Prediksi Persebaya vs Persipura: Mengatasi Jadwal Berat

MOJOKPersebaya Surabaya vs Persipura Jayapura | Stadion Gelora Bung Tomo| Live Indosiar, 20.30 WIB | Matchday 11/34 | Prediksi: Persebaya menang.

Klasemen Liga 1 prapertandingan: Persebaya 13 poin, peringkat ke-11 vs Persipura 17 poin, peringkat ke-11.

Laga klasik di Liga Indonesia selalu menghadirkan suasana yang berbeda. Sejarah lama masih terbayang ketika kedua klub dari masa Perserikatan atau Galatama saling bertemu muka. Minggu ini, salah satu “klub klasik” di Indonesia, Persebaya Surabaya dan Persipura Jayapura akan saling bertemu. Laga yang akan diwarnai dengan banyak pertimbangan.

Laga klasik ini akan digelar di Stadion Bung Tomo, Surabaya. Sudah laga klasik, berlaga di stadion dengan nama yang menggugah semangat pula. Namun sayang, berlaga di rumah sendiri bukan berarti menjadi sebuah jaminan bagi Bajul Ijo untuk mencatatkan hasil positif. Stadion Bung Tomo, di stadion klasik itu, Persebaya bisa dilukai.

Bermain empat kali di rumah sendiri, sang tuan rumah mencatatkan 2 kali menang, 1 kalah, dan 1 imbang. Perlu menjadi catatan bahwa Persebaya kalah dari tim penghuni papan atas di Klasemen Liga 1 untuk sementara, yaitu Barito Putera. Catatan yang membuat laga melawan Persipura naik level kesulitannya.

Mengapa ini penting? Persipura, bersama PSM Makassar adalah dua tim yang bisa tampil dengan gaya mereka sendiri ketika bermain di rumah lawan. Kedua tim ini tak gentar dengan status tamu. Meski tak selalu meraih kemenangan, kedua klub ini punya daya untuk selalu melukai tim tuan rumah. Sebuah fakta yang membuat mereka kokoh bersaing di lima besar di klasemen Liga 1.

Ingat, Persipura dua kali menahan imbang tim papan atas, Barito dan Sriwijaya FC ketika tandang. Jika kehilangan determinasi, Persebaya bisa kesulitan. Untuk meladeni Persipura, tim tuan rumah bisa belajar dari Persib Bandung dan Persija Jakarta yang bisa mengalahkan Persipura dengan skor identik, yaitu 2-0.

Bermain sepenuh tenaga sudah sepatutnya untuk dilakukan kedua tim. Namun, baik Persebaya maupun Persipura perlu juga memerhatikan jadwal. Kedua tim akan dan sudah mulai menjalani jadwal berat menjelang hari Lebaran. Manajemen pertandingan akan sangat penting supaya tidak kehilangan poin, terutama ketika berstatus sebagai tim tuan rumah.

Setelah menghadapi Persipura, tuan rumah akan melawan Persija, PSM, Bali United, Bhayangkara FC, dan PSMS Medan. Sementara itu, laga selanjutnya Persipura adalah menghadapi PSM, Bali United, Bhayangkara, dan PSMS. Lawan-lawan di atas bukan lawan yang “sederhana” untuk ditangani.

Jadwal ini berpotensi menjadi masalah bagi perjalanan kedua tim. Di Liga Indonesia, sistem rotasi belum berjalan begitu baik. Sementara itu, faktor non-teknis ketika tandang berperan terlalu besar menentukan sebuah pertandingan. Dengan manajemen yang tepat, Persebaya punya peluang untuk setidaknya menahan imbang, dengan determinasi terjaga, bukan tidak mungkin kemenangan yang akan mereka nikmati.

Exit mobile version