Drama Korea Law School bisa dikatakan menjadi salah satu drakor yang digemari oleh khalayak. Drakor yang tayang tiap hari Rabu-Kamis ini selalu saja menciptakan keramaian gara-gara mahasiswanya yang ambis pol demi dapat nilai A alur ceritanya yang seru sekaligus njlimet. Bayangkan saja, pemirsa yang awalnya diajak menerka dalang dari pembunuhan dosen Fakultas Hukum Universitas Hankuk, malah diajak berkelana ke sana ke mari. Entah itu mencari pelaku pencurian laptop Profesor Yang Jong-hoon, pelaku kasus publikasi tuntutan persidangan Seo Gi-yeol, hingga mencari sosok Kang Dan yang sebenarnya.
Sebenarnya drakor Law School ini sangat relatable bagi sebagian besar mahasiswa, nggak cuma bagi mahasiswa Fakultas Hukum. Drakor ini kerap kali menyoroti perjuangan para mahasiswa dalam mencari ilmu mendapatkan nilai A. Sebagai seorang mahasiswa yang tiap semester harus pasok UKT, siapa sih yang nggak pengin segera lulus dengan IPK bagus? Mahasiswa FH Universitas Hankuk pun kurang lebih seperti itu.
Para tokoh utama dalam drakor ini sudah menunjukkan gaya belajar mereka yang bermacam-macam. Namun perlu dicatat bahwa mereka punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing dalam mempertahankan IPK dan lulus dengan predikat cumlaude.
Seperti nasihat orang tua, “Ambil yang baik dan buang yang buruk,” mari kita kenali cara belajar para mahasiswa FH Hankuk. Seandainya ada cara belajar yang kalian anggap inspiratif, monggo diadopsi. Seleksi cara belajar yang baik-baik, jangan yang buruk, biar nilai yang didapat tetep berkah.
#1 Mencatat dengan lengkap
Kang Sol A bilang bahwa IP semester pertamanya hanya 2,02. Tapi, ia dikenal sebagai mahasiswa yang rajin mencatat. Berkat catatannya yang lengkap dan belajarnya yang lebih giat, ia bisa menyelamatkan nilai UAS-nya di semester 2.
Kalian bisa mencontoh Kang Sol A dengan bawa buku atau laptop untuk mencatat setiap hadir kuliah. Nggak jarang dosen menjabarkan dan menjelaskan hal yang nggak ada di file ppt yang beliau tampilkan, jadi jangan njagakke endoge blorok dengan menunggu materi ppt dibagikan. Mencatat pun nggak ada ruginya. Meskipun materi yang sudah kalian catat rapi-rapi dengan brushpen dan dihias dengan decor sticker tersebut nggak keluar dalam ujian, kalian bakal tetap dapat ilmunya. Manfaat lain dari mencatat adalah mencegah kantuk. Mencatat itu kegiatan yang lumayan sibuk, terutama kalau dosen menjelaskan materi secepat kereta Shinkansen. Dengan mencatat, kalian nggak sempat lagi liyut-liyut menahan kantuk.
#2 Mencari pola soal
Han Joon-hwi selalu aktif buat mencari soal-soal tahun lalu buat dipelajari. Teman-teman di kelompok belajarnya pun sudah hafal tipe soal yang bakal dikeluarkan oleh dosen-dosen mereka. Soal-soal ujian tahun lalu bisa kalian dapatkan dari kakak tingkat. Bahkan, ada juga fotokopian dekat fakultas yang malah sudah sedia bundle soal tahun lalu yang tinggal kalian beli tanpa perjuangan lebih banyak.
Kenali tipikal dosen kalian waktu bikin soal, apakah blio lebih suka bikin soal analisis, hafalan, atau malah paper. Cara ini lumayan efektif buat memperlancar kita waktu ngerjain soal. Meskipun pertanyaan yang diberikan berbeda, kita sudah terbiasa dengan latihan melalui soal ujian tahun lalu. Siapa tahu bisa dapat nilai A gitu.
#3 Belajar sedikit-sedikit tapi rutin
Seo Ji-ho sebagai salah satu karakter mahasiswa ambis dalam drakor Law School memberikan contoh untuk belajar secara rutin. Ia selalu terlihat belajar tiap kali ada waktu luang. Hasilnya, ia paham sama situasi, hafal undang-undang, dan ilmu yang dia pelajari bertahan lebih lama di otak.
Nggak perlu merasa super ketika bisa menyelesaikan materi ujian dengan sistem kebut semalam (SKS). Belajar buat ujian semalam suntuk malah bikin badan jadi capek pas hari-H. Lihat deh Kang Sol A. Di hari ujian, dia malah mimisan sampai semaput. Untung dia sudah selesai ngerjain soal, kalau belum kan malah berabe. Lebih baik sehari sebelum ujian digunakan untuk mengulang materi yang sudah dipelajari hari-hari sebelumnya. Mengulang materi ini bisa disambi melakukan aktivitas lain yang santai biar waktu ujian nggak terlalu stres.
#4 Belajar kelompok
Mahasiswa FH Hankuk punya kelompok belajarnya masing-masing. Mereka biasanya belajar kelompok di ruangan samping fotokopian. Menjelang ujian mereka jadi lebih sibuk menghabiskan waktu dengan belajar kelompok.
Kelompok belajar ini berguna banget, terutama menjelang ujian, karena bisa dijadiin sarana buat tukar pikiran dan pendapat. Bisa jadi apa yang kita pahami dari buku acuan ternyata berbeda dengan pemahaman teman atau bahkan maksud dari buku itu sendiri. Belajar kelompok bisa menghindarkan kita dari miskonsepsi. Tapi perlu diingat, kelompok belajar ini jangan lalu dialihfungsikan sebagai kelompok berbagi sontekan, lho, ya.
#5 Jadilah mahasiswa yang aktif
Sepertinya sebagian besar dosen sudah memasukkan komponen keaktifan mahasiswa sebagai penilaian, sehingga nilai mahasiswa nggak cuma didasarkan dari ujian dan tugas saja. Menjadi mahasiswa aktif itu ada banyak caranya. Di ruang kelas, aktiflah berpendapat atau jawab pertanyaan dosen. Bertanya ke dosen juga mungkin bisa membuat kalian dititeni dosen sebagai mahasiswa yang aktif. Sekarang pun sudah banyak, kok, dosen demokratis yang berprinsip bahwa nggak ada jawaban benar dan salah. Semua pendapat bisa ditampung dan didiskusikan bersama, jadi no worries.
Sejujurnya ini juga masih jadi PR buat saya karena saya masih sering takut dan malu buat open mic waktu ada kuliah online padahal tahu jawabannya. Kalau kalian merasa relate, ayo kita sama sama menghilangkan sikap ini!
Mendapatkan nilai A itu memang perlu perjuangan. Nggak hanya waktu, kita sebagai mahasiswa juga harus mendedikasikan tenaga, niat, dan mental demi mendapat nilai sempurna. Tapi ingat bahwa masih ada faktor lain, yaitu dosen dan kehendak Tuhan. Yang penting ikhtiar dulu, lalu serahkan hasilnya kepada Yang Maha Kuasa. Jangan sampai kayak Yoo Seung-jae yang meretas laptop dosennya demi mendapatkan soal ujian biar nilainya tertinggi seangkatan. Nggak berkah, lho. Hati-hati.
BACA JUGA Dosen-dosen ‘Law School’ Adalah Tipikal Dosen yang Dihindari Mahasiswa Saat KRS-an dan tulisan Noor Annisa Falachul Firdausi lainnya.