• Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
Terminal Mojok
  • Home
    • Mojok.co
  • NusantaraHOT
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Cerita Cinta
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
  • Home
    • Mojok.co
  • NusantaraHOT
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Cerita Cinta
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
  • Pojok Tubir
  • Kampus
  • Hiburan
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Armin Arlert Sekarang Jadi Karakter Tidak Penting di ‘Attack on Titan’ Final Season

Agiel Rabbanie oleh Agiel Rabbanie
2 Maret 2021
A A
Bantahan soal Armin Arlert yang Dianggap Nggak Penting Lagi di AoT. Jangan Ngadi-ngadi lah mojok.co/terminal

Bantahan soal Armin Arlert yang Dianggap Nggak Penting Lagi di AoT. Jangan Ngadi-ngadi lah mojok.co/terminal

Share on FacebookShare on Twitter

Sebagai anime yang sering menjadi bahan perbincangan di berbagai media sosial, Attack on Titan menurut saya memang merupakan salah satu anime yang sangat menarik, baik dalam segi alur cerita maupun animasinya. Tentunya dengan alur cerita tersebut, telah melibatkan banyaknya tokoh-tokoh yang saling mempengaruhi  di tiap-tiap episodenya. Namun, terdapat karakter yang menurut saya sudah menjadi tidak lagi penting di cerita Attack on Titan final season ini, yaitu Armin Arlert. Berikut adalah alasannya.

Daftar Isi

  • #1 Impiannya untuk melihat lautan sudah tercapai
  • #2 Kepemimpinan pasukan pengintai yang diambil alih oleh Hange Zoe
  • #3 Kekuatan Colossal Titan yang nggak ngasih pengaruh besar
      • Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
      • Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

#1 Impiannya untuk melihat lautan sudah tercapai

Seperti yang telah kita ketahui pada episode 59 (Season 3 part 2), diceritakan bahwa para pasukan Eldian yang telah berhasil menghabiskan seluruh mindless titan yang berada di luar dinding. Setelah itu para pasukan pengintai termasuk Armin Arlert dan yang lainnya melakukan misi eksplorasi ke seluruh wilayah luar dinding di Pulau Paradis.

Hasil dari eksplorasi tersebut adalah ditemukannya lautan yang selama ini menjadi impian serta cita-cita terbesar Armin Arlert. Impiannya tersebut berawal dari buku milik kakeknya yang menceritakan tentang adanya wilayah air asin yang sangat luas yang disebut sebagai “laut”. Setelah momen tersebut, menurut saya Armin sudah menjadi karakter yang terkesan nggak punya arah dan impian lagi. Di final season ini Armin terlihat seperti sosok yang penuh dengan perasaan bimbang dan mengikuti apa yang ingin dicapai teman-temannya.

#2 Kepemimpinan pasukan pengintai yang diambil alih oleh Hange Zoe

Setelah kematian heroik sang komandan pasukan pengintai, Erwin Smith pada season 3, kini posisi tersebut telah resmi diberikan kepada Hange Zoe. Pada saat momen penting yang merebutkan antara harus memberikan serum titan kepada Erwin atau Armin, Armin diperlihatkan sebagai sosok yang setara untuk menggantikan posisi Erwin sebagai pemimpin yang ahli dalam berstrategi.

Namun, dengan kepemimpinan pasukan pengintai yang saat ini diberikan kepada Hange Zoe, kini peran Armin sebagai pengganti sosok Erwin Smith terkesan nanggung. Jadi, semua strategi yang telah Armin rencanakan tidak semuanya bakalan disetujui oleh Hange karena semua tergantung pada keputusan sang komandan.

#3 Kekuatan Colossal Titan yang nggak ngasih pengaruh besar

Kekuatan Colossal Titan milik Armin nggak terlalu ngasih dampak besar pada cerita Attack on Titan final season. Berbeda dengan Colossal Titan yang sebelumnya digunakan oleh Berthold. Saat itu Colossal Titan digunakan sebagai kekuatan untuk menjebol dinding Maria yang berhasil membuat keadaan di dalam dinding menjadi berantakan dan penuh kepanikan.

Tindakan Berthold tersebut juga berhasil membangkitkan ciri khas karakter Eren Jaeger yang berambisi untuk memusnahkan seluruh titan di seluruh dunia setelah melihat kematian ibunya yang dimakan oleh titan secara tragis. Lalu pada season 3, Colossal Titan yang memiliki tubuh besar dan berkemampuan untuk mengeluarkan uap panas juga berhasil menyulitkan rencana para pasukan pengintai bahkan sampai membuat keadaan Armin menjadi sekarat.

Sedangkan Colossal Titan saat dimiliki oleh Armin, kekuatannya sebatas sebagai tambahan, seperti membantu menyerang pelabuhan pada saat pasukan pengintai melakukan penyerangan di Liberio. Seolah digdaya Colossal Titan yang begitu besar kini hanya digunakan sebagai pelengkap. Padahal tentunya kita berharap adanya momen-momen yang menguatkan kenapa pada saat itu Levi Ackerman cenderung “menyelamatkan” Armin Arlert ketimbang Erwin Smith dengan menyuntikkan serum Titan.

Armin sekarang seolah lebih banyak galau dan curhat-curhatan dengan Annie Leonhart yang masih saja diam mematung. 

Itulah beberapa alasan mengapa Armin Arlert adalah karakter yang tidak penting lagi di anime Attack on Titan final season. Padahal peran Armin pada season sebelumnya terhitung sangat krusial terutama dalam hal strategi. Ketika pasukan lain mengandalkan kekuatan fisik, Armin Arlert seolah jadi sosok cerdas yang selalu brilian merencanakan penyerangan bahkan di saat genting sekalipun. Mari kita simak saja apa rencana Hajime Isayama selanjutnya untuk karakter yang penting nggak penting ini.

BACA JUGA Kaya Braus dan Gabi Braun Tidak Bisa Disalahkan, Mereka Adalah Korban dan tulisan Agiel Rabbanie lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 2 Maret 2021 oleh

Tags: animeattack on titanreview anime

Ikuti untuk mendapatkan artikel terbaru dari Terminal Mojok

Unsubscribe

Agiel Rabbanie

Agiel Rabbanie

Mahasiswa HI yang ngira HI belajar budaya, ternyata politik.

ArtikelTerkait

Perihal Wibu dan Alasan Perempuan Jarang Bisa Menikmati Anime (Unsplash)

Perihal Wibu dan Alasan Perempuan Jarang Bisa Menikmati Anime

11 Desember 2022
127 Kosakata Bahasa Jepang yang Sering Muncul di Anime Terminal Mojok

127 Kosakata Bahasa Jepang yang Sering Muncul di Anime

18 November 2022
5 Anime Terbaik dengan Premis Terbodoh

5 Anime Terbaik dengan Premis Terbodoh

31 Oktober 2022
8 Makanan Kartun yang Bikin Ngiler Terminal Mojok

8 Makanan Kartun yang Bikin Penonton Ngiler

3 Agustus 2022
Karakter anime (Unsplash.com)

3 Alasan Mencintai Karakter Anime dan Fiksi Lebih Sehat untuk Hati

20 Juni 2022
Nyatanya, Keluarga Jepang seperti Chibi Maruko-chan Sudah Hampir Nggak Ada Terminal Mojok

5 Karakter Paling Menyebalkan dalam Serial Chibi Maruko-chan

12 Juni 2022
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya
Panduan Misuh Jawa Timuran, Dijamin Mantap dan Paten terminal mojok.co

Panduan Misuh Jawa Timuran, Dijamin Mantap dan Paten

Panduan Mendampingi Pacar Joobseeker terminal mojok.co

Panduan Mendampingi Pacar Jobseeker

Manfaat Tak Terduga dari Cium Bau Kotoran Tubuh Sendiri bagi Kesehatan Tubuh terminal mojok.co

Manfaat Tak Terduga dari Cium Bau Kotoran Tubuh Sendiri bagi Kesehatan Tubuh



Terpopuler Sepekan

6 Dosa Penjual Nasi Padang yang Bukan Orang Minang Terminal Mojok
Kuliner

6 Dosa Penjual Nasi Padang yang Bukan Orang Minang Asli

oleh Tiara Uci
25 Januari 2023

Tobat, klean.

Baca selengkapnya
Dilema Agen Elpiji Pertamina: Ambil Untung Besar Kena Masalah, Ambil Untung Kecil Bangkrut

Dilema Pangkalan Elpiji Pertamina: Ambil Untung Besar Kena Masalah, Ambil Untung Kecil Bangkrut

26 Januari 2023
Solo di Mata Orang Jogja: Solo Dipandang Rendah, tapi Lebih Menjanjikan

Solo (Layak) Mulai Melesat, Jogja Perlahan (dan Pasti) Ditinggal Wisatawan

26 Januari 2023
Olahraga Lari Adalah Olahraga Murah, Murah Pala Bapak Kau

Olahraga Lari Adalah Olahraga Murah, Murah Pala Bapak Kau

19 Januari 2023
Derita Tinggal di Pertashop- Sebuah Warisan yang Meresahkan (Foto milik penulis)

Derita Tinggal di Pertashop: Bisnis Warisan yang Meresahkan

24 Januari 2023

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=FyQArYSNffI&t=47s

Subscribe Newsletter

* indicates required

  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
DMCA.com Protection Status

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .

  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Cerita Cinta
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Hewani
    • Kecantikan
    • Nabati
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Personality
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Acara TV
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .