• Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Cerita Cinta
    • Gadget
    • Hewani
    • Personality
    • Nabati
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Cerita Cinta
    • Gadget
    • Hewani
    • Personality
    • Nabati
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
  • Pojok Tubir
  • Kampus
  • Hiburan
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
Home Hiburan Film

4 Karakter Jahat di Film Korea yang Bikin Emosi

Maria Monasias Nataliani oleh Maria Monasias Nataliani
5 Maret 2022
0
A A
4 Karakter Jahat di Film Korea yang Bikin Emosi Terminal Mojok

4 Karakter Jahat di Film Korea yang Bikin Emosi (Unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Selain cerita yang dibangun secara emosional dan mendalam, salah satu kelebihan film Korea adalah karakterisasinya yang kuat. Kebanyakan K-movie menyuguhkan karakter yang multidimensi dan penuh kompleksitas. Karakter-karakter tersebut nggak mengarah ke satu polaritas, baik atau buruk. Karakterisasi semacam ini terbukti lebih menarik, sebab manusia memang nggak terlahir sangat jahat, pun sangat baik.

Namun, di antara semua karakter yang pernah lalu-lalang di film Korea, nyatanya ada beberapa karakter jahat yang nggak akan kamu harapkan ada di dunia nyata. Karakter-karakter ini sukses bikin penonton emosi geregetan. Berikut di antaranya:

Daftar Isi

  • #1 Jo Tae Oh – Veteran
  • #2 Mr Baek – Sympathy for Lady Vengeance
  • #3 Yong Suk – Train to Busan
  • #4 Han Taek Soo – The Last Princess

#1 Jo Tae Oh – Veteran

Ketampanan Yoo Ah In memang nggak perlu diragukan lagi, begitu juga kemampuan aktingnya yang bikin tekanan darah tinggi lewat karakter Jo Tae Oh di film Veteran (2015). Sebagai anak konglomerat yang tajir melintir, Jo Tae Oh adalah berandalan kelas kakap. Kerap kali ia melakukan tindak kriminal. Bengis, kejam, dan slengean adalah kata-kata yang menggambarkan sosoknya.


Yoo Ah In memerankan karakter jahat dalam film Veteran (Denis Makarenko/Shutterstock.com)

Sayangnya, kriminalitas Tae Oh nggak mudah dibuktikan. Hal itu membuat detektif Seo Do Cheol (Hwang Jung Min) memburunya. Adegan yang menunjukkan jahatnya karakter Tae Oh bahkan masih terngiang. Tentu saja ketika Tae Oh menyiksa pengemudi truk Bae (Jung Woo In) yang datang protes kepadanya, memukuli Bae tanpa ampun di depan sang anak.

#2 Mr Baek – Sympathy for Lady Vengeance

Aktor kawakan Choi Min Sik memang sering banget dapet peran villain dalam film yang ia bintangi, sebut saja I Saw the Devil, Nameless Gangster: Rules of The Time, dan Lucy. Namun, salah satu karakter jahat yang sukses bikin penonton geregetan adalah perannya sebagai Mr Baek di film Sympathy for Lady Vengeance (2005).

Sebagai seorang guru, Mr Baek seharusnya memberi perlindungan bagi murid-muridnya. Namun, yang terjadi justru sebaliknya. Ketika salah satu muridnya, Lee Geum Ja (Lee Young Ae) membutuhkan pertolongan, Mr Baek justru memanfaatkan kesempatan itu dan melecehkannya. Ia juga menjebak Geum Ja seolah menjadi pelaku pembunuhan seorang bocah. Dihimpit keadaan, Geum Ja lantas menjalani hukuman penjara selama 13 tahun saat usianya baru 19 tahun. Melalui keseluruhan film, karakter Mr Baek sudah pasti bikin kamu bergidik ngeri.

#3 Yong Suk – Train to Busan

Karakter jahat berikutnya ini mengingatkan saya pada karakter Dolores Umbridge di film Harry Potter. Karakter semacam ini memang bukan villain utama yang menggiring alur cerita, tapi keberadaannya sukses bikin kita super sebel. Kebayang kan betapa nyebelinnya Umbridge dibanding Voldemort?

Train to Busan (Faiz Zaki/Shutterstock.com)

Buat saya, hal itu juga berlaku di film Train to Busan (2016). Dibanding gemes sama zombi-zombinya, saya justru menaruh antipati pada karakter Yong Suk (Kim Eui Sung). Itu lho ahjussi paruh baya yang super egois. Saking egoisnya, Yong Suk beberapa kali ngorbanin orang lain demi menyelamatkan diri sendiri. Mulai dari menutup gerbong untuk kelompok lain, pindah gerbong supaya aman, bahkan “membunuh” sang masinis dan karakter protagonisnya. Terbukti nyebelin, kan?

#4 Han Taek Soo – The Last Princess

Karakter jahat berikutnya adalah Han Taek Soo yang diperankan oleh aktor Yoon Je Moon di film biopik kenamaan, The Last Princess (2016). Film ini menceritakan kehidupan Putri Deokhye (Son Ye Jin) semasa penjajahan Jepang di Joseon, yang kemudian akan menjadi putri kerajaan Joseon yang terakhir.

Jepang dan Korea (Shutterstock.com)

Meski penderitaan Deokhye dipengaruhi instabilitas politik yang nggak bisa dihindari, karakter Han Taek Soo-lah yang memperparah semuanya. Sebagai jenderal Joseon pro Jepang, Han diduga meracuni ayah Deokhye alias Raja Gojong akibat menolak patuh pada Jepang. Nggak cuma itu, Han juga mengirim Deokhye ke Jepang, memanfaatkannya sebagai boneka keberpihakan terhadap Jepang, bahkan melarang Deokhye kembali ke Joseon. Sepanjang film, perilaku jahat Han ini bakal bikin kamu geram nggak karuan.

Demikian tadi empat karakter jahat di film Korea yang berpotensi menurunkan kadar kesabaranmu sampai level terendah. Kejam, amoral, egois, dan suka berkhianat adalah kata-kata yang tepat untuk mereka. Semoga nggak ada karakter-karakter yang seperti itu di antara kita, ya. Selain 4 karakter di atas, karakter jahat mana lagi yang terbersit di kepalamu?

Penulis: Maria Monasias Nataliani
Editor: Intan Ekapratiwi

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 5 Maret 2022 oleh

Tags: Film Koreakarakter jahat
Maria Monasias Nataliani

Maria Monasias Nataliani

Harukist

Artikel Lainnya

zombi korea selatan larinya lebih cepat

Alasan Mengapa Zombi Korea Selatan Larinya Lebih Cepat

4 April 2022
5 Film Korea tentang Perselingkuhan, Please Jangan Ditiru Terminal Mojok

5 Film Korea tentang Perselingkuhan, Please Jangan Ditiru!

7 Maret 2022
4 Film Korea Bertema Perjalanan yang Terasa Kontemplatif terminal mojok.co

4 Film Korea Bertema Perjalanan yang Terasa Kontemplatif

1 Februari 2022
4 Film Korea Bergenre Fantasi yang Sayang Untuk Dilewatkan Terminal Mojok

4 Film Korea Bergenre Fantasi yang Sayang Untuk Dilewatkan

29 Januari 2022
3 Rekomendasi Film Korea Bergenre Biografi yang Bisa Jadi Inspirasimu terminal mojok

3 Rekomendasi Film Korea Bergenre Biografi yang Bisa Jadi Inspirasimu

25 Juli 2021
4 Rekomendasi Film Korea Klasik Bergenre Romance yang Tak Lekang Zaman terminal mojok.co

4 Rekomendasi Film Korea Klasik Bergenre Romance yang Tak Lekang Zaman

23 Juli 2021
Pos Selanjutnya
4 Kesalahan Saat Makan Pisang Goreng yang Jarang Disadari Terminal Mojok

4 Kesalahan Saat Makan Pisang Goreng yang Jarang Disadari

Komentar post

Terpopuler Sepekan

Jangan Nyinyirin Megawati yang Tak Mau Punya Menantu Tukang Bakso

Jangan Nyinyirin Megawati yang Tak Mau Punya Menantu Tukang Bakso

24 Juni 2022
Lawang Sewu Semarang (Unsplash.com)

5 Fakta Keliru Terkait Semarang yang Telanjur Dipercaya Banyak Orang

21 Juni 2022
4 Karakter Jahat di Film Korea yang Bikin Emosi Terminal Mojok

4 Karakter Jahat di Film Korea yang Bikin Emosi

5 Maret 2022
4 Oleh-oleh Khas Solo yang Sebaiknya Jangan Dibeli

Kota Solo, Sebaik-baiknya Kota untuk Menetap

24 Juni 2022
Saya Orang Desa yang Memilih Pakai Jasa WO daripada Sistem Rewang untuk Pesta Pernikahan Terminal Mojok

Saya Orang Desa yang Memilih Pakai Jasa WO daripada Sistem Rewang untuk Pesta Pernikahan

15 Juni 2022
6 Budaya Kerja Jepang yang Bikin Geleng-geleng Kepala Terminal Mojok

6 Budaya Kerja Jepang yang Bikin Geleng-geleng Kepala

25 Juni 2022
Warmindo di Pekalongan (Unsplash.com)

Beberapa Warmindo di Pekalongan Bukan Tempat yang Menyenangkan

19 Juni 2022

Dari MOJOK

  • Gerindra Anggap Koalisi dengan PKB Strategis untuk Amankan Lumbung Suara
    by Hammam Izzuddin on 27 Juni 2022
  • Viral Kontingen Pesparawi Unjuk Rasa, Pemda DIY Panggil Panitia
    by Yvesta Ayu on 27 Juni 2022
  • Kuskridho Ambardi: Gejolak Capres-Cawapres 2024 hingga Taruhan Alphard
    by Ali Ma'ruf on 27 Juni 2022
  • Malam di Makam Raden Bagus Khasantuko, Anak Raja yang Memilih Keluar dari Keraton
    by Syaeful Cahyadi on 27 Juni 2022
  • Disney Tawari Johnny Depp Rp4 Triliun Agar Mau Kembali Jadi Jack Sparrow
    by Hammam Izzuddin on 27 Juni 2022

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=GzeZNzywPSE&t=45s

Subscribe Newsletter

* indicates required

  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
DMCA.com Protection Status

© 2022 Mojok.co - All Rights Reserved .

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Cerita Cinta
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Hewani
    • Kecantikan
    • Nabati
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Personality
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Acara TV
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2022 Mojok.co - All Rights Reserved .

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In