Tulisan ini bermula dari diskusi grup WhatsApp Penulis Terminal Mojok Jawa Barat, dari Kang Ridwan yang baru saja menikah (by the way, selamat ya Mas Ridwan atas pernikahannya). Mas Ridwan bercerita bahwa saat dia menikah, dia kesal dengan tradisi saweran dalam adat pernikahan Sunda. Anak kecil hingga orang tua ribut memulung permen dan uang recengan. Takutnya ada yang cedera, terutama anak kecil yang sangat berisiko untuk tertabrak orang dewasa yang lagi barbar-barbarnya karena rebutan permen dan uang recehan yang dilemparkan dalam upacara pernikahan khas Sunda tersebut.
Sebagai orang Sunda yang sudah puluhan tahun tinggal di Kota Bandung, saya cukup sering hadir dalam pernikahan orang Sunda di mana upacara sawer panganten dilaksanakan dalam resepsi pernikahan.
Untuk mempermudah memahami apa itu saweran, secara singkat, saweran adalah salah satu kegiatan inti dalam resepsi pernikahan orang Sunda dimana orang tua kedua mempelai melemparkan benda-benda kecil kepada para tamu undangan. Masyarakat Sunda percaya bahwa dengan menaburkan benda-benda tersebut akan memberikan petunjuk kepada kedua mempelai agar dapat menjalankan kehidupan rumah tangga yang bahagia dan sebagai bentuk sedekah kepada para tamu undangan.
Nyawer berasal dari kata “awer” yang diibaratkan seember benda cair yang bisa diuwar-awer (diciprat-cipratkan atau ditebar-tebar). Namun, ada pendapat lain yang ditulis dalam buku Bagbagan Puisi Sawer Sunda yang menjelaskan bahwa nyawer berasal dari kata “penyaweran”, yakni tempat yang kerap terkena air hujan yang jatuh dari genteng.
Pada umumnya, benda yang dijadikan objek dalam saweran adalah uang logam dan permen karena mudah untuk didapatkan. Saat ini ada juga pecahan uang sepuluh ribuan, dua puluh ribuan, lima puluh ribuan, hingga seratus ribuan yang turut dibungkus sedemikian rupa dan digabungkan dengan gabungan uang logam dan permen yang dilempar. Bahkan saya pernah menghadiri upacara pernikahan yang mengisi saweran tersebut dengan voucher menginap di hotel dan iPhone, lho.
Namun, dari puluhan resepsi pernikahan khas Sunda yang saya hadiri, saya sama sekali tidak tertarik dengan proses saweran tersebut. Kenapa? Kebanyakan hanya pecahan logam seribuan saja, atau paling besar bungkusan uang pecahan seratus ribuan saja yang dilempar, yang tentu saja tidak sebanyak uang logam yang dilemparkan. Rasanya tidak worth it untuk berdesak-desakan dan saling dorong untuk nominal uang yang tidak seberapa. Apalagi saya bukanlah laki-laki dengan postur tubuh yang tinggi sehingga selalu kalah dalam tangkap-tangkapan benda yang dilempar tersebut.
Dalam konteks masyarakat Sunda modern, saya pikir tradisi saweran ini sebaiknya memang dihilangkan. Kenapa? Sebab, dalam tradisi saweran yang saya saksikan, tanpa ada aba-aba sedikit pun, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa langsung berkumpul di depan pasangan pengantin untuk menangkap dan memunguti permen, uang logam, hingga uang kertas yang disawerkan oleh kedua orang tua mempelai.
Logam yang dilemparkan tersebut bisa saja mengenai kepala dan menyebabkan cedera. Bisa juga tertelan secara tidak sengaja, atau merusak properti hiasan pernikahan yang sudah mahal-mahal ditata dan dibeli/disewa oleh pengantinnya. Sebuah kerugian besar bukan?
Jika pesertanya hanya orang dewasa, saya masih bisa memaklumi, yang bikin ngeri, jika anak-anak, terutama balita yang ikut-ikutan memunguti saweran tersebut. Sangat ngeri membayangkan terjadinya peristiwa saling dorong mendorong yang barbar tersebut jika ada anak-anak dan balita yang terlibat. Bisa saja ada anak anak atau balita yang terdorong dan terinjak orang dewasa yang lagi barbarnya tersebut bukan? Saya tidak bisa membayangkan cedera yang diakibatkan peristiwa saling dorong mendorong yang barbar tersebut.
Tidak hanya saweran saja sebenarnya. Tradisi lempar bunga buket juga jika dipikir-pikir, meskipun hanya bunga, bukan uang logam yang keras, sebaiknya memang ikut dihilangkan juga. Tidak ada bedanya dengan tradisi saweran, ada lempar-lemparannya juga. Hanya saja ini versi Baratnya saja.
Tradisi lempar bunga buket ini banyak dilakukan oleh masyarakat Indonesia yang memilih tema pernikahan ala orang Barat, terutamanya tradisi yang dipopulerkan oleh orang Amerika Serikat melalui sejumlah film-film Hollywood yang menyebar ke hampir seluruh negara di dunia. Bedanya, dalam tradisi lempar bunga buket, memiliki makna bahwa yang menerima lemparan bunga buket tersebut adalah pengantin yang selanjutnya akan menikah dalam waktu dekat.
Dan sama seperti saweran, puluhan resepsi pernikahan yang melakukan tradisi lempar bunga buket yang saya hadiri, saya sama sekali tidak tertarik dengan proses lempar bunga buket tersebut. Alasannya ya masih sama dengan yang di atas.
Belum lagi, bisa saja meja yang berisi makanan, bunga dekorasi, hingga kamera mahal yang disediakan oleh para wedding organizer ini ikut tertabrak dan rusak ketika tamu undangan rebutan saweran maupun lempar bunga buket bukan? Kalau saya sih, lebih baik fokus makan dan ngajak kenalan para gadis yang hadir daripada rebutan saweran dan bunga buket bukan?
BACA JUGA Nikah sama Orang Korea yang Jadi Anak Laki-laki Pertama Itu Boleh Nggak, sih? dan tulisan Raden Muhammad Wisnu lainnya.