kawan-kawannya juga Berhak Bermain di Eropa

21 Oktober 2020
Bungo Stray Dogs: Cara Cerdas Mengenalkan Sastra yang Patut Kita Tiru terminal mojok.co

Bungo Stray Dogs: Cara Cerdas Mengenalkan Sastra yang Patut Kita Tiru

18 Februari 2021
Membedah Isi Kepala Pak Haji alias Hajime Isayama, Kreator Anime Paling Ngeri 'Attack on Titan' terminal mojok.co

Mengapa Attack On Titan Layak Disebut Anime Terbaik?

30 Juni 2020
5 Anime yang Mustahil Ditayangkan Kembali di TV Indonesia

5 Anime yang Mustahil Ditayangkan Kembali di TV Indonesia

8 Februari 2023
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya
gareth bale manchester united tottenham hotspurs mojok

Manchester United Sebaiknya Tidak Perlu Mengejar Gareth Bale

ipad apple iphone gadget andalan mojok

6 Alasan untuk Memilih iPad sebagai Gadget Andalan Kalian

Puputan Bayu Saat Mataram dan VOC Membantai 72 Masyarakat Blambangan MOJOK.CO

Amangkurat II, Raja Mataram Anak Emas VOC



Terpopuler Sepekan

4 Hal yang Membuktikan Mahasiswa Universitas Terbuka Tak Bisa Diremehkan

4 Hal yang Membuktikan Mahasiswa Universitas Terbuka Tak Bisa Diremehkan

oleh Rudy Tri Hermawan
10 Desember 2023

Nyatanya, Wisata Halal Belum Tentu Ramah Muslim

Nyatanya, Wisata Halal Belum Tentu Ramah Muslim

oleh Dieny Permata Ainy
10 Desember 2023

Magelang Boleh Kurang Ini Itu, tapi Perkara Kemudahan Birokrasi, Magelang Juara karena Mal Pelayanan Magelang

Magelang Boleh Kurang Ini Itu, tapi Perkara Kemudahan Birokrasi, Magelang Juara!

oleh Lia Budiarti
9 Desember 2023

Dinasti Parkir Kota Malang: Tak Hanya Jabatan yang Bisa Diwariskan, Lahan Parkir pun Bisa

Dinasti Parkir Kota Malang: Tak Hanya Jabatan yang Bisa Diwariskan, Lahan Parkir pun Bisa

oleh Mohammad Ihrom Zain
5 Desember 2023

Keluhan Pelanggan Setia Bean Spot: Rasa yang Tidak Konsisten hingga Karyawan Kurang Ramah

Keluhan Pelanggan Setia Bean Spot: Rasa yang Tidak Konsisten hingga Karyawan Kurang Ramah

oleh Dyan Arfiana Ayu Puspita
11 Desember 2023

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=auMw4xKznj8

DARI MOJOK

  • Mengenang Tragedi Asam Sulfat Tumpah di Jalan Tol yang Merenggut Nyawa Seorang Remaja
  • Lagi Laris-larisnya, Malaysia Malah Larang Kopi Joss ala Jogja, Penjual Diancam Denda Rp33 Juta
  • Geliat Kecamatan Depok Sleman dengan 24 Kampus dan Deretan Pusat Hiburan, Bisa Jadi Kabupaten Tersendiri?
  • Pendapatan Manusia Silver Sehari Bisa Tembus Sejuta tapi Cairannya Punya Risiko Mengerikan
  • Curhat Warung Soto Pak Prie, Sempat Mendadak Sepi karena Tuduhan Telur Lalat di Menfess Mahasiswa Undip
  • Rentetan Kematian Mahasiswa Jogja di Kos Sepanjang 2023, Tragedi Memilukan di Kota Pendidikan
ADVERTISEMENT
  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
  • Newsletters
DMCA.com Protection Status

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Sapa Mantan
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Hewani
    • Kecantikan
    • Nabati
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Personality
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Acara TV
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .