Mungkin kalian berpikir bahwa orang-orang kuat dari Bandung berasal dari daerah-daerah yang beberapa dekade lalu terdapat banyak preman yang berkuasa pada zamannya. Misalnya daerah Cicadas dan Cikaso, atau area lain seperti Terminal Cicaheum, Pasar Palasari, hingga Kawasan Braga yang kerap dijadikan lokasi syuting sinetron Preman Pensiun. Bagi saya, orang-orang paling kuat di Bandung itu berasal dari kawasan Bandung Selatan.
Kawasan Bandung Selatan yang saya maksud di sini utamanya adalah wilayah Bojongsoang, Dayeuhkolot, hingga Baleendah, meskipun tulisan ini bisa juga mencakup wilayah yang lebih jauh seperti Ciparay, Sapan, hingga Soreang.
Daftar Isi
Bandung Selatan kerap kebanjiran di musim hujan
Mungkin kalian bertanya-tanya, kenapa saya bisa mengatakan bahwa orang-orang kuat dari Bandung berasal dari Bandung Selatan? Saya punya alasannya.
Pertama, Bandung Selatan bukan wilayah biasa, ia adalah rumah dari manusia-manusia kuat yang tiap tahun bergelut dengan air. Tentu bukan dalam artian positif, karena air yang saya maksud di sini adalah bencana banjir.
Sewaktu sekolah, ada beberapa teman saya yang rumahnya berada di Kecamatan Baleendah. Rumah mereka hanya berjarak beberapa puluh meter dari Sungai Citarum. Setiap kali musim hujan tiba, teman-teman saya ini sering kali terlambat atau tidak masuk sekolah selama beberapa hari. Bukan karena mereka malas, tapi karena kebanjiran.
Ya, setiap musim hujan tiba, kawasan Bandung Selatan selalu kebanjiran. Teman saya bercerita bahwa dia dievakuasi menggunakan perahu ke tempat yang lebih aman. Saat itu saya hanya bisa manggut-manggut ketika dia bercerita tentang bagaimana dia dan keluarganya berusaha survive dari banjir yang menerjang rumahnya tiap musim hujan datang.
Permasalahan banjir di Bandung Selatan ini nggak cuma terjadi dalam kurun waktu satu atau dua dekade ini. Masalah ini sudah terjadi sejak zaman kolonial Belanda. Pasalnya, Bandung Selatan berbatasan langsung dengan Sungai Citarum. Bedanya, saat ini banjir semakin parah karena semakin padatnya permukiman warga. Tiap kali banjir melanda, akses transportasi dan kegiatan ekonomi antara Kota Bandung dan Bandung Selatan lumpuh total.
Macet dan jauh dari Kota Bandung
Di luar musim hujan, kawasan Bandung Selatan adalah kawasan gersang karena berada pada dataran yang lebih rendah dibandingkan Kota Bandung. Setiap harinya kendaraan besar seperti elf, bus, hingga truk yang mengarah ke Soreang maupun Kota Bandung lewat sini sehingga macet tak terelakkan. Sedikit sekali transportasi publik yang melewati Bandung Selatan sehingga warga terpaksa menggunakan kendaraan pribadi yang pastinya menambah kemacetan di jalan.
Teman SMA yang saya ceritakan tadi juga harus berangkat sekolah tepat setelah salat subuh karena saat itu dia belum diizinkan menggunakan sepeda motor. Setelah punya sepeda motor pun dia tetap harus berangkat pada waktu yang sama karena jarak rumahnya ke sekolah sekitar 20 kilometer. Saat kuliah dan sudah bekerja pun, saya bertemu beberapa teman yang berasal dari Bandung Selatan. Mereka pun kurang lebih berangkat kuliah maupun kerja pada waktu yang sama, setelah salat subuh.
Jangan harap perjalanan pulang bisa lebih cepat. Perjalanan pulang ke Bandung Selatan dari Kota Bandung bisa lebih mengerikan dibandingkan perjalanan berangkat, apalagi ketika hujan.
Kemarin, ketika hujan besar dan banjir melanda Bandung Selatan, sepupu saya harus menempuh waktu hingga 3 jam dari Pasar Kordon Kota Bandung hingga Podomoro Park Kabupaten Bandung! Padahal jarak kedua lokasi tersebut sekitar 3 kilometer saja. Itu baru sampai Podomoro Park, belum sampai ke Baleendah maupun Ciparay!
Ditinggali orang-orang yang kuat saja
Saya kerap bertanya dalam hati, kenapa orang-orang Bandung Selatan nggak ngekos atau pindah rumah saja alih-alih harus menghadapi banjir dan kemacetan. Yah, jawabannya mungkin soal uang. Ngekos dekat kampus atau kantor memang bikin mereka nyaman, tapi harganya kan nggak murah. Pindah rumah apalagi. Meski begitu, saya tetap salut pada betapa kuatnya mental mereka. Orang-orang terkuat di Bandung memang berasal dari Bandung Selatan.
Saya menulis ini bukan untuk meromantisisasi mereka. Justru saya ingin tulisan ini dibaca langsung oleh Bupati Bandung dan Gubernur Jawa Barat biar mereka bisa kerja yang bener. Pasalnya, sudah berkali-kali ganti bupati, ganti gubernur, dan bahkan ganti presiden, tapi nggak ada perubahan sama sekali. Kasihan lho warga di Bandung Selatan, Pak.
Saya juga berharap tulisan ini dibaca oleh (oknum) warga Bandung Selatan yang sering buang sampah ke Sungai Citarum maupun pemilik pabrik yang sembarangan buang limbah atau sampah ke Singai Citarum. Tobat, deh. Jangan nunggu sampai palid (hanyut) dulu baru sadar. Memangnya mau sampai kapan kebanjiran mulu.
Penulis: Raden Muhammad Wisnu
Editor: Intan Ekapratiwi
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.