Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Featured

Logika New Normal Jelas Nggak Cocok sama Kehidupan Pesantren, Titik!

Rusda Khoiruz Zaman oleh Rusda Khoiruz Zaman
13 Juni 2020
A A
Mempertanyakan Mengapa Santri Dilarang Punya Rambut Gondrong terminal mojok.co

Mempertanyakan Mengapa Santri Dilarang Punya Rambut Gondrong terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Perlahan tapi pasti, ‘new normal’ atau kelaziman baru semakin menemukan bentuknya. Sejak idenya digulirkan pada pertengahan bulan lalu, efeknya mulai terasa. Jalanan mulai dipadati, kantor-kantor dibuka, pasar kian ramai, tempat wisata diserbu dsb. Lalu, bagaimana dengan kehidupan pesantren yang berbasis komunitas dan cenderung komunal, apakah juga akan mengikuti new normal yang condong menghendaki tata kehidupan yang individualistik itu?

Sebut saja Sugik, teman saya satu ini ketar-ketir seandainya pesantren kami mengikuti (anjuran) tren new normal. Artinya, dia sudah tidak bisa lagi bertukar atau minjam barang milik temannya. Bagaimana tidak, nantinya pasti banyak protokol-protokol kesehatan segala, peraturan pondok saja sudah banyak, eh, ini malah mau ditambahin protokol yang bikin ribet itu, katanya.

Puncak kenikmatan ngobrol via whatsapp dengan teman yang nggak lama ketemu memang mengghibah, sambat, dan sebangsanya. Tiba pada satu titik (ghibahan), si Sugik mencoba ngungkit-ngungkit kelakuan si Arman (nama samaran) yang kelewat batas kalau pinjam itu. Saya nggak yakin Arman akan taat protokol new normal andai kata pesantren jadi masuk. Boro-boro bawa peralatan makan pribadi, vitamin C, madu, nutrisi, masker, hand sanitizer, sajadah (meski tipis) dsb. Haaa wong seumpama semua barang yang ia pinjam diminta oleh sang empu saja sudah barang tentu ia bakalan telanjang!

Saya membaca pesan Sugik sambil cekikan seraya bibir ini tergerak sendiri kemudian berujar: Ooo cah kucluk!

Hampir seluruh anak komplek Mawar sudah mafhum bahwa sekujur tubuh Arman selalu dibalut dengan barang pinjaman, mulai ujung kepala sampai pucuk kaki. Peci, koko, kaos, sarung, bahkan sempak pun kadang ia rela joinan, lur. Yang jelas, ini bukan sekedar anggapan, melainkan fakta. Buktinya, pakaian anak se komplek yang jumlahnya sekitar 250an sudah khatam ia gilir selama tiga tahun belakangan ini. Semua pernah jadi korban. Itu baru soal pakaian. Kabar baiknya, santri modelan Arman begini nggak hanya satu tapi turah-turah.

Mungkin, yang dimaksud Gus Nadir jangan mau sekadar latah ikut-ikutan protokol new normal yang dibuat oleh “mereka yang bahkan tidak paham” dunia pesantren seperti apa via unggahan Instagramnya. Mereka yang tidak paham (((dunia perjoinan sempak))), Gus. Sebagai orang yang lahir dari tradisi pesantren tulen, Gus Nadhir musti khawatir dengan bahaya laten kelakuan santri macam Arman bila protokol new normal diterapkan bagi pesantren.

Sudah jelas pula alasan pemulangan santri yang mendadak itu sejalan dengan kaidah fiqh: dar’ al-Mafasid Muqoddam ‘ala Jalb al-Mashalih (menghindari kemudaratan lebih diutamakan daripada mengambil manfaat) semata untuk menghindari bahaya Covid-19, kok. Kenapa Kemenag sejak awal nggak mengimbau saja untuk menginisiasi lockdown secara mandiri di dalam pesantren alih-alih memulangkan para santri. Lah sekarang, sudah aman di rumah, eh, malah disuruh kembali sesuai dengan protokol new normal. Ramashoook. Apa nggak takut pesantren menjelma jadi episentrum dan bom waktu penularan Covid-19?

Logika new normal ini jelas tidak cocok dengan kehidupan pesantren. Lebih cocok untuk pasar dan mall. Ngapain juga ada protokol new normal di pesantren kalau emang sudah steril dari Covid-19. Lagipula, meski protokol Covid-19 diterapkan, juga nggak bakal tuh menjamin menahan penyebaran kalau di dalam pesantren saja sudah ada yang positif.

Baca Juga:

Mahasiswa UIN Nggak Wajib Nyantri, tapi kalau Nggak Nyantri ya Kebangetan

Persamaan Kontroversi Feodalisme Pondok Pesantren dan Liverpool yang Dibantu Wasit ketika Menjadi Juara Liga Inggris

Coba di angan-angan, logika new normal ala jaga jarak yang individualistik itu kelak terpatahkan oleh kelakuan para santri sendiri.

Sepengalam saya selama 9 tahunan jadi santri, perkara tidur nggak pernah saya pusingkan, asal ada tempat datar di situlah tempat tidur. Saya terbiasa tidur berdesakan tanpa alas alih-alih mencari kehangatan. Bahkan, saking berdesakannya, tahu-tahu pas bangun salah satu tangan saya masuk ke dalam sarung teman, jempolan badek kaki mendarat persis di hidung saya, dan yang menggelikan, kadang, ada juga posisi tidur yang menyerupai orang saat bercinta. Berhadap-hadapan. Mirip-mirip sedang cip*kan, lah. Hus saru.

Untuk urusan makan, saya nggak pernah ambil pusing. Asalkan ada talam, makan berdelapan melingkar pun jadi.

Soal mandi, agar mempersingkat waktu, mandi bareng-bareng dalam sepetak kamar mandi jadi solusi utama biar nggak telat mengikuti kegiatan. Sehari bisa mandi 2 kali saja itu sudah sangat paripurna mengatasi kelembaban selangkangan di dalam sarung ini. Belum lagi peralatan mandi seperti sabun, sikat, handuk seringkali kami pakai bergantian.

Haisss, tenan, protokol kopet cuman diguyu karo santri, lur. Hahaha. Itu baru soal keseharian belum infrastruktur.

Jangan ditanya bagaimana kesiapan klinik pesantren. Sekali waktu saya pernah periksa sakit demam menunggu sampai 2 jam gara-gara antrian membludak. Obat yang diberikan pun tidak main-main: Amoxilin. Mau sakit gudik, gatal, panu, demam dsb obatnya tetap amoxilin, lur!

Kendati gedung-gedung pesantren beserta sekolahnya menjulang tinggi dan banyak, tetap saja untuk menampung santri yang jumlahnya ribuan akan tetap berdesakan. Pesantren nggak seperti di rumah, yang sepetak kamar bisa kita gunakan salto-salto sendiri. Kelas sekolahan acapkali diterapkan sistem shift karena kurangnya ruang.

Kalaupun masih ngotot new normal  harus diterapkan di pesantren. Apakah Kemenag siap membiayai pembangunan ataupun pelebaran pesantren? Biar bisa social distancing, gitu. Ups. Jika sanggup, masih ada pertanyaan lain menunggu, membangun pesantren bukan hanya soal kesanggunpan materi (uang) tapi dibutuhkan laku tirakat pak Kyai. Apa bapak Menag mampu? Ah sudahlah jangan kebanyakan tanya, bisa berabe nanti kalau yang menjawabnya pak Isilove.

Pendek kata, pesantren adalah lembaga yang berdiri di atas semua golongan! Jangan seenaknya ngatur pesantren pakai prorokol kelaziman baru, bisa kualat tuan dan puan nanti! Apalagi pakek logika pasar dan mall. Duh, double-double kualat e!?

BACA JUGA Nggak Usah Tersinggung kalau Pesantren Diasumsikan sebagai Bengkel Moral atau tulisan Rusda Khoiruz Zaman lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 13 Juni 2020 oleh

Tags: kehidupan pesantrennew normalPesantrensantri
Rusda Khoiruz Zaman

Rusda Khoiruz Zaman

Sedang mencari genre hidup yang pas.

ArtikelTerkait

Lika-liku Kehidupan Santri di Pesantren Perihal Kisah Asmaranya terminal mojok.co

Lika-liku Kehidupan Santri di Pesantren Perihal Kisah Asmaranya

8 Februari 2021
Feodalisme Pondok Pesantren Mirip Kontroversi di Liga Inggris (Unsplash)

Persamaan Kontroversi Feodalisme Pondok Pesantren dan Liverpool yang Dibantu Wasit ketika Menjadi Juara Liga Inggris

18 Oktober 2025
Kasta Sandal Santri dari yang Lumayan Murah hingga Murah Banget Mojok.co

Kasta Sandal Santri dari yang Lumayan Murah hingga Murah Banget

22 Desember 2023
Kalau di Kota Ada Kirim Parsel, di Desa Ada Ater-ater Tipe-tipe Orang saat Menunggu Lebaran Datang Terima kasih kepada Tim Pencari Hilal! Ramadan Sudah Datang, eh Malah Menanti Bulan Syawal Ramadan Sudah Datang, eh Malah Menanti Lebaran Buku Turutan Legendaris dan Variasi Buku Belajar Huruf Hijaiyah dari Masa ke Masa Serba-serbi Belajar dan Mengamalkan Surah Alfatihah Pandemi dan Ikhtiar Zakat Menuju Manusia Saleh Sosial Inovasi Produk Mushaf Alquran, Mana yang Jadi Pilihanmu? Tahun 2020 dan Renungan ‘Amul Huzni Ngaji Alhikam dan Kegalauan Nasib Usaha Kita Nggak Takut Hantu, Cuma Pas Bulan Ramadan Doang? Saya Masih Penasaran dengan Sensasi Sahur On The Road Menuai Hikmah Nyanyian Pujian di Masjid Kampung Mengenang Asyiknya Main Petasan Setelah Tarawih Horornya Antrean Panjang di Pesantren Tiap Ramadan Menjadi Bucin Syar'i dengan Syair Kasidah Burdah Drama Bukber: Sungkan Balik Duluan tapi Takut Ketinggalan Tarawih Berjamaah Opsi Nama Anak yang Lahir di Bulan Ramadan, Selain Ramadan Panduan buat Ngabuburit di Rumah Aja Sebagai Santri, Berbuka Bersama Kiai Adalah Pengalaman yang Spesial Panduan buat Ngabuburit di Rumah Aja Pandemi Corona Datang, Ngaji Daring Jadi Andalan Tips Buka Bersama Anti Kejang karena Kantong Kering Mengenang Asyiknya Main Petasan Setelah Tarawih Rebutan Nonton Acara Sahur yang Seru-seruan vs Tausiyah Opsi Nama Anak yang Lahir di Bulan Ramadan, Selain Ramadan Drama Bukber: Sungkan Balik Duluan tapi Takut Ketinggalan Tarawih Berjamaah Sebagai Santri, Berbuka Bersama Kiai Adalah Pengalaman yang Spesial Aduh, Lemah Amat Terlalu Ngeribetin Warung Makan yang Tetap Buka Saat Ramadan Tong Tek: Tradisi Bangunin Sahur yang Dirindukan Kolak: Santapan Legendaris Saat Ramadan

Sebagai Santri, Berbuka Bersama Kiai Adalah Pengalaman yang Spesial

2 Mei 2020
mairil nyampet homoseksualitas pesantren hubungan sesama jenis pelecehan seksual asusila laki-laki mojok.co

Mairil dan Nyampet, Homoseksualitas di Pesantren yang Pernah Saya Saksikan Sendiri

28 Mei 2020
Mahasiswa UIN Nggak Wajib Nyantri, tapi kalau Nggak Nyantri ya Kebangetan

Mahasiswa UIN Nggak Wajib Nyantri, tapi kalau Nggak Nyantri ya Kebangetan

30 November 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jalan Daendels Jogja Kebumen Makin Bahaya, Bikin Nelangsa (Unsplash)

Di Balik Kengeriannya, Jalan Daendels Menyimpan Keindahan-keindahan yang Hanya Bisa Kita Temukan di Sana

13 Januari 2026
Sisi Gelap Solo, Serba Murah Itu Kini Cuma Sebatas Dongeng (Shutterstock)

Sisi Gelap Solo: Gaji Tidak Ikut Jakarta tapi Gaya Hidup Perlahan Mengikuti, Katanya Serba Murah tapi Kini Cuma Dongeng

11 Januari 2026
Tidak Ada Nasi Padang di Kota Padang, dan Ini Serius. Adanya Nasi Ramas! angkringan

4 Alasan Makan Nasi Padang Lebih Masuk Akal daripada Makan di Angkringan  

11 Januari 2026
Pengalaman Nonton Film di Bioskop Bandara Sepinggan Balikpapan, Alternatif Menunggu Penerbangan Tanpa Menguras Dompet Mojok.co

Pengalaman Nonton Film di Bioskop Bandara Sepinggan Balikpapan, Alternatif Menunggu Penerbangan Tanpa Menguras Dompet 

10 Januari 2026
6 Warna yang Dibenci Tukang Bengkel Cat Mobil karena Susah dan Ribet Mojo.co

6 Warna yang Dibenci Tukang Bengkel Cat Mobil karena Susah dan Ribet

13 Januari 2026
Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

15 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.