Siapa yang nggak suka ngemil? Tapi, kadang, ngemil jadi kegiatan yang merepotkan ketika kita bingung mau ngemil apa. Nah, kalau kalian lagi kayak gitu, langsung gas ke Indomaret, deh. Ada banyak jajanan Indomaret yang pas banget buat jadi teman ngemil.
Salah satu jenis jajanan Indomaret yang selalu laku adalah keripik. Nah, setelah melakukan uji coba, saya mencatat setidaknya ada 5 jenis keripik yang asyik banget. Semakin menarik karena harga mereka ini di bawah Rp20 ribu.
Daftar Isi
#1 Chitato, jajanan Indomaret yang paling saya suka
Chitato adalah keripik yang paling saya suka kalau lagi jajan di Indomaret karena banyaknya variasi rasa. Kamu bisa pilih rasa orisinal, keju, ayam bumbu, sapi panggang, dan lain sebagainya.
Jajanan Indomaret ini juga termasuk pas di dompet untuk berat 68 dan 120 gram. Untuk berat 68 gram, harganya Rp11 ribuan. Sementara itu, untuk 120 gram, cuma Rp15 ribuan.
#2 Keripik Qtela yang murah banget
Buat kamu yang suka jajanan Indomaret berbahan dasar singkong, Qtela adalah jawabannya. Seperti Chitato, Qtela juga menawarkan banyak variasi rasa. Mulai dari orisinal, balado, rumput laut, dan barbeque.
Untuk kemasan kecil (60 gram), harganya cuma Rp5 ribuan. Kalau ada gedean dikit ada berat 180 gram dan harganya cuma Rp15 ribuan. Murah!
#3 Potabee, jajanan Indomaret yang langsung memiliki banyak penggemar
Sejauh saya memantau, sejak kemunculannya, Potabee langsung mendapatkan banyak penggemar. Kata orang, Potabee ini bisa menjadi rival Chitato. Konon, salah satu sebabnya adalah variasi rasa.
Jadi, variasi rasa Potabee memang banyak. Mulai dari beef bbq, wagyu beef steak, grilled chicken, grilled seaweed, melted cheese, hingga potabee rasa telur asin. Gokil, banyak bener.
Untuk harga, mulai dari Rp9 ribuan untuk berat 68 gram. Kalau untuk berat 120 gram, harganya Rp15 ribuan.
#4 Keripik Kusuka yang selalu konsisten
Keripik Kusuka adalah jajanan Indomaret yang juga berbahan dasar singkong. Ia adalah salah satu keripik yang rasanya selalu konsisten. Sudah begitu, variasi rasa Kusuka juga banyak. Mulai dari bbq, balado, keju bakar, saus balado, original, rumput laut, dan ayam lada hitam yang paling laku.
Soal harga, keripik Kusuka juga murah. Mulai dari Rp5 ribuan untuk 60 gram dan Rp15 ribuan untuk berat 180 gram.
#5 Piattos yang menggugah selera
Keripik kentang dengan nama produk Piattos ini memang memiliki rasa yang menggugah selera. Varian rasa Piattos juga sangat unik. Misalnya ada rasa sambal terasi, sambal geprek, iga penyet, kimchi, sapi panggang, dan sambal matah. Meskipun Piattos mengeluarkan produk dengan berat 50 dan 75 gram, di Indomaret, hanya tersedia ukuran 75 gram dengan harga Rp9 ribuan.
Itulah beberapa jajanan Indomaret yang harganya nggak sampai Rp20 ribu. Kalian sudah mencoba semuanya belum?
Penulis: Siti Karomah Puspita Dewi
Editor: Yamadipati Seno
BACA JUGA 5 Camilan Indomaret yang Mengandung Kolagen dan Jarang Disadari Pembeli
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.