Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Profesi

5 Pekerjaan yang Menghasilkan Banyak Cuan dalam Hitungan Jam selain Tukang Parkir dan Pak Ogah

Dyan Arfiana Ayu Puspita oleh Dyan Arfiana Ayu Puspita
21 Agustus 2024
A A
5 Pekerjaan yang Menghasilkan Banyak Cuan dalam Hitungan Jam selain Tukang Parkir dan Pak Ogah

5 Pekerjaan yang Menghasilkan Banyak Cuan dalam Hitungan Jam selain Tukang Parkir dan Pak Ogah (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Kamu mungkin bisa mencoba sederet pekerjaan ini supaya bisa menghasilkan banyak uang dalam hitungan jam!

Rubrik Liputan di Mojok beberapa hari yang lalu menyoroti kisah pak ogah di Jalan Jogja-Solo yang kerjanya 15 jam sehari bisa dapat Rp750 ribu. Jika dirata-rata, berarti pendapatan yang pak ogah peroleh tiap jamnya Rp50 ribu.

Pernah pula saya baca berita tentang penghasilan juru parkir Indomaret yang bisa mengantongi uang Rp100-Rp200 ribu untuk satu kali shift. Kalian tahu satu kali shift mereka berapa jam? 4 jam saja. Bayangkan. Kerja cuma 4 jam sehari, tapi pendapatan sebulannya bisa bikin UMR Jogja nangis di pojokan.

Begitulah. Dunia kerja itu memang unik. Ada yang kerja dari pagi sampai malam tapi bayarannya nggak seberapa. Ada pula yang kerjanya sekejap mata tapi cuannya nggak kira-kira. Berikut adalah contoh pekerjaan yang kerjanya hitungan jam, tapi bisa dapat banyak cuan.

#1 Influencer, pekerjaan yang memanfaatkan popularitas dan audiens mereka

Secara sederhana, influencer adalah orang yang memanfaatkan popularitas dan audiens mereka untuk mempromosikan produk, gaya hidup, atau ide. Biasanya, seorang influencer akan bekerja sama dengan kreator konten untuk memproduksi konten. Konten tersebut kemudian disebar ke berbagai platform media sosial yang tersedia, seperti YouTube, Instagram, TikTok, maupun Facebook. Sehingga muncullah sebutan seperti selebgram, seleb TikTok, Youtuber, dll., untuk menyebut influencer ini.

Sekolah tempat saya bekerja pernah kerjasama dengan selebgram lokal untuk pembuatan konten Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Tarif untuk satu postingan berupa foto di feed adalah Rp800 ribu. Sedangkan untuk postingan berupa video, tarifnya mencapai Rp1,8 juta untuk 1 video.

Etdah. Itu, untuk yang pemotretan itu, cepet banget prosesnya. Nggak ada 1 jam coba! Lebih lama nyeplok telor deh kayaknya.

#2 Pedagang termasuk pekerjaan yang seksi, aliran duitnya nggak main-main, lho

Tetangga saya dagang bubur kacang hijau di pasar. Pagi-pagi dia sudah ke lapak, eh, sering kali jam 10 pagi sudah leyeh-leyeh di rumah. Dilihat dari rumah dan kendaraannya, bisa dipastikan pendapatannya sebagai tukang bubur tidaklah main-main. Pantas saja dulu MNC Pictures bikin serial Tukang Bubur Naik Haji.

Baca Juga:

Universitas Terbuka (UT): Kampus yang Nggak Ribet, tapi Berani Tampil Beda

Kembaran Bukan Purwokerto, Jangan Disamakan

Cerita lainnya, ada pedagang pisang kipas di Pekanbaru yang dalam hitungan jam sudah menjual habis 1000 pcs pisang kipas. Jika 1 pcs pisang kipas dijual seharga Rp3.000, pedagang tersebut bisa membawa pulang duit Rp3 juta setiap hari.

Wow! Kalau dipikir-pikir, pedagang pancen pekerjaan yang seksi. Aliran duitnya itu, lho, nggak main-main. Dengan catatan payu alias laku, ya.

Baca halaman selanjutnya: Jika kamu mahir berbahasa asing…

Halaman 1 dari 2
12Next

Terakhir diperbarui pada 22 Agustus 2024 oleh

Tags: cuaninfluencermuapedagangpekerjaanpenerjemahpilihan redaksitour guide
Dyan Arfiana Ayu Puspita

Dyan Arfiana Ayu Puspita

Alumnus Universitas Terbuka yang bekerja sebagai guru SMK di Tegal. Menulis, teater, dan public speaking adalah dunianya.

ArtikelTerkait

Perempatan Jetis, Perempatan Paling Berpendidikan di Jogja Sejak Masa Kolonial

Perempatan Jetis, Perempatan Paling Berpendidikan di Jogja Sejak Masa Kolonial

12 Januari 2024
Polemik Tukang Parkir: Dibenci Netizen, Pemutar Ekonomi Bawah, dan Bisnis Mafia di Baliknya terminal mojok.co

Polemik Tukang Parkir: Dibenci Netizen, Pemutar Ekonomi Bawah, dan Bisnis Mafia di Baliknya

28 Oktober 2021
Jangan Pernah Kredit Hape, kecuali Hobi Kalian Adalah Menderita karena Angsuran

Jangan Pernah Kredit Hape, kecuali Hobi Kalian Adalah Menderita karena Angsuran

23 April 2025
Piyungan, Kecamatan yang Paling Menyedihkan di Kabupaten Bantul

Piyungan, Kecamatan Paling Menyedihkan di Kabupaten Bantul

1 Desember 2024
Jogja Gelut Day dan Omong Kosong Selesaikan Klitih di Dalam Ring. Semua Soal Bisnis!

Jogja Gelut Day dan Omong Kosong Selesaikan Klitih di Dalam Ring. Semua Soal Bisnis!

13 Juli 2022
3 Panggilan Sayang dalam Bahasa Sunda buat Pasangan Dimabuk Asmara terminal mojok.co

3 Panggilan Sayang dalam Bahasa Sunda buat Pasangan Dimabuk Asmara

11 Januari 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

3 Hal yang Sebaiknya Jangan Diunggah di LinkedIn kalau Tidak Ingin Menyesal Mojok.co

Bukannya Upgrade Diri, Malah Nyalahin dan Bilang LinkedIn Aplikasi Toksik, Aneh!

5 Januari 2026
Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

5 Januari 2026
4 Spot Jogja yang Jadi Populer karena Sosok Pak Duta Sheila On 7 Mojok.co

4 Spot Jogja yang Jadi Populer karena Sosok Pak Duta Sheila On 7

10 Januari 2026
3 Alasan Ayam Geprek Bu Rum Harus Buka Cabang di Jakarta ayam geprek jogja oleh-oleh jogja

Sudah Saatnya Ayam Geprek Jadi Oleh-oleh Jogja seperti Gudeg, Wisatawan Pasti Cocok!

10 Januari 2026
Pengalaman Nonton Film di Bioskop Bandara Sepinggan Balikpapan, Alternatif Menunggu Penerbangan Tanpa Menguras Dompet Mojok.co

Pengalaman Nonton Film di Bioskop Bandara Sepinggan Balikpapan, Alternatif Menunggu Penerbangan Tanpa Menguras Dompet 

10 Januari 2026
Alun-Alun Pekalongan: Tempat Terbaik untuk Belanja Baju Lebaran, tapi Syarat dan Ketentuan Berlaku

Orang Pekalongan yang Pulang dari Merantau Sering Bikin Komentar yang Nyebelin, kayak Nggak Kenal Kotanya Sama Sekali!

9 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • “Andai Ibu Tidak Menikah dengan Ayah”: KDRT Tidak Selalu Datang dari Kekerasan, tapi Juga Lewat Ketidakpedulian 
  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.