Klitih yang ngawur
Persoalan klitih, atas motif apa pun memang tidak bisa dibenarkan. Bahkan sejak saya di Jogja, istilah klitih sudah familiar. Tapi beda, klitih jaman saya masih sekolah dan klitih jaman sekarang.
Dulu, di Jogja geng-gengan anak sekolah marak sekali. Geng-gengan inilah yang dulu, marak sekali melakukan klitih. Tapi coba saya sedikit jelaskan, perbedaan klitih waktu itu dan sekarang.
Waktu itu, setau saya ada aturan-aturan tak tertulis yang di sepakati bersama seluruh geng sekolah. Pertama, yang diklitih waktu itu hanya pelajar sekolah yang merupakan musuh geng sekolahnya, jadi tidak sembarang orang. Kedua, pelajar sekolah sekalipun itu rival sekolahnya, tidak boleh diklitih jika membonceng/dibonceng siswi. Kedua, pelajar yang jalan kaki juga tidak boleh diklitih. Ketiga, pelajar yang naik angkutan umum juga tidak boleh diklitih.
Sekarang sih yaaa seperti yang bestie-bestie semua lihat di berita. Klitih di Jogja begitu meresahkan, malam hari lagi klitihnya. Bukan lagi menyasar musuh geng sekolah, tapi random. Kemudian parahnya, hampir sebagian besar klitih yang kalian lihat di berita, menggunakan sajam. Duh…
Angkringan yang tak lagi murah
Nah, inilah yang bikin sajak Joko Pinurbo tak lagi relevan. Iya, angkringan di Jogja sekarang mahal. Dulu, angkringan itu murah meriah dan ramah di kantong. Bawa saja uang 10 ribu, itu sudah makan kenyang tambah gorengan, dan es teh. Sekarang, bawa uang 10 ribu ya kukut. Kecuali kalian bertandang ke Angkringan Pak Panut. Tapi, masalahnya, kan nggak semua orang ngekos daerah Klebengan.
Tapi, saya bukan ingin menyalahkan penjual angkringan, ya. Realistis aja, Bos, harga-harga bahan pokok naik, wajar penjual menaikkan harga dagangannya. Itu konsekuensi logis, tapi masalahnya saat angkringan masih murah UMR jogja segitu-gitu aja. Dan saat angkringan sudah naik, UMR naik tapi tidak seberapa. Itu masalahnya.
Dulu, sajak Joko Pinurbo benar-benar merepresentasikan Jogja. Kini, tak lagi. Jadi, banyak fosil-fosil yang dulu mendiami kota ini protes akan perubahan kota yang jadi tak karuan. Sajak tersebut masih menyihir, tentu saja. Tapi, realitas, seakan tak rela melihat magis tersebut membius kita lama-lama.
Penulis: Faiz Al Ghiffary
Editor: Rizky Prasetya
BACA JUGA 3 Angkringan Legendaris di Jogja yang Jadi Langganan Mahasiswa, Seniman, hingga Preman
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.