Sebagai warga Kabupaten Bogor, saya pernah merantau agak lama di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Jadi, tempat saya merantau ini berada di wilayah pantai utara Pulau Jawa atau Pantura.Â
Katanya, Kabupaten Kudus adalah wilayah terkecil di Jawa Tengah. Namun, meski kecil, wilayah ini cukup strategis membuat bepergian tidak terasa jauh. Jika bosan, kamu bisa main ke Rahtawu, wisata pantai ke Jepara, Pati, atau Rembang. Kalau wisata kota ya ke Semarang.
Nah, selama merantau di Kabupaten Kudus, saya menemukan sesuatu yang agak lucu dan menggelikan. Jadi, di sebuah percakapan, saya mengaku berasal dari Kabupaten Bogor. Ingat, ya, kabupaten, bukan kota. Selain itu, banyak orang di Kudus yang saya kenal tahunya kalau Bogor ya Puncak.
Baca halaman selanjutnya: Salah paham karena Bogor memang kelihatan sekecil itu. Padahal….