Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

7 Tempat Wisata yang Overrated di Malang. Memangnya Masih Ada yang Spesial?  

Iqbal AR oleh Iqbal AR
18 Juli 2024
A A
5 Alasan yang Membuat Saya Nggak Menyesal Kuliah di Malang  Mojok.co wisata di malang surabaya

5 Alasan yang Membuat Saya Nggak Menyesal Kuliah di Malang  (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Malang memang terkenal dengan wisatanya. Mau itu di wilayah Kabupaten atau Kota Malang, keduanya punya daya tarik tersendiri dalam hal tempat wisata. Bahkan sejak zaman penjajahan Belanda, Malang sudah menjadi salah satu wilayah yang dijadikan tempat untuk rehat, tempat untuk berwisata. Tak heran jika hingga saat ini masih banyak sekali tempat wisata di Malang, baik itu yang sudah dari dulu atau yang baru.

Kalau kalian pergi ke Malang, kalian bisa pilih sendiri tempat wisata yang kalian inginkan. Malang punya deretan wisata dengan berbagai macam model. Ada banyak wisata alam-mulai dari gunung hingga pantai. Ada wisata urban—mulai dari wisata heritage hingga wisata modern. Malang juga punya banyak sekali wisata taman-tamanan dan wisata dengan banyak wahana permainan. Kalian tinggal pilih.

Pamor Malang sebagai kota dengan destinasi wisata ternyata tidak juga hilang begitu saja ketika Kota Batu muncul dengan branding Kota Wisata. Meskipun kini Kota Batu lebih terkenal pamor wisatanya daripada Malang, tapi sekali lagi, image wisata belum luntur dari Malang. Malang tetap menawarkan wisata dengan ciri khasnya sendiri, dengan identitasnya sendiri. Wisata masih tetap melekat di Malang.

Tapi tunggu dulu. Ini bukan berarti tempat-tempat wisata di Malang tidak ada yang membosankan atau mungkin overrated. Dari sekian banyak tempat wisata yang ada di Malang, ada beberapa yang harus diakui overrated. Bahkan beberapa di antaranya adalah tempat wisata dengan nama besar, yang mungkin sudah banyak dikenal, atau mungkin yang sudah melegenda. Maka dari itu, saya akan coba menuliskan beberapa tempat wisata yang overrated di Malang.

Pantai Balekambang Malang

Pantai Balekambang ada di kawasan Malang Selatan, tepatnya di Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang. Salah satu wisata alam pantai yang paling kondang di Malang. Mungkin bisa dibilang ini adalah salah satu pantai yang paling banyak pengunjungnya di Malang. Tapi beberapa kali saya ke sana, saya merasa bahwa Balekambang ini overrated. Balekambang ini terlalu “di-icon-kan”, terlalu dibesar-besarkan. Padahal pantainya biasa, terlalu ramai orang, dan kurang bersih. Buat saya, pantai Balekambang ini overrated aja, sih.

Pantai Goa Cina

Dulu, pantai Goa Cina ini tergolong hidden gem, jarang ada yang tahu. Wisata di Malang satu ini juga baru dibuka untuk umum tahun sekitar tahun 2011. Ketika masih agak sepi, pantai ini enak banget dikunjungi. Pantainya masih bersih, masih nyaman. Namun sekarang, setelah dikenal banyak orang dan sudah terlalu ramai, nasib Goa Cina hampir sama seperti Balekambang: jadi kurang bersih. Beberapa kali pergi ke Goa Cina juga ternyata tidak ada yang spesial banget, kok. Hanya enak kalau sepi dan bersih.

Kampung Warna-Warni Jodipan Malang

Ada kampung padat penduduk di daerah Jodipan, Blimbing, Kota Malang. Kampungnya ada di tepi sungai Brantas. Awalnya ini tergolong kampung kumuh. Tapi sekitar tahun 2017 disulap menjadi kampung yang unik. Dinding dan atap rumah-rumah di kampung ini dicat warna-warni. Terus ramai. Banyak yang datang, lihat, dan foto-foto. Terus di-branding sebagai ikon Kota Malang, digembar-gemborkan sana-sini. Sudah, itu aja. Nggak ada yang spesial, kok.

Kampung Biru Arema

Kampung Biru Arema ini hampir sama seperti Kampung Warna-Warni Jodipan. Sama-sama kerap jadi spot foto, sama-sama di-branding sebagai ikon Kota Malang, sama-sama digembar-gemborkan sana-sini. Bedanya dengan Kampung Warna-Warni cuma satu. Dinding dan atap kampung yang ada di Kiduldalem, Klojen, Kota Malang ini dicat warna biru, warna kebesaran klub Arema. Sudah itu saja. Tidak ada yang spesial.

Baca Juga:

5 Kebohongan Malang yang Perlu Sedikit Diluruskan

Sisi Gelap Malang Hari ini: Masih Cantik, tapi Semakin Toxic

Florawisata Santerra

Florawisata Santerra berlokasi di Pandesari, Pujon, Kabupaten Malang. Isinya hanya taman bunga, spot foto, dan beberapa wahana permainan. Tidak ada hal baru yang ditawarkan. Di Malang ada banyak yang seperti ini. Bedanya, Florawisata Santerra ini tempat wisata baru saja, baru didirikan tahun 2019. Nggak “wah” banget, kok. Biasa saja. Serius. Malah kalau rame, tempat ini bikin macet panjang banget mulai dari Pujon hingga Kota Batu. Nyebelin.

Coban Rondo

Salah satu wisata air terjun yang paling “tua”, paling kondang, dan mungkin paling banyak pengunjungnya. Lokasinya ada di Pujon, Kabupaten Malang. Buat saya, sudah tidak ada yang istimewa lagi di Coban Rondo. Air terjun ini terlalu padat, dan kotor. Sayang sekali. Tapi ya gitu, masih banyak yang datang. Nggak apa-apa juga, sih. Tapi buat saya tetap saja Coban Rondo ini overrated.

Kayutangan Heritage, wisata di Malang paling overrated

Kacau. Itulah satu kata yang mungkin menggambarkan Kayutangan Heritage. Udah mah letaknya di pusat Kota Malang, konsep heritage-nya nggak jelas (entah Pemkot Malang mikir apa soal heritage ini). Selain itu, arus lalu lintasnya juga nggak jelas, juga masih banyak sisi jalan yang dipakai tempat parkir, plus banyak ornamen yang teralu meniru Malioboro Jogja. Weekend di Kayutangan Heritage udah pasti edan, sih. Udah kacau begini, Pemkot Malang masih saja gembar-gembor soal Kayutangan Heritage ini, membanggakan konsep heritage yang ngaco itu.

Itulah setidaknya 7 tempat wisata Malang yang overrated. Sekali lagi, daftar ini tentu saja dan sudah pasti subjektif. Kalau kalian sepakat ya Alhamdulillah. Kalau tidak sepakat, ya terserah, saya nggak peduli. 

Penulis: Iqbal AR
Editor: Rizky Prasetya

BACA JUGA Liburan 3 Hari 2 Malam di Malang Raya: Bisa ke Mana Saja?

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 18 Juli 2024 oleh

Tags: cuban rondokampung aremakampung jodipankayutangan heritageMalangtempat wisata di malang
Iqbal AR

Iqbal AR

Penulis lepas lulusan Sastra Indonesia UM. Menulis apa saja, dan masih tinggal di Kota Batu.

ArtikelTerkait

3 Hal yang Wajar di Kampus UM, tapi Nggak Lumrah di Kampus Lain di Malang Mojok.co alasan daftar UM

3 Hal yang Wajar di Kampus UM, tapi Nggak Lumrah di Kampus Lain di Malang

12 September 2025
Repotnya Mahasiswa Asal Ponorogo yang Kuliah di Malang, Mudik jadi Barang Mahal Mojok.co

Repotnya Mahasiswa Asal Ponorogo yang Kuliah di Malang, Mudik jadi Barang Mahal

10 November 2023
5 Rekomendasi Rokok Murah dan Enak dari Malang (Pexels)

5 Rokok Murah dan Enak dari Malang yang Kini Menjadi Favorit Tukang Sebat di Pulau Jawa

30 Maret 2025
3 Hal yang Perlu Diketahui sebelum Berlibur ke Kayutangan Malang yang Katanya Indah Mojok.co

3 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Berlibur ke Kayutangan Malang yang Katanya Indah

13 Desember 2024
Alasan Saya Kecewa dengan Kondisi Stasiun Malang (Unsplash)

Alasan Saya Kecewa dengan Kondisi Stasiun Malang, Stasiun Terbesar di Malang Raya

4 Juli 2023
Bakso President Malang Overrated, Banyak Bakso Lain yang Lebih Enak dan Murah Mojok.co

Bakso President Malang Overrated, Banyak Bakso Lain yang Lebih Enak dan Murah

25 April 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

5 Kebohongan Malang yang Perlu Sedikit Diluruskan Mojok.co

5 Kebohongan Malang yang Perlu Sedikit Diluruskan

25 Januari 2026
Tol Trans Sumatera Kayu Agung–Palembang Bikin Istigfar: Jalan Berlubang, Licin, Minim Penerangan Padahal Tarif Mahal, Bukan Bebas Hambatan Malah Jadi Terhambat

Tol Trans Sumatera Kayu Agung–Palembang Bikin Istigfar: Jalan Berlubang, Licin, Minim Penerangan padahal Tarif Mahal~

30 Januari 2026
Stasiun Cawang, Stasiun yang Bikin Saya Nangis Bawang Saking Ramenya yang Nggak Masuk Akal

Stasiun Cawang, Stasiun yang Bikin Saya Nangis Bawang Saking Ramenya yang Nggak Masuk Akal

26 Januari 2026
Toyota Raize: Kerap Diejek LCGC Dikasih Turbo, padahal Mobil Ini Kuat, Bertenaga, dan yang Paling Penting, Irit!

Toyota Raize: Kerap Diejek LCGC Dikasih Turbo, padahal Mobil Ini Kuat, Bertenaga, dan yang Paling Penting, Irit!

26 Januari 2026
Setelah Tahu Gaji HSE, Saya Langsung Mengubur Mimpi Saya Jadi Dosen. Peduli Setan pada Ilmu Pengetahuan, Dompet Tebal Adalah Kunci!

Setelah Tahu Gaji HSE, Saya Langsung Mengubur Mimpi Saya Jadi Dosen. Peduli Setan pada Ilmu Pengetahuan, Dompet Tebal Adalah Kunci!

28 Januari 2026
Sidoarjo Mengajarkan Saya untuk Melambat dan Lebih Menikmati Hidup Mojok.co

Sidoarjo Mengajarkan Saya untuk Melambat dan Lebih Menikmati Hidup

28 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=e8VJPpjKf2Q

Liputan dan Esai

  • Fakta Pahit soal Stunting. Apabila Tidak Diatasi, 1 dari 5 Bayi di Indonesia Terancam “Bodoh”
  • Indonesia Hadapi Darurat Kualitas Guru dan “Krisis Talenta” STEM
  • Kisah Pelajar SMA di Bantul Melawan Trauma Pasca Gempa 2006, Tak Mau Kehilangan Orang Berharga Lagi
  • Ironi Jogja yang “Katanya” Murah: Ekonomi Tumbuh, tapi Masyarakatnya Malah Makin Susah
  • Kalau Mau Bersaing di Era AI, Indonesia Butuh Investasi Energi 1 Triliun Dolar AS
  • Sasar Sekolah, Ratusan Pelajar di Bantul Digembleng Kesiagaan Hadapi Gempa Besar

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.