Ada ribuan orang yang mengikuti dan lulus ujian kejar paket C, namun rasanya tak ada yang kelulusannya disambut dengan suka cita oleh segenap masyarakat selain kelulusan Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia.
Sebagai salah satu menteri kesayangan umat, setiap prestasi yang diraih oleh Susi Pudjiastuti memang selalu sanggup untuk membuat banyak orang bertempik sorak.
Lulusnya Susi dari ujian kejar paket C juga menjadi kabar bahagia dalam percaturan politik. Nama Susi memang masuk dalam salah satu calon wakil presiden yang potensial mendampingi Jokowi, sayangnya Susi tidak akan bisa dipilih sebagai calon wakil presiden jika ia tidak lulus ujian kejar paket C, sebab salah satu syarat mutlak untuk bisa menjadi calon presiden/wakil presiden adalah lulus pendidikan SMA sederajat. Mangkanya, kelulusan Susi semakin membuka pintu gerbang jalan menuju kursi wakil presiden.
Nah, masih dalam suasana bahagia atas kelulusan Ibu Menteri kita tercinta yang satu ini, Mojok tertarik untuk membahas kekayaan Susi Pudjiastuti.
Perempuan kelahiran Pangandaran, 15 Januari 1965 lalu ini memang selama ini dikenal sebagai pengusaha pilih tanding. Ia punya pengalaman kepemimpinan bisnis yang ciamik, Susi pernah menjadi presiden direktur di PT ASI Pudjiastuti Marine Product dan PT ASI Pudjiastuti Aviation yang terkenal lewat maskapai Susi Air-nya.
Susi Air mempekerjakan 185 pilot, dengan 175 di antaranya merupakan pilot asing. Tahun 2012 Susi Air menerima pendapatan Rp300 miliar dan melayani 200 penerbangan perintis.
Hingga awal tahun 2012, Susi Air tercatat mengoperasikan 50 pesawat dengan berbagai tipe seperti 32 Cessna Grand Caravan, 9 Pilatus PC-6 Porter dan 3 Piaggio P180 Avanti.
Dengan kiprah bisnisnya yang mentereng itu, tak heran jika dirinya menjadi sosok yang begitu kaya raya.
Berdasarkan laporan harta kekayaan pejabat negara rilisan KPK, Susi punya harta tidak bergerak berupa 76 bidang tanah dan bangunan dengan nilai Rp27.823.164.200.
Kekayaan berupa kendaraan berupa 3 mobil dan 5 motor senilai Rp 512.000.000.
Susi juga punya lahan perkebunan seluas 500 meter persegi yang ditanami kayu albasia Rp500.000.000. Lahan lainnya berupa kebun kelapa dengan kapasitas panen 10 ton Kelapa senilai Rp200.000.000.
Susi juga punya harta berupa logam mulia dan barang seni senilai Rp750.000.000.
Aset kekayaan lainnya berupa surat berharga senilai Rp1.760.000.000, kemudian giro dan setara kas senilai Rp 291.607.680 dan USD 357.621
Berdasarkan rangkuman LHKPN, total kekayaan Susi Pudjiastuti mencapai Rp32.237.501.119 dan USD 357.621.
Dengan kekayaannya yang sebesar itu, Susi Pudjiastuti membuktikan pada kita, bahwa selain bikin pintar, makan ikan ternyata juga bisa bikin kaya.