iPhone, tak bisa dilepaskan dari prestise. Hape tersebut dianggap sebagai kemewahan. Maka, memilikinya bikin status Anda naik di kalangan sosial. Meski, naiknya dikit banget, tapi setidaknya itu mendingan.
Hal itu jugalah yang bikin hape selalu laris, semahal apa pun harganya. Dan kadang, yang beli nggak mikirin jeroannya kek apa. Hal tersebut bikin hape ini punya predikat hape biasa yang overpriced. Overpriced mungkin iya, tapi hape biasa? Oh, jelas tidak. Yang bilang produk ini biasa saja mending sikat gigi pake sabun cuci piring.
Tapi, kita harus sepakat, harganya mahal. Apalagi seri terbaru, mending nggak usah dibayangkan sekalian. Nah, bagi kalian yang pengin punya iPhone tanpa harus menjebol kantong terlalu dalam, tapi pengin dapet performa yang gila-gilaan. Saya kasih empat rekomendasi seri iPhone yang terjangkau, namun tetap ciamik.
#1 iPhone X
iPhone X yang rilis pada 2017 adalah generasi pertama yang sudah nggak menggunakan tombol home button lagi. Hape ini juga seri pertama yang memiliki teknologi Face ID dan true deep sensor. Dan seri ini, bisa dibilang yang paling ikonik. Sebab, bodinya begitu berbeda dengan seri sebelumnya, plus sebagai penanda berakhirnya era.
iPhone X memiliki RAM 3 dengan chipset A12 Bionic, cukup mumpuni untuk tiga tahun ke depan. Bodinya juga premium karena sampingnya dilapisi stainless steel dan belakangnya kaca, sangat berbeda dengan seri iPhone di bawahnya.
Harga seken seri X untuk memori 64Gb hanya empat koma tiga jutaan saja. Sangat murah, jika menilik performanya yang buas.
#2 iPhone XR
Jika kurang sreg, bisa ambil seri XR. Teknologi mirip yang seri X, tapi lebih murah. Yang membedakan sih bodinya. Tapi, kalian nggak mungkin kan pake hape ini tanpa softcase uwu-uwu gitu?
Layar seri XR lebih lebar ketimbang seri X, yaitu 6.1 inci. Teknologi kamera dan jeroan macam chipset mirip sama X. Harga kurang lebih sama. Kalau aku sih, gas.
#3 iPhone SE 2020
Tipe SE dalam semua product Apple adalah untuk seri low budget-nya, ya. Hal ini berlaku juga di iPhone. Jika ingin membeli produk Apple versi murah, SE adalah jawabannya.
Oleh karena memang menyasar pasar yang kantongnya tipis tapi pengin apel krowak, hape ini juga tipis dalam segala hal. Seperti, ukurannya yang hanya 4,7 inci, bodi mirip seri 5s ke bawah, dan masih pake home button.
Tapi, jangan salah. RAM-nya sama dengan seri X, tapi chipset-nya A13 Bionic. Kecil-kecil cabe rawit ini. Meski kameranya kalah ketimbang seri X, tapi segi performa lebih unggul.
Untuk harganya, seri SE dibanderol Rp4.2 juta untuk memori 64 GB.
#4 iPhone 8 plus
Jika harga empat jutaan masih terasa pricey, ada yang lebih murah lagi dengan harga tiga jutaan saja, yaitu iPhone 8 plus. Layar besar, lensa dual, dengan bodi yang terlihat gahar, hape ini worth banget untuk dibeli.
Meski masih terkesan jadul, tapi bodi belakang seri ini sudah pakai kaca. Wis wangun. Untuk chipset, seri ini sudah memakai A11 Bionic dengan RAM 2 GB. Jangan samain RAM 2 GB hape ini sama Android biasa ya, tolong banget ini.
Itulah empat seri iPhone yang paling layak dibeli tahun ini. Oleh karena produksinya sudah dihentikan, jadi kemungkinan kalian hanya bisa beli seken. Tapi, nggak masalah. Asal kondisinya bagus dan kinyis-kinyis, amanlah untuk digunakan. Kalau mau aman sih, beli di iBox.
Tertarik untuk beli?
Penulis: Tiara Uci
Editor: Rizky Prasetya