Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kuliner

7 Rekomendasi Kafe buat Nugas dan WFH di Kulon Progo

Hangesti Arum Nuranisa oleh Hangesti Arum Nuranisa
30 Maret 2022
A A
7 Rekomendasi Kafe buat Nugas dan WFH di Kulon Progo Terminal Mojok

7 Rekomendasi Kafe buat Nugas dan WFH di Kulon Progo (Unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Belakangan ini kafe menjadi salah satu tempat favorit anak sekolahan dan mahasiswa untuk nugas. Suasana tenang dan WiFi kencang tentu menjadi salah satu pemicu mengapa kafe menjadi tempat ideal untuk belajar dan nugas. Belum lagi bila ditambah faktor suasana baru yang estetik yang bisa menambah keren feed Instagram itu.

Bagi rakyat DIY yang tinggal di Kota, Sleman, hingga Bantul, mungkin nggak terlalu kesulitan untuk menemukan kafe yang ideal untuk nugas. Pasalnya, dari tahun ke tahun kehadiran kafe memang semakin menjamur seperti angkringan. Namun, bagaimana jadinya jika tinggal di wilayah Kulon Progo?

Meskipun nggak kota-kota amat, Kulon Progo memiliki beberapa kafe hits yang cocok buat dijadikan tempat nugas kawula muda atau sekadar nongkrong, lho!

#1 Buron’s Cafe and Kitchen

Berlokasi di Kembang, Margosari, Pengasih, Kulon Progo, kafe satu ini sangat cocok untuk dikunjungi bila kamu ingin sedikit melipir dari hiruk-pikuk Wates. Buron’s Cafe and Kitchen punya area parkir yang cukup luas, sehingga kamu nggak perlu pusing kalau datang ke sini naik mobil. Kamu juga bisa memilih tempat duduk outdoor atau indoor, selain itu tersedia juga non-smoking area ber-AC.

Ngerjain tugas di kafe sambil minum kopi paling enak (Unsplash.com)

Sejauh ini, Buron’s adalah kafe favorit saya untuk nugas dan refreshing. Harga makanan dan minuman di sini cukup terjangkau dan suasananya pun cukup menyenangkan. Lagu-lagu yang diputar dalam kafe kebanyakan lagu hits yang enak didengar. Di akhir pekan, biasanya juga ada live music-nya, lho. Mantap, kan?

#2 Toska Kahve

Kamu yang pengin nugas di area Wates, bisa mampir ke kafe bernuansa puth ini. Toska Kahve yang berada di Jalan Bhayangkara 17, Terbah, Wates, ini sering jadi sasaran anak muda lantaran lokasinya dekat dengan beberapa sekolah dan kampus UNY cabang Wates.

Sejauh pengalaman saya datang ke sana, Toska Kahve nggak memutar musik, sehingga cocok buat dijadikan tempat untuk nugas kaum yang nggak biasa belajar sambil mendengarkan musik.

#3 Nyempil Kopi

Rekomendasi kafe di Kulon Progo selanjutnya adalah Nyempil Kopi. Sama seperti namanya, kafe satu ini lumayan kecil tapi sangat ideal untuk nugas dan belajar. Kamu yang sedang ingin belajar dengan suasana tenang dan damai, tempat ini bisa jadi pilihan. Alamatnya berada di Ruko Toserba WS, Jalan Sutijab, Wates.

Baca Juga:

Pronosutan Kulon Progo, Tujuan Baru para Pelari dan Pencari Ketenangan

Bakmi Krinjing, Kuliner Kulon Progo yang Kalah Pamor dari Bakmi Jawa tapi Sayang Dilewatkan Begitu Saja

Ilustrasi kerja di kafe (Unsplash.com)

Harga kopi di tempat ini standar, mulai dari Rp10 ribu hingga Rp20 ribu. Kafe ini juga menyediakan camilan ringan. Kalau lapar dan pengin makan yang agak berat, kamu bisa pesan dari kafe sebelahnya, Kedai WS, yang juga masih satu manajemen usaha dengan Nyempil Kopi.

#4 Sugriwa Subali Cafe

Tak jauh dari Toska Kahve ada Sugriwa Subali Cafe yang tak boleh dilewatkan. Nugas di sini bakal terasa seperti nugas di rumah, namun dengan desain rumah yang sangat tradisional. Kamu yang suka vintage, pasti bakal suka banget dengan konsep yang diusung kafe ini.

Suka baca-baca novel? Tenang, di kafe ini juga tersedia rak buku yang berisi beberapa novel keren layak baca. Kafe ini realtif sepi di siang hari, namun ketika malam tiba, kafe ini bakal ramai dikunjungi rombongan cowok-cowok. Mayan, bisa nugas sambil cari gebetan. Eh, gimana?

#5 Tabebuya Cafe

Pengin nugas atau kerja sekaligus foto-foto? Di sini tempatnya. Kafe yang didesain hits dan Instagrammable ini, secara keseluruhan punya bangunan estetik dengan konsep batu bata terbuka berwarna merah.

Harga makanan dan minuman di sini memang sedikit lebih mahal ketimbang 4 kafe sebelumnya. Biasanya, band-band dan penyanyi lokal ternama kerap manggung di sini, lho. Lokasinya ada di Jalan Sanun, Area Sawah, Wates.

#6 Nayan Coffe and Resto

Kafe satu ini pastinya cukup mudah ditemukan karena berada di pinggir jalan lintas provinsi, tepatnya di Milir, Kedungsari, Pengasih. Karena letaknya yang strategis itulah pelanggan Nayan didominasi oleh pelaku perjalanan jauh yang rehat.

Namun tenang saja, lokasinya cukup luas dan tetap cocok untuk nugas. Harga menu minuman dan makanannya bersahabat di kantong mahasiswa. Selain itu, tempatnya juga cukup estetik untuk sekadar foto-foto.

Harga menunya murah (Unsplash.com)

#7 Terraloka

Bila bosan dengan area Wates dan sekitarnya, kamu bisa mengungsi ke arah utara, tepatnya ke Jalan Raya Kaligesing, Krikil, Pendoworejo, Girimulyo. Hamparan persawahan akan memanjakan matamu saat berkunjung ke kafe ini.

Berbeda dengan konsep beberapa kedai kopi di sekitarnya yang mengusung konsep tradisional, Terraloka lebih condong ke gaya western, baik minuman maupun makanannya. Desain ruangannya juga ciamik meski sederhana dengan warna putih tapi juga tetap elegan. Untuk harga menunya lumayan mahal. Namun kalau kamu crazy rich kayak Tok Dalang, kamu bisa kok tiap hari nugas di sini.

Sekian tujuh rekomendasi kafe yang cocok sebagai tempat nugas dan WFH di wilayah Kulon Progo. Bisa tuh dijadikan referensi bagi sobat West Prog yang bingung harus nugas di mana.

Penulis: Hangesti Arum Nuranisa
Editor: Intan Ekapratiwi

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 30 Maret 2022 oleh

Tags: kafekulon progo
Hangesti Arum Nuranisa

Hangesti Arum Nuranisa

Lulusan S1 Manajemen UNY. Jadi content writer sejak tahun 2020. Kadang jadi reporter freelance. Suka musik, dan film.

ArtikelTerkait

Prambanan Jazz Café: Manifestasi Festival Musik atau Sebatas Jual Nama? terminal mojok.co

Prambanan Jazz Café: Manifestasi Festival Musik atau Sebatas Jual Nama?

14 November 2021
4 Rekomendasi Kuliner Kulon Progo yang Wajib Diketahui Wisatawan

4 Rekomendasi Kuliner Kulon Progo yang Wajib Diketahui Wisatawan

20 Juli 2025
Kopi Hitam Tidak Ada Sangkut Pautnya Dengan Kejantanan Seseorang terminal mojok.co

Menjawab Apakah Harga Kopi Mahal Itu Sepadan

14 September 2020
growol makanan khas kulon progo mojok

Growol, Makanan Khas Kulon Progo dengan Aroma yang ‘Unik’

2 September 2021
Bandara YIA Nggak Bikin Wisata Kulon Progo Melesat, Daerah Ini Masih Gitu-gitu Aja Kalah sama Kabupaten Lainnya

Bandara YIA Nggak Bikin Wisata Kulon Progo Melesat, Daerah Ini Masih Gitu-gitu Aja Kalah sama Kabupaten Lainnya

22 Juni 2025
4 Alasan Americano Adalah Pilihan Tepat untuk Orang yang Baru Pertama Kali ke Coffee Shop Mojok.co

4 Alasan Americano Adalah Pilihan Tepat untuk Orang yang Baru Pertama Kali ke Coffee Shop

30 April 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Kawali, Kecamatan Istimewa di Kabupaten Ciamis yang Jarang Dilirik. Hanya Dilewati Wisatawan yang Fokus ke Pangandaran

Kawali, Kecamatan Istimewa di Kabupaten Ciamis yang Jarang Dilirik. Hanya Dilewati Wisatawan yang Fokus ke Pangandaran

26 Januari 2026
4 Cara Mudah Menikmati Mie Ayam untuk Sarapan ala Warga Lokal Jakarta Mojok.co

Mie Ayam Tengah Malam, Kuliner yang Akan Membuatmu Kecewa Setengah Mati, Berkali-kali

28 Januari 2026
Cara Pilih Kursi Kereta Api Paling Enak, Jangan Asal supaya Nggak Menyesal Mojok.co

Cara Pilih Kursi Kereta Api Paling Nyaman, Jangan Asal supaya Nggak Menyesal

29 Januari 2026
Sidoarjo Bukan Sekadar "Kota Lumpur", Ia Adalah Tempat Pelarian Paling Masuk Akal bagi Warga Surabaya yang Mulai Nggak Waras

Kalau Saya Nggak Merantau ke Sidoarjo, Saya Nggak Tahu 3 Sisi Gelap Sidoarjo Ini

26 Januari 2026
8 Alasan Jurusan Psikologi Pantas Disebut sebagai Jurusan Paling Green Flag Mojok.co

8 Alasan Jurusan Psikologi Pantas Disebut Jurusan Paling Green Flag

27 Januari 2026
5 Rekomendasi Bakmi Jawa Enak di Jogja yang Cocok di Lidah Wisatawan Mojok.co

5 Rekomendasi Bakmi Jawa Enak di Jogja yang Cocok di Lidah Wisatawan

26 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=e8VJPpjKf2Q

Liputan dan Esai

  • Fakta Pahit soal Stunting. Apabila Tidak Diatasi, 1 dari 5 Bayi di Indonesia Terancam “Bodoh”
  • Indonesia Hadapi Darurat Kualitas Guru dan “Krisis Talenta” STEM
  • Kisah Pelajar SMA di Bantul Melawan Trauma Pasca Gempa 2006, Tak Mau Kehilangan Orang Berharga Lagi
  • Ironi Jogja yang “Katanya” Murah: Ekonomi Tumbuh, tapi Masyarakatnya Malah Makin Susah
  • Kalau Mau Bersaing di Era AI, Indonesia Butuh Investasi Energi 1 Triliun Dolar AS
  • Sasar Sekolah, Ratusan Pelajar di Bantul Digembleng Kesiagaan Hadapi Gempa Besar

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.