Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Olahraga

Harry Maguire Adalah Representasi Kita Semua, Manusia Biasa yang Penuh Kesalahan

Andri Saleh oleh Andri Saleh
20 April 2022
A A
Harry Maguire Adalah Representasi Kita Semua, Manusia Biasa yang Penuh Kesalahan (Saolab Press via Shutterstock.com)

Harry Maguire Adalah Representasi Kita Semua, Manusia Biasa yang Penuh Kesalahan (Saolab Press via Shutterstock.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Ingin tertawa dengan mudah? Coba ingat-ingat aksi Harry Maguire. Dah, saya yakin Anda sedang cekikikan sekarang.

Untuk kesekian kalinya, Lord Harry Maguire, jadi bahan rujakan netizen di Twitter. Setelah sebelumnya (nggak sengaja) bertingkah konyol dengan melakukan tendangan kalajengking terhadap Paul Pogba, kali ini netizen merujak blio usai Setan Merah dibantai The Reds empat gol tanpa balas tadi malam. Pasalnya, positioning Maguire di area pertahanan MU sangat buruk.

Alih-alih bermain ngotot dalam menjegal striker lawan, blio terlihat bermain lunglai macam orang puasa tiga hari tiga malam. Saking kesalnya, ada satu netizen yang bilang kalau Maguire adalah defender terburuk dalam sejarah klub MU, bahkan dalam sejarah Premier League. Nggak berlebihan sih, ampas beneran soalnya.

Jujur saja, saya adalah penikmat materi rujakan Maguire. Apalagi kalau melihat potongan video dan meme kekonyolan Maguire, saya sangat terhibur dan melupakan sejenak permasalahan hidup macam cicilan dan tagihan pekerjaan. Aksi-aksi konyol Maguire yang marking Aaron Wan-Bissaka yang notabene rekan satu tim-nya, menanduk Eric Bailly yang juga rekan satu tim-nya, gol bunuh diri saat melawan Chelsea, dan sederet aksi lainnya yang bikin saya terhibur.

Awalnya memang terhibur. Tapi, lama-kelamaan kok saya jadi kasihan, ya? Jangan-jangan selama ini saya—juga para netizen—salah menilai pemain bernomor punggung 5 itu. Defender termahal di dunia lho blio itu. Akhirnya setelah berkontemplasi di toilet sekira 10 menit, saya menemukan setitik cahaya terang. Saya berkesimpulan kalau Maguire, defender MU yang kerap jadi bahan rujakan netizen itu, adalah representasi dari kita semua. Iya, kita semua. Saya, kamu, dan kalian. Bahasa puitisnya, saya menemukan kemanusiaan dalam diri Maguire.

Bentar-bentar, jangan anggap saya sedang husnuzan tingkat tinggi atau berusaha membela Maguire. Kita sepakat, dia tidak memenuhi ekspektasi sama sekali, untuk tidak menyebutnya jelek. Membela Harry Maguire dari kritikan, menurut saya, tindakan terbodoh yang bisa seseorang lakukan.

Harry Maguire (MDI via Shutterstock.com)

Maguire memang sering melakukan kesalahan konyol, begitu juga kita. Seperti kata penceramah tarawih tadi malam, manusia memang tempatnya dosa dan kesalahan, termasuk kesalahan konyol tadi.

Baca Juga:

Manchester United Adalah Lelucon Dimulai dari Internal, tapi Selalu Bodoh lalu Menyalahkan Pelatih dan Pemainnya

Manchester United dan Final Cap Taek: Sampai Kapan Terpuruk dan Menjadi Pecundang?

Coba diingat-ingat lagi, kesalahan konyol apa saja yang sering kita lakukan? Pasti banyak. Misalnya, menyalakan lampu sen kanan tapi nggak belok-belok, mengcopy paste Bab Pendahuluan skripsi orang lain, menyimpan handuk di atas kasur, dan berbagai kesalahan konyol lain. Bahkan, ada satu kesalahan yang sering kita lakukan tanpa sadar: gibah. Kamu harus tahu kalau gibah itu dosanya lebih besar daripada kesalahan yang dilakukan Maguire di lapangan hijau. Nah, lho.

Meski manusia sering melakukan kesalahan, pastinya akan dijadikan pelajaran supaya bisa menjadi lebih baik. Kalau kata bacotan motivator, kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. Ini mungkin setara dengan “kesalahan adalah kesuksesan yang tertunda”. Kalau gagal, bangkit lagi. Kalau salah, perbaiki lagi supaya bisa jadi benar. Inilah yang ditunjukkan oleh defender termahal di dunia itu.

Kita juga sering mengalami kegagalan dalam hidup. Gagal tes ujian praktik SIM C, misalnya. Apakah kita menyerah? Oh, tentu saja tidak. Kita pasti akan terus mencoba dan mencoba supaya bisa meraih SIM C tadi. Makanya jangan gemas kalau lihat aksi-aksi Maguire di lapangan hijau. Memang banyak kesalahan dan kegagalan, tapi itu semua berproses. Yakinlah kalau suatu saat nanti blio akan menjadi defender terbaik di dunia.

Yakin aja dulu, terwujudnya kapan mah itu urusan nanti-nanti.

Mungkin ada di antara kalian yang heran kenapa Maguire selalu jadi starting line-up di setiap pertandingan. Ada yang berceloteh kalau blio menggunakan kekuatan orang dalam. Yaaa, bisa jadi sih. Entah itu uwak-nya yang punya saham di MU, atau paman-nya yang jadi juru parkir di Old Trafford, atau simbok-nya yang punya utang budi dengan manajer MU.

Harry Maguire (Bukharev Oleg via Shutterstock.com)

Tapi sebelum nyinyir, menggunakan kekuatan orang dalam adalah tradisi kita juga. Kamu juga pernah kan pakai kekuatan orang dalam? Entah itu pas tes wawancara kerja, lolos beasiswa, nembak SIM C, atau sekadar dapat tiket VIP konser Justin Bieber. Hayo ngaku saja.

Akhirul kalam, kesalahan konyol Maguire di lapangan hijau adalah representasi kita semua. Idealnya sih, nonton aksi-aksi Maguire di lapangan itu bikin kita merenung dan evaluasi diri. Kita kan nggak harus belajar dari kesalahan diri sendiri, bisa juga belajar dari kesalahan orang lain. Nah, setelah itu, evaluasi supaya diri kita bisa lebih baik di masa depan. Mumpung bulan Ramadan kan? Mana tahu kecipratan pahala.

Buat fans MU, sabar ya. Harry Maguire memberikan hikmah buat orang lain, tapi buat kalian, tidak sama sekali wqwqwq. Yang sabar yaw.

Penulis: Andri Saleh
Editor: Rizky Prasetya

BACA JUGA Dear Fans Manchester United, Belajarlah dari Kesombongan Kalian Selama Ini

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 20 April 2022 oleh

Tags: Harry Maguiremanchester unitedrepresentasi
Andri Saleh

Andri Saleh

Humas di salah satu instansi pemerintah. Tukang liput kegiatan pimpinan, tukang bikin konten medsos, desain baliho dan flyer, serta kegiatan lainnya yang bikin kelihatan sebagai orang paling sibuk di kantor.

ArtikelTerkait

Wout Weghorst, Transfer Nothing to Lose ala Manchester United

Wout Weghorst, Transfer Nothing to Lose ala Manchester United

13 Januari 2023
3 Dosa Penggemar Manchester United yang Sebaiknya Dihentikan

3 Dosa Penggemar Manchester United yang Sebaiknya Dihentikan

28 Februari 2022
edinson cavani no 7 manchester united mojok

Musuh Cavani di Manchester United Bukanlah Kutukan, melainkan Beban

12 Oktober 2020
Manchester United

Sampai Kapan Fans Manchester United Harus Bersabar? Sampai Kapan-kapan!

6 September 2019
Manchester United Tidak Layak ke Liga Champions, Chelsea dan Leicester Lebih Pantas MOJOK.CO

Manchester United Tidak Layak ke Liga Champions, Chelsea dan Leicester Lebih Pantas

24 Juli 2020
3 Alasan Sebaiknya Nggak Usah Beli Jersey Manchester United di Official App terminal mojok

3 Alasan Nggak Usah Beli Jersey Manchester United di Official App

7 Desember 2021
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Mahasiswa yang Kuliah Sambil Kerja Adalah Petarung Sesungguhnya, Layak Diapresiasi Mojok.co

Mahasiswa yang Kuliah Sambil Kerja Adalah Petarung Sesungguhnya, Layak Diapresiasi

16 Januari 2026
Jalan Daendels Jogja Kebumen Makin Bahaya, Bikin Nelangsa (Unsplash)

Di Balik Kengeriannya, Jalan Daendels Menyimpan Keindahan-keindahan yang Hanya Bisa Kita Temukan di Sana

13 Januari 2026
5 Hal yang Tidak Orang Katakan Soal Beasiswa LPDP Mojok.co

5 Hal yang Orang-orang Jarang Katakan Soal Beasiswa LPDP

10 Januari 2026
Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Pasar Minggu yang Asyik Nggak Kalah Asyik Dikulik Mojok.co

Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Juga Pasar Minggu yang Nggak Kalah Seru

13 Januari 2026
Coach Jualan di Shopee untuk Rakyat Jelata yang Gajinya Nggak Seberapa tapi Keinginannya Nggak Kira-kira

Coach Jualan di Shopee untuk Rakyat Jelata yang Gajinya Nggak Seberapa tapi Keinginannya Nggak Kira-kira

12 Januari 2026
4 Aturan Tidak Tertulis ketika Naik Transjakarta (Unsplash)

Hal-hal yang Perlu Pemula Ketahui Sebelum Menaiki Transjakarta Supaya Selamat dan Cepat Sampai Tujuan

16 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.