Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan Film

Salut Buat yang Bisa Nonton Film Selesai sampai Selesai!

Muhammad Sabilurrosyad oleh Muhammad Sabilurrosyad
20 Agustus 2021
A A
Salut Buat yang Bisa Nonton Film Selesai sampai Selesai! terminal mojok.co

Salut Buat yang Bisa Nonton Film Selesai sampai Selesai! terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Bagi generasi milenial, pernikahan sudah menjadi bahasan yang relevan. Generasi yang sempat tumbuh dengan joke-joke jomblo di internet ini perlahan menua dan melangkah ke tahapan pikiran hidup selanjutnya, salah satunya soal makna pernikahan.

Sebagai seseorang yang menua, ada banyak perubahan yang mengiringi, termasuk soal selera tontonan. Yah, meskipun saya masih betah dengan tontonan menghibur sebagai fasilitas escapism, saya mulai menagih tontonan-tontonan yang bisa jadi fasilitas untuk bergelut dengan keresahan hidup, termasuk menyoal tema percintaan yang dewasa.

Pada 13 Agustus lalu, sebuah platform layanan streaming bernama Bioskop Online merilis sebuah film dengan biaya sewa termahalnya. Selesai, sebuah film kedua dari Tompi yang kembali berduet dengan Imam Darto di posisi penulis. Sempat sukses di Pretty Boys sebagai film pertama, mereka kembali berkolaborasi dengan maksud membuat film yang tampil beda.

Film kedua Tompi kali ini menyoroti drama rumah tangga dengan konten perselingkuhan. Takut dianggap basi, Tompi sampai harus menjelaskan bahwa yang namanya film temanya itu-itu saja, yang penting eksekusinya. Ya benar, setuju.

Menurut saya, membuat film yang sederhana baik itu secara tema maupun design produksi justru lebih menantang. Hal-hal yang sederhana punya kelebihan untuk membuat sesuatunya tampak lebih relate nan membumi. Di sisi lain, mengemas hal yang sederhana menjadi sesuatu yang menarik itu sulit.

Tompi harus berhati-hati di sini. Esensi utamanya adalah mengemas kesederhanaan agar tetap menarik. Namun, aksesori masalahnya cukup banyak, mulai dari tidak terjebak dari kemalasan menciptakan ulang sesuatu yang sama hingga bagaimana memaknai apa itu klise.

Film Selesai dibuka dengan statement yang menarik oleh Ayu yang diperankan oleh Ariel Tatum. “Pernikahan itu seperti menyatukan 2 roti menjadi 1. Butuh cinta sebagai menteganya dan yang namanya mentega, yah bisa habis.” Sebuah dialog yang memberi set up bahwa film ini mengeksplore soal pernikahan, intrik rumah tangga.

Film Selesai memang bercerita mengenai hubungan suami istri antara Ayu dan Broto. Sejak awal film, memang terlihat pasangan ini punya masalah yang tampak sulit dibicarakan. Mereka tampak berusaha menjalani hari bak pasangan bahagia meski hati mereka sebenarnya gundah gulana menyimpan sesuatu. Beberapa hari kemudian, Ayu menemukan celana dalam wanita di dalam mobil sehingga dia menuduh Broto selingkuh.

Baca Juga:

5 Hal yang Baru Terasa Mahal Setelah Menikah, Bikin Syok 

5 Ide Suvenir Nikah Bermanfaat yang Nggak Bakal Dibuang Tamu Undangan

Semenjak itu suasana rumah mulai berubah. Ada adu argumen, ada cekcok, hingga akhirnya Ayu memutuskan pergi dari rumah. Ndilalah, kok pas-pasan dengan kedatangan ibu mertua tersayang yang akhirnya membuat Ayu tidak jadi minggat. Memang, film ini punya banyak kejutan, bahkan banyak lagi setelah ini.

Melihat tema cerita yang mengangkat konflik pernikahan membuat saya punya ekspektasi akan sajian film-film konflik rumah tangga lainnya. Saya teringat beberapa film, di antaranya ada Malcolm & Marie, Marriage Story, dan Before Midnight. Apa kesamaan tiga film itu? Ketiga film itu punya tema sederhana yang berhasil dikemas menarik dengan senjata berupa dialog adu bacot yang kuat.

Ketiga film itu punya adegan-adegan cekcok yang menarik. Selain berhasil mengarahkan mood penonton seperti tegang atau romantis modal bacotan castnya, adegan cekcok itu berhasil mengupas perspektif masing-masing karakter. Sehingga, penonton diberi posisi yang dilematis menentukan siapa yang salah dan benar karena berhasil memahami kerumitan situasinya. Kerumitan yang tampaknnya hampir selalu ada di hubungan pernikahan. Hal ini yang biasanya saya tagih, pengupasan perspektifnya.

Hal ini tidak saya rasakan di film Selesai. Saya tidak menuntut agar film ini menyerupai referensi film-film yang saya sebutkan tadi. Film ini punya pendekatan yang berbeda, dan sejujurnya secara niat hal ini menarik. Sayangnya, pengupasan perspektifnya tumpul. Hal-hal yang dijanjikan Tompi selama promo film ini tidak dapat saya nikmati.

Film Selesai tampak menabrakan segala batas-batas yang ada. Salah satunya batas antara serius dan komedi yang tampaknya ingin ditabrak-tabrak. Kadang ketika saatnya adegan serius, adegan komedi sering tiba-tiba muncul secara acak. Bahkan saat adegan serius atau cekcok terjadi, musik justru memberikan kontras mood dengan nada-nada jazz yang komikal, dan itu memang unik dan beda. Sayangnya secara mood, saya bingung harus bereaksi seperti apa. Di saat serius, yang harusnya saya ikut terhanyut dalam tensi justru membuat saya tidak bisa menganggapnya serius.

Itulah yang membuat perspektif-perspektifnya tumpul. Saya sulit memahami konteks argumennya karena penabrakan serius dan komedi ini. Seolah yang saya tangkap film ini mencoba stylish dengan tameng berusaha tampil beda, pokoknya keren karena beda, tapi pada akhirnya mengorbankan substansi. Hal ini semakin diperparah dengan dialog-dialog yang tak punya bobot, plus karakter-karakter yang tidak didalami. Aspek-aspek yang tak digali ini menjadi korban karena mengutamakan tampil beda seperti  tata audio visual, pilihan adegan, hingga berbagai twist minim set-upnya. Pening saya nonton film ini, duh 40 ribuku.

Dikutip dari KINCIR, Tompi mengatakan bahwa dari film ini, orang bisa begitu marah sampai mudah mengucapkan kata kotor. Saya kira, statement ini menjanjikan adegan orang cekcok yang memaksa orang mengucapkan kata kotor dan akan ber-impact pada kondisi psikologis tertentu yang menarik.

Contoh terbaik ada di film Marriage Story, di adegan cekcoknya. Ada kalanya di saat dia telah mengucapkan sesuatu yang menyakitkan, sekian detik setelahnya dia merasa bersalah karena telah menyakiti perasaan lawan bicaranya. Namun, saya sebagai penonton paham, ada kondisi rumit tak terelakan, dan ujungnya saya tak bisa menilai benar dan salah lagi karena konflik rumah tangga itu sangat rumit. Saya justru jadi malah berempati.

Film Selesai tak punya pesona ini. Kata-kata kotor yang keluar, kata-kata menyakitkan yang ada, ya sekedar pameran ngatain orang biar tampak keren karena berani vulgar. Efek psikologisnya? Kayak nonton anak SD saling ejek doang, lah, sensasinya.

Pada akhirnya, Selesai memang berhasil tampil beda menyajikan konflik rumah tangga dan perselingkuhan. Bodo amat bikin nyaman apa nggak nontonnya, pokoknya beda. Twist-nya tidak kuat dan tidak punya empati juga nggak apa-apa, yang penting beda. Permisi, saya mau makan tempe dicocol keju dulu.

BACA JUGA The World of the Married Nggak Cuma Soal Cerita Perselingkuhan Lee Tae-oh dan tulisan Muhammad Sabilurrosyad lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 29 Agustus 2021 oleh

Tags: Anya Geraldinefilm SelesaiGading MartinPernikahanperselingkuhan
Muhammad Sabilurrosyad

Muhammad Sabilurrosyad

Tukang nonton.

ArtikelTerkait

Culture Shock Resepsi Pernikahan di Sumenep: Nggak Dapat Hidangan, Cuma Diberi Berkat untuk Dibawa Pulang Mojok.co

Culture Shock Resepsi Pernikahan di Sumenep: Nggak Dapat Hidangan, Cuma Diberi Nasi Berkat untuk Dibawa Pulang

31 Oktober 2023
lelaki curhat mantan

Para Lelaki yang Hobi Curhat Tentang Mantan

23 Mei 2019
wadon menang nolak

Drama di Balik “Lanang Menang Milih, Wadon Menang Nolak”

15 Agustus 2019
Keseriusan dalam Hubungan Itu Penting, tapi Nggak Ngebet Juga!

Keseriusan dalam Hubungan Itu Penting, tapi Nggak Ngebet Juga!

26 Januari 2022
Wedding Organizer

Waspada Tipu Daya Wedding Organizer Abal-Abal!

9 Oktober 2019
Nikah Gratis di KUA: Sebuah Tren yang Layak Dinormalisasi dan Dirayakan

Nikah Gratis di KUA: Sebuah Tren yang Layak Dinormalisasi dan Dirayakan

2 Februari 2023
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jalan Dayeuhkolot Bandung- Wujud Ruwetnya Jalanan Bandung (Unsplash)

Jalan Dayeuhkolot Bandung: Jalan Raya Paling Menyebalkan di Bandung. Kalau Hujan Banjir, kalau Kemarau Panas dan Macet

17 Januari 2026
Rute KRL Duri-Sudirman, Simbol Perjuangan Pekerja Jakarta (Unsplash)

Rute KRL dari Stasiun Duri ke Sudirman Adalah Rute KRL Paling Berkesan, Rute Ini Mengingatkan Saya akan Arti Sebuah Perjuangan dan Harapan

15 Januari 2026
Aku Cinta Kartasura, Kecuali Saat Hujan, Pasti Banjir!

Aku Cinta Kartasura, kecuali Saat Hujan, Pasti Banjir!

12 Januari 2026
Kecamatan Kalitengah Adalah Daerah Paling Ikhlas di Lamongan: Kebanjiran Dua Bulan dan Masih Mau Menyambut Bupatinya

Kecamatan Kalitengah Adalah Daerah Paling Ikhlas di Lamongan: Kebanjiran Dua Bulan dan Masih Mau Menyambut Bupatinya

18 Januari 2026
8 Istilah Bau dalam Bahasa Jawa, dari Prengus sampai Badheg

8 Istilah Bau dalam Bahasa Jawa, dari Prengus sampai Badheg

15 Januari 2026
Alasan Orang Lebih Memilih Menu Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe Mojok.co

4 Alasan Orang Lebih Memilih Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe

12 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • 2016 bagi Milenial dan Gen Z adalah Tahun Kejayaan Terakhir sebelum Dihajar Realitas Hidup
  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.