Belakangan ini kafe menjadi salah satu tempat favorit anak sekolahan dan mahasiswa untuk nugas. Suasana tenang dan WiFi kencang tentu menjadi salah satu pemicu mengapa kafe menjadi tempat ideal untuk belajar dan nugas. Belum lagi bila ditambah faktor suasana baru yang estetik yang bisa menambah keren feed Instagram itu.
Bagi rakyat DIY yang tinggal di Kota, Sleman, hingga Bantul, mungkin nggak terlalu kesulitan untuk menemukan kafe yang ideal untuk nugas. Pasalnya, dari tahun ke tahun kehadiran kafe memang semakin menjamur seperti angkringan. Namun, bagaimana jadinya jika tinggal di wilayah Kulon Progo?
Meskipun nggak kota-kota amat, Kulon Progo memiliki beberapa kafe hits yang cocok buat dijadikan tempat nugas kawula muda atau sekadar nongkrong, lho!
#1 Buron’s Cafe and Kitchen
Berlokasi di Kembang, Margosari, Pengasih, Kulon Progo, kafe satu ini sangat cocok untuk dikunjungi bila kamu ingin sedikit melipir dari hiruk-pikuk Wates. Buron’s Cafe and Kitchen punya area parkir yang cukup luas, sehingga kamu nggak perlu pusing kalau datang ke sini naik mobil. Kamu juga bisa memilih tempat duduk outdoor atau indoor, selain itu tersedia juga non-smoking area ber-AC.
Sejauh ini, Buron’s adalah kafe favorit saya untuk nugas dan refreshing. Harga makanan dan minuman di sini cukup terjangkau dan suasananya pun cukup menyenangkan. Lagu-lagu yang diputar dalam kafe kebanyakan lagu hits yang enak didengar. Di akhir pekan, biasanya juga ada live music-nya, lho. Mantap, kan?
#2 Toska Kahve
Kamu yang pengin nugas di area Wates, bisa mampir ke kafe bernuansa puth ini. Toska Kahve yang berada di Jalan Bhayangkara 17, Terbah, Wates, ini sering jadi sasaran anak muda lantaran lokasinya dekat dengan beberapa sekolah dan kampus UNY cabang Wates.
Sejauh pengalaman saya datang ke sana, Toska Kahve nggak memutar musik, sehingga cocok buat dijadikan tempat untuk nugas kaum yang nggak biasa belajar sambil mendengarkan musik.
#3 Nyempil Kopi
Rekomendasi kafe di Kulon Progo selanjutnya adalah Nyempil Kopi. Sama seperti namanya, kafe satu ini lumayan kecil tapi sangat ideal untuk nugas dan belajar. Kamu yang sedang ingin belajar dengan suasana tenang dan damai, tempat ini bisa jadi pilihan. Alamatnya berada di Ruko Toserba WS, Jalan Sutijab, Wates.
Harga kopi di tempat ini standar, mulai dari Rp10 ribu hingga Rp20 ribu. Kafe ini juga menyediakan camilan ringan. Kalau lapar dan pengin makan yang agak berat, kamu bisa pesan dari kafe sebelahnya, Kedai WS, yang juga masih satu manajemen usaha dengan Nyempil Kopi.
#4 Sugriwa Subali Cafe
Tak jauh dari Toska Kahve ada Sugriwa Subali Cafe yang tak boleh dilewatkan. Nugas di sini bakal terasa seperti nugas di rumah, namun dengan desain rumah yang sangat tradisional. Kamu yang suka vintage, pasti bakal suka banget dengan konsep yang diusung kafe ini.
Suka baca-baca novel? Tenang, di kafe ini juga tersedia rak buku yang berisi beberapa novel keren layak baca. Kafe ini realtif sepi di siang hari, namun ketika malam tiba, kafe ini bakal ramai dikunjungi rombongan cowok-cowok. Mayan, bisa nugas sambil cari gebetan. Eh, gimana?
#5 Tabebuya Cafe
Pengin nugas atau kerja sekaligus foto-foto? Di sini tempatnya. Kafe yang didesain hits dan Instagrammable ini, secara keseluruhan punya bangunan estetik dengan konsep batu bata terbuka berwarna merah.
Harga makanan dan minuman di sini memang sedikit lebih mahal ketimbang 4 kafe sebelumnya. Biasanya, band-band dan penyanyi lokal ternama kerap manggung di sini, lho. Lokasinya ada di Jalan Sanun, Area Sawah, Wates.
#6 Nayan Coffe and Resto
Kafe satu ini pastinya cukup mudah ditemukan karena berada di pinggir jalan lintas provinsi, tepatnya di Milir, Kedungsari, Pengasih. Karena letaknya yang strategis itulah pelanggan Nayan didominasi oleh pelaku perjalanan jauh yang rehat.
Namun tenang saja, lokasinya cukup luas dan tetap cocok untuk nugas. Harga menu minuman dan makanannya bersahabat di kantong mahasiswa. Selain itu, tempatnya juga cukup estetik untuk sekadar foto-foto.
#7 Terraloka
Bila bosan dengan area Wates dan sekitarnya, kamu bisa mengungsi ke arah utara, tepatnya ke Jalan Raya Kaligesing, Krikil, Pendoworejo, Girimulyo. Hamparan persawahan akan memanjakan matamu saat berkunjung ke kafe ini.
Berbeda dengan konsep beberapa kedai kopi di sekitarnya yang mengusung konsep tradisional, Terraloka lebih condong ke gaya western, baik minuman maupun makanannya. Desain ruangannya juga ciamik meski sederhana dengan warna putih tapi juga tetap elegan. Untuk harga menunya lumayan mahal. Namun kalau kamu crazy rich kayak Tok Dalang, kamu bisa kok tiap hari nugas di sini.
Sekian tujuh rekomendasi kafe yang cocok sebagai tempat nugas dan WFH di wilayah Kulon Progo. Bisa tuh dijadikan referensi bagi sobat West Prog yang bingung harus nugas di mana.
Penulis: Hangesti Arum Nuranisa
Editor: Intan Ekapratiwi