Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Teknologi

Flipside Instagram, Fitur Terbaru dan Paling Halus untuk Memutuskan Tali Silaturahmi

Bella Yuninda Putri oleh Bella Yuninda Putri
28 Januari 2024
A A
Flipside Instagram, Fitur Terbaik untuk Memutuskan Tali Silaturahmi (Unsplash)

Flipside Instagram, Fitur Terbaik untuk Memutuskan Tali Silaturahmi (Unsplash)

Share on FacebookShare on Twitter

Tombol hitam, lengkap dengan ikon kunci putih di pojok kanan bawah menyita perhatian saya. Mulanya saya kira ini adalah tanda jika akun saya sedang aman dalam naungan private account. Nyatanya, setelah saya coba mencari tahu, halaman profil saya tiba-tiba berbalik sisi menjadi serba hitam dan muncul sebuah keterangan bahwa ini adalah fitur Flipside Instagram.

Fitur Flipside Instagram ini memang sangat baru. Sebenarnya, Instagram sudah merilis fitur ini sejak Desember 2023. Namun, users baru bisa menikmatinya per Januari 2024. Jadi, Flipside Instagram ini memungkinkan users menggunakan 1 akun untuk 2 fungsi yang berbeda. 

Misalnya, akun asli untuk mengunggah postingan hobi dan sisi lainnya untuk postingan foto bersama teman. Menurut saya, fitur ini memang sangat inovatif, terutama bagi pengguna yang mengunggah sesuatu tapi hanya ingin dilihat oleh orang tertentu saja. Jujur, ketimbang Threads yang bagi saya malah cenderung maksa dan nirfaedah, saya lebih mendukung Flipside Instagram karena sebab-sebab berikut.

#1 Menggunakan Flipside Instagram, kamu bisa bikin konten sebebasnya

Tidak semua pengguna Instagram memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk ngepost sesuatu. Banyak anak muda yang enggan mengunggah konten di Instagram lantaran takut kalau-kalau ada yang menghujat, mbatin, atau malah diganggu sama orang yang nggak dikenal. Bahkan, untuk memberikan foto profil saja juga tidak mau saking inginnya bermedia sosial dengan aman. 

Nah, Flipside Instagram ini membuat pengguna muda menjadi lebih leluasa untuk mengekspresikan dirinya. Mereka bisa bikin story, mengunggah foto di feed, hingga membuat video reels tanpa takut dilihat orang banyak. Fitur ini dilengkapi dengan pengaturan sortir teman, jadi kita bisa memilih siapa yang boleh melihat konten kita. 

Bahkan, kalau nggak pengin dilihat sama sekali juga bisa, lho. Tinggal nggak perlu menambahkan teman saja. Kalau begini kan mau posting sampai curhat jadi lebih aman dan nyaman ya!

#2 Mengurangi jumlah akun sampah

Saya yakin banyak dari kita yang memiliki second account Instagram. Alasan utamanya ya boleh jadi karena bisa lebih aman untuk sharing konten dan ekspresi diri lantaran isinya hanya teman dekat saja. 

Nah, Flipside Instagram menjadi hadiah terbaik para pengguna second account. Kita jadi bisa mempunyai “2 muka” sekaligus hanya dalam 1 akun. Kita juga bisa mengubah nama profil dan bio sesuai selera dan mood. Ini tentu saja sangat menguntungkan sebab kita nggak perlu repot-repot bikin akun baru. 

Baca Juga:

3 Barang dan Jasa yang Tidak Saya Sangka Dijual di Instagram, Salah Satunya Jasa Detektif Kasus Perselingkuhan

4 Hal yang Sebaiknya Instagram Lakukan daripada Hapus Fitur Archive

Terus terang, punya akun alter itu cukup memuakkan. Selain karena harus susah-susah bikin email, kita juga nggak bisa leluasa bikin username yang kita inginkan. Terkadang kita menemukan username yang kita mau sudah terpakai jadi terpaksa harus menggunakan username lain atau menambahkan huruf atau angka. Selain itu, akun Instagram alter juga terkadang suka nge-bug dan versinya tidak se-anyar akun asli. Udah nyampah akun, eh banyak erornya. Jadi, memang sudah betul Instagram mengeluarkan fitur Flipside.

#3 Sortir teman tanpa bikin sakit hati

Inti dari segala inti Flipside Instagram ini saya yakin adalah pengaturan sortir teman. Banyak pengguna yang sangat menyukai fitur sortir teman atau close friend. Awalnya hanya bermula pada story, kemudian perlahan kini merambah ke feed hingga Flipside. 

Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, Flipside Instagram memungkinkan kita mengatur siapa saja yang bisa melihat konten. Ini memang sangat kreatif dan “sopan” daripada second account. 

Soalnya, meski second account berisi teman-teman terpilih, boleh jadi ternyata ada 1 atau 2 teman yang tiba-tiba jadi musuh atau pengkhianat. Nah, untuk “memutuskan pertemanan” memang harus dengan cara remove follower dan following agar mereka tidak bisa melihat konten pribadi kita. 

Namun, cara ini memang sangat jahat seolah kita sudah mutlak memutuskan tali silaturahmi. Padahal kita hanya ingin bermedia sosial lebih aman. Oleh karena itu, adanya close friend pada Flipside Instagram ini bisa memutuskan tali silaturahmi secara halus tanpa bikin si target sakit hati.

Nah itulah tadi 3 alasan saya sangat mendukung penuh fitur Flipside Instagram. Fitur ini bagi saya merupakan yang paling dibutuhkan bagi kalangan anak muda yang ingin bermedia sosial dengan aman. 

Memiliki second account memang bisa menjadi opsi, tapi alasan ribet dan suka ngebug membuat pengguna terkadang suka muak. Saat ini Flipside memang sedang tahap percobaan dan masih ada hal-hal yang saya kira perlu ditambahkan. Semoga Instagram bisa menambah lebih banyak fitur di Flipside ya.

Penulis: Bella Yuninda Putri

Editor: Yamadipati Seno

BACA JUGA 8 Fitur Rahasia Instagram yang Jarang Diketahui Orang

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 28 Januari 2024 oleh

Tags: firut terbaru instagramFlipsideFlipside Instagraminstagramreels IGstory IG
Bella Yuninda Putri

Bella Yuninda Putri

Seorang Gen Z. Doyan menulis nonfiksi, fiksi, sampai puisi. Suka membahas topik seputar budaya, bahasa, dan keseharian di masyarakat.

ArtikelTerkait

5 Pahlawan Indonesia yang kalau Punya Instagram Pasti Followers-nya Banyak terminal mojok.co

5 Pahlawan Indonesia yang kalau Punya Instagram Pasti Followers-nya Banyak

2 Oktober 2020
pasal

Menghakimi Status di Instastory: Pasal Mana Pasal?

19 September 2019
4 Tipe Perempuan di Kolom Komentar IG Nicholas Saputra terminal mojok

4 Tipe Perempuan di Kolom Komentar IG Nicholas Saputra

28 September 2021
Tiktok (Pernah) Dianggap Medsos Goblok, Padahal Twitter dan Instagram Sama Saja Gobloknya (Unsplash.com)

Tiktok (Pernah) Dianggap Medsos Goblok, Padahal Twitter dan Instagram Sama Saja Gobloknya

28 September 2022
alasan jokowi tunjuk prabowo jadi pemimpin proyek food estate pulang pisau kalimantan tengah mojok.co

Prabowo, Politisi dengan Feeds Instagram Paling Keren

30 Agustus 2020
selebgram pindah ke twitter

Ikutan Jadi Anak Twitter, Selebgram Alih Profesi Jadi Selebtwit

20 Juni 2019
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jika Tok Dalang dalam Serial Upin Ipin Pensiun, Abang Iz Layak Jadi Kepala Kampung Durian Runtuh

Jika Tok Dalang dalam Serial Upin Ipin Pensiun, Abang Iz Layak Jadi Kepala Kampung Durian Runtuh

16 Januari 2026
Alasan Orang Luar Jogja Lebih Cocok Kulineran Bakmi Jawa daripada Gudeg Mojok.co

Alasan Orang Luar Jogja Lebih Cocok Kulineran Bakmi Jawa daripada Gudeg

17 Januari 2026
Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

14 Januari 2026
4 Aturan Tidak Tertulis ketika Naik Transjakarta (Unsplash)

Hal-hal yang Perlu Pemula Ketahui Sebelum Menaiki Transjakarta Supaya Selamat dan Cepat Sampai Tujuan

16 Januari 2026
Saya Berpaling dari Drakor Sejak Kenal Dracin yang Ceritanya Lebih Seru Mojok.co

Saya Meninggalkan Drakor Sejak Kenal Dracin yang Ceritanya Lebih Seru

18 Januari 2026
Tempat Lahirnya Para Pahlawan, Satu-satunya Hal yang Bisa Dibanggakan dari Purworejo Mojok.co

Tempat Lahirnya Para Pahlawan, Satu-satunya Hal yang Bisa Dibanggakan dari Purworejo

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Saat Warga Muria Raya Harus Kembali Akrab dengan Lumpur dan Janji Manis Awal Tahun 2026
  • Lupakan Alphard yang Manja, Mobil Terbaik Emak-Emak Petarung Adalah Daihatsu Sigra: Muat Sekampung, Iritnya Nggak Ngotak, dan Barokah Dunia Akhirat
  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.