Nicholas Saputra adalah pujaan wanita. Saya nggak peduli jika ada yang nggak setuju. Pokoknya bagi saya Nicholas Saputra adalah pujaan wanita. Titik. Sebenarnya jika berdasarkan rentang umur, saya lebih cocok ngefans sama Atta Halilintar daripada Nicholas Saputra. Konon saat Nicholas Saputera berperan sebagai Rangga di Ada Apa dengan Cinta? saya masih kelas 1 SD, sedangkan pada saat itu Nicho udah kuliah di UI. Tapi namanya ngefans sah-sah aja. Toh, meski jarak umur kami mencapai 10 tahun, nggak ada yang nggak mungkin jika suatu saat kami menikah. Hah, menikah? Stop halunya!
Bukan hanya saya, di luaran sana ada ribuan wanita yang berkhayal jadi pacar Nicholas Saputra. Saya dan teman saya bahkan pernah berkhayal bertemu dengan Nicholas Saputra. Saat itu kami sedang berada di kamar kosan yang sempit dan teman saya bilang, “Nicholas Saputra mendekat. Lalu menyapa dan mengajak salaman.” Alhasil kami histeris nggak jelas saat itu juga. Itu baru mengkhayal, entah apa yang terjadi jika ketemu beneran.
Sebenarnya apa sih hebatnya Nicholas Saputra? Pasti banyak cowok-cowok yang akan melemparkan pertanyaan demikian. Meski ada beberapa cowok yang mengerti pesona seorang Nicho, tapi lebih banyak yang nggak tahu. Pertama, Nicholas Saputra itu ganteng. Itu mutlak dan nggak bisa diganggung gugat. Kedua, Nicholas Saputra itu pinter. Siapa yang berani bilang lulusan UI nggak pinter? Ketiga, Nicholas Saputra itu misterius. Mungkin dia adalah satu-satunya aktor yang nggak ada foto dirinya di akun Intagram miliknya. Katanya, “Saya lebih senang posting yang saya lihat.” Nicholas Saputra adalah gambaran sempurna tokoh dalam film yang ada di dunia nyata.
Salah satu hal yang membuat fans Nicholas Saputra masih kalem sampai detik ini adalah karena doi belum menikah. Nggak tahu deh apa yang akan terjadi jika Nicholas Saputra tiba-tiba mengumumkan kabar pernikahannya. Selain bisa menjadi hari patah hati nasional, saya juga mengkhawatirkan nasib istri Mas Nicho setelah mereka menikah. Mungkin dia beruntung bisa menikah dengan Nicholas Saputra, tapi ada risiko yang bisa terjadi padanya saat itu juga. Berikut kira-kira yang akan terjadi pada istri Nicholas Saputra jika kelak mereka menikah:
Satu: hapus akun instagram
Beberapa waktu yang lalu di Indonesia heboh kabar penyerangan terhadap akun Instagram pacar Pangeran Brunei, Anisha Isa-Kalebic. Netizen yang halu tiba-tiba menyerang akun Instagram Anisha dengan komentar jahat dan negatif. Hal ini bisa saja terjadi pada istri Nicholas Saputra. Bahkan saya yakin beberapa detik setelah Nicho mengenalkan calon istrinya di media massa atau media sosial (atau ketangkep akun Lambe Turah), akun Instagram dia akan langsung diserbu netizen, “Berani-beraninya ambil suami gue.” Mungkin ada juga yang komentar, “Kok bisa Nicholas milih cewek kayak lo.”
Mendapatkan komentar-komentar seperti itu pasti sangat mengganggu. Belum lagi netizen yang mengirim DM ke Instagram, udah pening ngurusin persiapan pernikahan, ditambah komentar jahat netizen pula. Lalu Nicho akan bilang ke calon istrinya, “Udah hapus aja akun Instagram kamu, Sayang. Nanti kita pakai akunku buat berdua.” Jika sudah diminta seperti itu oleh seorang Nicholas Saputra, siapa yang bisa menolak?
Dua: diserang emak-emak saat di bandara
Pernah dengar kan pemeran antagonis di sinetron yang diserang emak-emak saat ketemu di mall? Hal ini juga bisa terjadi pada istri Nicholas Saputra. Tapi bukan di mall. Karena hobi Mas Nicho itu traveling, jadi kemungkinan besar kejadian penyerangannya di bandara. Biasanya pelaku penyerangan adalah emak-emak yang ngefans sama Nicho dari jaman SMA. Dia sudah menulis ratusan DM dan komen di Instagram Nicho tapi nggak ada satupun yang dibalas. Makanya dia dendam dan melakukan menyerangan, “Pasti gara-gara kamu DM dan komen saya nggak pernah dibalas sama Nicho.”
Tiga: harus rela disamakan dengan gajah oleh netizen
Jika kamu termasuk followers akun Instagram Nicholas Saputra pasti tahu ada beberapa postingan foto gajah di sana. Selain pecinta traveling dan pecinta alam, Nicholas Saputra juga pecinta gajah (kemungkinan). Makanya, ketika menikah dengan Nicholas Saputra, istrinya harus rela jika ada netizen yang menyamakannya dengan gajah, “Aku curiga jangan-jangan gajah di postingan Nicho sebelumnya itu sebenarnya kamu.” Mungkin ini nggak logis, tapi siapa yang tahu jalan pikiran netizen. Mereka aja bisa panggil sayang-sayang di kolom komentar Instagram Nicho, padahal pacar bukan, temen bukan, tetangga juga bukan.
Dengan semua risiko itu, siapkah kamu menikah dengan Nicholas Saputra? Kalau saya sih pasti Yes. Yes pakai banget.
BACA JUGA 3 Hal yang Bikin Kamu Nggak Akan Bisa Jadi Maudy Ayunda atau tulisan Desi Murniati lainnya.
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.