PSBB memang sudah dicabut di beberapa daerah, namun perekonomian tak kunjung membaik. Masih rendahnya tingkat konsumsi di masyarakat menjadikan ekonomi enggan tumbuh dan cenderung mengarah ke tren yang negatif. Ditambah lagi Singapura sudah menyatakan resesi, ketakutan akan menularnya resesi ke Indonesia menjadikan para investor semakin panik. Stimuli pemerintah entah kapan cairnya. Belum tentu juga dapat menopang perekonomian untuk tidak jatuh ke jurang resesi.
Sebenarnya sejak tahun lalu Indonesia sudah diramalkan akan terjerumus di jurang resesi. Resesi global menjadi pemicu prediksi bahwa Indonesia akan terdampak. Namun, pemerintah masih optimistis Indonesia tidak akan terseret.
Pandemi mempercepat Indonesia menuju jurang resesi. Sudah dua kuartal di tahun 2020 ini pertumbuhan ekonomi Indonesia tumbuh melambat. Di kuartal pertama sudah terkontraksi di angka 2,97 persen, terkoreksi tajam sebesar 2 persen dibandingkan kuartal 4 tahun 2019. Begitu juga dengan kuartal kedua tahun ini, pertumbuhan ekonomi seakan semakin lambat hingga menyentuh angka -4,3 persen, jauh melebihi proyeksi pemerintah di angka -3,8 persen.
Kuartal tiga menjadi pertaruhan pemerintah, apakah Indonesia akan terjerumus di jurang resesi atau tidak. Para ekonom sudah memprediksi Indonesia tidak akan mampu menghindari jurang resesi, Indonesia akan melenggang tanpa perlawanan menuju jurang resesi di kuartal 3.
Sebenarnya resesi sendiri adalah istilah teknis yang menyebutkan pertumbuhan ekonomi riil bernilai negatif selama dua kuartal atau lebih dalam satu tahun, kondisi kemerosotan ini yang disebut resesi. Kuartal tiga yang memiliki rentang waktu Juli-September diharapkan mampu mendongkrak pertumbuhan ekonomi.
Dalam kurun waktu dua bulan apakah memungkinkan pertumbuhan ekonomi akan keluar dari angka negatif? Bisa saja, tergantung kebijakan dari pemerintah. Resesi dalam hal ini bisa diibaratkan sebuah penyakit, dan pemerintah bisa diibaratkan sebagai dokternya. Kebijakan yang akan diambil oleh pemerintah di kuartal tiga ini merupakan obat yang ditujukan untuk menyembuhkan penyakit resesi. Sekarang pertanyaannya, apakah sudah ada obat yang tepat?
Indonesia memiliki karakterisitik ekonomi yang berbeda dengan negara lain. Dibandingkan dengan Singapura yang sudah menyatakan resesi, Indonesia jelas memiliki perbedaan. Pertumbuhan ekonomi Indonesia dipengaruhi oleh tingkat konsumsi dalam negeri. Jumlah konsumsi domestik sendiri berpengaruh sangat besar karena mendominasi perekonomian nasional di kuartal pertama 2020 (besarnya 58,14 persen).
Jika Singapura mengandalkan perdagangan global, Indonesia justru bertumpu pada konsumsi domestik. Ekspor Indonesia sendiri di kuartal pertama tahun 2020 hanya 17,43 persen dari keseluruhan pertumbuhan PDB Indonesia. Bisa diprediksi, pengaruh eksternal pada perekonomian Indonesia akan sangat kecil dibandingkan dengan konsumsi domestik.
Para ekonom juga sepakat bahwa kuartal tiga ini, belanja pemerintah bisa menyelamatkan Indonesia dari jurang resesi. Apakah serapannya mampu menggerakkan perekonomian, tergantung dari peningkatan stimulus fiskal agar perekonomian di kuartal 3 tidak terkontraksi terlalu dalam. Minimal, pertumbuhan ekonomi 0 persen sudah cukup menyelamatkan Indonesia dari jurang resesi.
Percepatan pencairan anggaran, terutama bantuan sosial, akan meningkatkan konsumsi, terutama di kalangan masyarakat menengah ke bawah. Diharapkan dengan kenaikan konsumsi ini permintaan barang akan kembali meningkat dan perekonomian kembali bergerak.
Indonesia masih mengalami pandemi Covid-19 yang terus menguras tenaga dan pikiran pemerintah. Ancaman resesi juga tak bisa dimungkiri sudah tampak di depan mata. Apa yang terjadi jika Indonesia mengalaminya? Itu pertanyaan banyak orang sekarang. Banyak dampak yang terjadi: perusahaan banyak yang mengalami kebangkrutan, banyak pabrik menutup usaha, mulai ada pengurangan jam kerja karyawan, mulai banyak PHK, dan setelah itu dapat dipastikan angka pengangguran meningkat.
Penurunan tingkat konsumsi karena banyaknya pengangguran menjadikan ancaman Indonesia dalam kubangan krisis. Lepas dari jurang krisis akan terasa berat jika setiap kebijakan yang diambil tidak diperhitungkan dengan jelas. Krisis ekonomi mungkin masih jauh, masih ada waktu untuk membuat keputusan penyelamatan ekonomi. Kebijakan fiskal yang diputuskan oleh pemerintah akan menjadi faktor penting dalam menghindari bencana ini.
BACA JUGA Masih Bisakah Desa Menolong Kita dari Resesi?
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.