Stan Lee

Jika Anda adalah pencinta film-film superhero Marvel, maka Anda wajib berterima kasih pada sosok ini: Stan Lee.

Nama lengkapnya adalah Stanley Martin Lieber. Ia adalah salah satu orang yang membesarkan nama Marvel. Ia pula yang menciptakan tokoh-tokoh jagoan Marvel, seperti Spider-Man, Hulk, Doctor Strange, Fantastic Four, Iron Man, Daredevil, Thor, X-Men, dan banyak karakter fiksi lainnya.

Stan Lee lahir New York, 28 Desember 1922. Ia lahir dari keluarga imigran Romania yang hidup sangat pas-pasan. Semasa menjalani pendidikan SMA di  DeWitt Clinton High School di Bronx, Stan Lee banyak menyambi bekerja. Ia pernah bekerja sebagai pengantar sandwich, office boy, sampai loper koran.

Sejak kecil, Stan Lee sudah bercita-cita menjadi seorang penulis terkenal.

Di usia 17 tahun, Stan Lee bekerja di Timely Comic, perusahaan publisher buku komik di New York milik Martin Goodman. Pekerjaannya saat itu adalah sebagai staf palugada. Ia menyiapkan makanan untuk para komikus, menghapus sketsa pensil dari komik, memastikan tinta yang digunakan oleh para komikus terisi dengan sempurna, sampai menjadi proofreader bagi komik-komik yang akan terbit.

Saat bekerja di Timely Comic inilah Stan Lee mendapat kesempatan pertama untuk ikut menggambar komik. Komik pertama yang ia gambar berjudul Captain America Foils the Traitor’s Revenge yang merupakan bagian dari serial cerita komik Captain America, sosok superhero ciptaan Joe Simon dan Jack Kirby. Komik ini terbit pada Maret 1941.

Hasil karya Stan Lee dianggap bagus oleh Jack Kirby, yang kemudian membuat Jack mengajak Stan Lee untuk berkolaborasi menciptakan tokoh-tokoh superhero lainnya. Kolaborasi pertama mereka menghasilkan Fantastic Four. Kerja sama dua komikus ini terus berlanjut dan menghasilkan banyak tokoh superhero terkenal dari Marvel.

Kelak, saat banyak tokoh superhero Marvel menjadi sangat terkenal dan film-filmnya hampir selalu menjadi box office, Stan Lee diberikan hak untuk selalu tampil dalam film-film Marvel sebagai cameo.

Bahkan, boleh dibilang, Stan Lee adalah orang yang paling banyak tampil di hampir semua film superhero Marvel.

Exit mobile version