Saya sedang ingin sedikit nostalgia tentang masa perkuliahan, khususnya ketika mendapatkan tugas kelompok dari dosen. Mulai dari pembagian materi, sampai dengan pembagian kelompok secara mandiri. Biasanya, banyak mahasiswa tergabung dalam kelompok yang itu-itu aja. Masih teman satu circle, sepermainan. Katanya sih, sudah klop. Sebagian lainnya beralasan, karena ada anggota kelompok yang terbilang rajin. Jadi, yang lainnya hanya tinggal “ngikut” aja. Formalitas agar namanya masih tercantum pada makalah yang dibuat. Dan masih banyak lagi alasan lain.
Sebab itu, saya jadi menyadari suatu hal, berdasarkan pengalaman pribadi, ada beberapa tipe mahasiswa pada saat mengerjakan tugas kelompok.
Satu: Inisiatif ngerjain makalah sendirian
Saya pernah satu kelompok dengan mahasiswa yang terbilang perfeksionis, termasuk pada saat mengerjakan tugas kelompok. Setelah mendapatkan tema makalah dari dosen, ia langsung gercep menyelesaikan sendirian. Padahal, tugasnya untuk dikerjakan secara kelompok. Ekspektasi saya, saya juga yang lain dapat tugas masing-masing dalam pencarian materi. Namanya juga tugas kelompok. Apalagi makalah yang sudah disusun dengan rapi, nantinya akan dipresentasikan di kelas, di depan dosen dan mahasiswa lainnya.
Maksud saya, oke, saya dan beberapa anggota lain senang karena makalah sudah beres dan selesai. Tapi, di sisi lain, kami juga harus memahami dengan baik bagaimana isi makalah, untuk persiapan dalam sesi tanya-jawab.
Setelah saya tanya kenapa dikerjakan sendirian, jawabannya agak gimana gitu “Maaf, soalnya aku susah percaya kalau tugas dikerjakan orang lain. Tapi, ini pasti bener, kok.” Kan, nyebelin.
Dua: Cuma semangat pas patungan, nggak kerja, dan nggak baca makalah sebelum presentasi
Bagi saya, ini adalah representasi dari teman satu kelompok yang bikin mangkel maksimal. Terkesan bossy gitu. Status kita sama-sama mahasiswa, begitu ada tugas kelompok kok ya bisa-bisanya hanya menitipkan uang untuk menjilid makalah, ngeprint, dan sebagainya. Giliran presentasi aa-eu-aa-eu. Dapat pertanyaan, nggak tau mau jawab apa. Sebisa apa pun dirimu improvisasi, paling tidak harus tahu dan menguasai materi, dong.
Nah, yang kayak gini biasanya pas mau jilid makalah atau patungan beli camilan gercep banget, nih.
Tiga: Cari materi seadanya, merasa sudah banyak kerja
Memang, katanya sih ikut kerja juga, cari bahan juga di internet atau buku, lalu materi yang ketemu cuma sedikit, diserahkan ke teman kelompok lain. Setelah itu lepas tangan dan merasa sudah paling banyak kerja. Kalau kerja kelompoknya lagi di rumah teman, biasanya yang kayak gini kerjanya sebentar, tapi rebahannya nggak kelar-kelar. Giliran ngabisin camilan semangat bener. Kerja sedikit di awal, sisanya leha-leha sampai pengerjaan selesai.
Empat: Ikut nimbrung hanya karena pengin bergosip
Mau anggota kelompok cewek atau cowok, kalau udah nyatu ada aja gosip yang dibahas. Ya dosen, lah. Dunia pertwitteran, lah. Teman satu kelas, gebetan, pokoknya ada aja gitu yang dibahas. Kalau biang gosip satu sudah berkumpul dengan biang gosip lainnya dalam satu kelompok, fix, yang ngerjain pasti anggota kelompok lain.
Lima: Selalu “ngeles” ketika diajak kerja kelompok
Selalu ada satu anggota kelompok yang sok sibuk, dihubungi selalu sulit, nggak ada kepastian dan tanpa kabar sama sekali. Setelah berlalu sekian lama, kerja kelompok sudah selesai, baru merespon. “Eh, maaf baru respon, ini kita jadinya kerja kelompok kapan?,” please, deh. Nggak usah berlaga seperti polisi di film-film India.
Enam: Nggak ikut ngerjain, tapi pas presentasi show off
Pertanyaan saya, kenapa tipe mahasiswa seperti ini selalu ada di beberapa kelompok? Atau malah di setiap kelompok? Tapi, setelah saya telusuri, mahasiswa tipe seperti ini memang akan selalu ada untuk menunjukkan eksistensi diri meski minim partisipasi. Padahal belum tentu juga mereka ini paham dengan isi materi. Terpenting pede dulu aja kali.
Tujuh: Jika anggota kelompoknya cowok semua durasi main PS > kerja kelompok
Memang, dalam satu kelompok itu selalu dibutuhkan penyeimbang. Bisa cewek atau cowok. Pokoknya harus ada anggota yang cerewet soal tugas yang harus diselesaikan. Bukannya apa-apa, kalau anggota kelompoknya cowok semua, pasti lebih banyak main PS-nya. Dalihnya selalu sama, “Satu game lagi, abis itu kerja kelompok dimulai, ya,” gitu aja terus seharian. Jadi, butuh penyeimbang. Bisa cowok yang nggak suka ngegame sama sekali atau cewek sekalian, deh.
Berlaku juga untuk yang cewek, lho. Kalau anggota kelompok cewek semua, nggak menutup kemungkinan malah bergosip. Sekali lagi, penyeimbang dalam suatu kelompok itu perlu.
BACA JUGA Dear Maba: Jangan Jadi Temen Kelompok yang Menyebalkan dan tulisan Seto Wicaksono lainnya.
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.