• Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
  • Login
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
    • Mojok.co
  • NusantaraHOT
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Sapa Mantan
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
  • Home
    • Mojok.co
  • NusantaraHOT
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Sapa Mantan
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
  • Pojok Tubir
  • Kampus
  • Hiburan
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup Kuliner

Battle Kopi Cup: Kopi Nongkrong vs Kopikap, Mana yang Lebih Unggul?

Dhimas Raditya Lustiono oleh Dhimas Raditya Lustiono
21 Juli 2022
A A
Battle Kopi Cup Kopi Nongkrong vs Kopikap, Mana yang Lebih Unggul Terminal Mojok

Battle Kopi Cup Kopi Nongkrong vs Kopikap, Mana yang Lebih Unggul (Pixabay.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Antara Kopi Nongkrong dan Kopikap, kopi cup mana yang worth to buy?

Tak hanya berhenti pada kemasan saset dan botolan, persaingan di dunia kopi juga merambah pada kemasan cup yang sering dijajakan di warung kelontong yang memiliki fasilitas WiFi 2000-an.

Setidaknya, saat ini ada 2 merek kopi cup yang mudah ditemui di warung-warung, yakni Kopi Nongkrong dan Kopikap. Keduanya sama-sama menawarkan kemasan 150 ml dan sama-sama menjual nama “Cappuccino” pada kemasannya.

Sebagai mas-mas yang gemar mencicipi kopi, saya pun mengadu kedua merek kopi cup tersebut. Fyi, keduanya saya cicipi setelah beberapa jam didinginkan di kulkas. Jadi, saya mencicipi Kopi Nongkrong dan Kopikap yang sudah dingin. Untuk mengetahui mana yang lebih unggul, berikut hasil battle antara Kopi Nongkrong dan Kopikap.

#1 Harga dan kemasan

Kopi Nongkrong dibanderol dengan harga Rp1.500 per cup. Kemasannya berbahan plastik rigid dan nggak mudah penyok.

Kopikap dibanderol dengan harga Rp1.000 per cup. Kemasannya cup plastik transparan yang rentan penyok sehingga kurang estetik untuk dijadikan objek foto.

#2 Aroma

Ketika mencicipi Kopi Nongkrong, saya nggak menghirup aroma kopi yang kuat, hidung saya malah menangkap aroma cappuccino instan yang sangat encer. Sementara itu, ketika mencoba Kopikap—yang konon katanya agak berbau apek—saya pun nggak menemukan aroma kopi yang kuat.

#3 Komposisi

Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, antara kedua merek kopi cup yang saya cicipi ini, keduanya mengusung embel-embel “cappuccino”. Mari kita pahami dulu apa itu cappuccino. Cappuccino merupakan seduhan kopi yang berisi 1/3 espresso, 1/3 susu steam, dan 1/3 foam susu. Artinya, harus ada komponen kopi dan susu dalam 1 sajian cappuccino.

Pada kemasan Kopi Nongkrong, di kolom komposisi tertulis kopi instan 0,45%, air, dan gula. Kebayang nggak encernya seperti apa? Sementara Kopikap menawarkan kopi instan yang lebih banyak, yakni 1,3%, air, dan gula. Meski begitu kopi masih terasa encer.

Sebenarnya, kedua kopi cup tersebut belum memenuhi syarat sah cappuccino lantaran dalam komposisinya nggak tertulis komponen susu. Saya jadi curiga, jangan-jangan kopi instan yang dimaksud dalam komposisi Kopi Nongkrong dan Kopikap adalah cappuccino instan sasetan. Meski begitu, keduanya sama-sama mengandung krimer nabati dan perisa sintetik.

#4 Rasa

Ketika diseruput, saya nggak menemukan rasa kopi dari Kopi Nongkrong. Mungkin karena komposisi airnya terlampau banyak dibanding dengan komposisi kopinya. Saya juga nggak mendapatkan rasa susu dari satu cup Kopi Nongkrong. Rasa manisnya juga terasa nanggung. Yang saya dapatkan dari kopi kemasan cup ini adalah rasa krimer yang kuat.

Selesai mencicipi Kopi Nongkrong, saya jadi kepikiran. Arti tagline “enaknya menggelora” seperti yang dikatakan Virzha jelas patut dipertanyakan. Apakah mungkin yang menggelora itu bukan kopinya, melainkan krimernya?

Sementara itu, rasa kopi pada Kopikap terasa lebih kuat dan nggak tertutup oleh rasa krimer. Meski begitu, saya nggak bisa menangkap unsur susu dalam kopi satu ini. Yah, setidaknya Kopikap masih menonjolkan sedikit rasa kopi dan rasa manis yang lebih pas.

#5 Kesimpulan

Baik Kopi Nongkrong dan Kopikap sama-sama belum memenuhi syarat sah cappuccino. Kopi Nongkrong memang unggul dalam hal kemasan, tetapi soal rasa kalah dari Kopikap. Harganya pun lebih mahal sedikit. Sedangkan Kopikap memang unggul soal rasa, namun kemasannya sering penyok. Mungkin karena kemasannya yang lebih “sederhana” ini membuat harganya jadi nggak terlalu mahal.

Dalam battle kopi cup kali ini, harus saya akui Kopikap sedikit lebih unggul karena rasa kopinya lebih terasa dan harganya lebih murah. Kalau kalian nggak setuju dengan saya, ya terserah. Soal rasa memang selera masing-masing. Yang penting jangan lupa mengecek tanggal kedaluwarsanya sebelum dibeli ya, Gaes.

Penulis: Dhimas Raditya Lustiono
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 6 Rekomendasi Kopi Saset Seenak Buatan Barista di Kedai Kopi.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 21 Juli 2022 oleh

Tags: cappuccinokopi cupkopi nongkrongkopikap

Ikuti untuk mendapatkan artikel terbaru dari Terminal Mojok

Unsubscribe

Dhimas Raditya Lustiono

Dhimas Raditya Lustiono

Perawat di Ruang Gawat Darurat

ArtikelTerkait

Membaca 6 Kepribadian Berdasarkan Minuman yang Dipesan di Kedai Kopi terminal mojok.co

Membaca 6 Kepribadian Berdasarkan Minuman yang Dipesan di Kedai Kopi

11 Desember 2020
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya
Kaneki Ken Tokyo Ghoul, Tokoh Anime Paling Tragis

Kaneki Ken, Tokoh Anime Paling Tragis

Rumah di Desa dan Jauh dari Tetangga Memang Menyiksa. (Unsplash.com)

Rumah di Desa, Terpencil, dan Jauh dari Tetangga Memang Menyiksa

Akui Saja Kalian Kecanduan Judi Slot, Pake Ngaku Hobi Segala

Akui Saja Kalian Kecanduan Judi Slot, Pake Ngaku Hobi Segala

Tinggalkan Komentar


Terpopuler Sepekan

3 Dosa Tempat Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare yang Bikin Kecewa
Pendidikan

3 Dosa Tempat Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare yang Bikin Kecewa

oleh Elyatul Muawanah
20 Maret 2023

Sebagus-bagusnya tempat kursus bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare, pasti tetap ada kekurangannya.

Baca selengkapnya
5 Keunikan Purbalingga yang Tidak Dimiliki Daerah Lain (Unsplash.com)

Keluh Kesah Menjadi Warga Kabupaten Purbalingga

22 Maret 2023
Tersiksa dari Bali ke Jepang Bersama Maskapai LCC Terbaik di Dunia Bernama AirAsia

Tersiksa dari Bali ke Jepang Bersama Maskapai LCC Terbaik di Dunia Bernama AirAsia

19 Maret 2023
Pengalaman Saya Naik ATR 72, Pesawat Baling-baling yang Katanya Berbahaya

Pengalaman Saya Naik ATR 72, Pesawat Baling-baling yang Katanya Berbahaya

23 Maret 2023
Percayalah, Jangan Main ke Kebumen, Nanti Bakal Nyesel

Percayalah, Jangan Main ke Kebumen, Nanti Bakal Nyesel

21 Maret 2023

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=_zeY2N8MAE4

Subscribe Newsletter

* indicates required

  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
DMCA.com Protection Status

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Login
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Sapa Mantan
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Hewani
    • Kecantikan
    • Nabati
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Personality
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Acara TV
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .

Halo, Gaes!

atau

Masuk ke akunmu di bawah ini

Lupa Password?

Lupa Password

Silakan masukkan nama pengguna atau alamat email Anda untuk mengatur ulang kata sandi Anda.

Masuk!